Delapan Puluh Lima anggota DPRD Provinsi Lampung menggelar kegiatan serap aspirasi atau yang lebih dikenal dengan Reses tahap 1 tahun anggaran 2025 di dapilnya masing – masing. Kegiatan dimulai sejak tanggal 21 sampai tanggal 28 Februari sebanyak 12 titik.
Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui persoalan yang tengah terjadi di masyarakat. Salah satu wakil rakyat DPRD Provinsi Lampung yang menggelar kegiatan yakni Aribun Sayunis menggelar kegiatan di dua desa sekaligus yakni desa Mandala Sari dan desa Bakti Rasa yang berada di Kecamatan Sragi, Kabupaten Lampung Selatan, Minggu 23 Februari 2025.
Sebagai wakil rakyat, politisi PDI Perjuangan ini mempunyai kewajiban untuk memperjuangkan aspirasi dari masyarakat melalui lembaga legislatif.
“Saya saat ini mengabdikan diri sebagai pelayan masyarakat, maka sudah wajib hukumnya untuk terus memperjuangkan aspirasi masyarakat yang saya wakili ” ujar Aribun.
Melalui kegiatan reses ini lah seluruh aspirasi dan keluhan masyarakat akan dicatat dan diperjuangkan melalui Fraksi dan E – Pokir.
Selain itu, Aribun sengaja memilih titik reses di Kecamatan Sragi untuk membantu masyarakat yang terdampak bencana banjir dengan menukar aspirasi masyarakat dengan bibit ikan.
“Saya sengaja membawa bibit ikan untuk ditukar dengan aspirasi masyarakat, tujuan nya untuk membantu masyarakat dalam memulihkan perekonomian dan mendukung program pemerintah agar masyarakat gemar makan ikan” ujarnya lagi.
Sementara itu, Mamuji salah satu warga mengatakan bahwa setelah bencana banjir beberapa waktu lalu masyarakat dihadapkan dengan kesulitan ekonomi salah satunya adalah modal tanam padi kembali.
“Bencana banjir besar yang terjadi di daerah kami ini memberikan dampak yang signifikan bagi perekonomian kami pak, kami kesulitan modal untuk membeli bibit padi dan mendapatkan pupuk subsidi” ujar Mamuji.
Masyarakat juga berharap kepada wakil rakyat DPRD Provinsi Lampung Aribun Sayunis dapat membantu melalui dinas terkait di tingkat Provinsi terkait keluhan masyarakat.
“Penyebab banjir kemarin juga di karenakan pendangkalan sungai Way Sekampung, saya selaku masyarakat juga berharap adanya normalisasi sungai agar bencana banjir tidak terulang kembali” tambahnya.
Menanggapi keluhan masyarakat tersebut, Aribun Sayunis yang juga aktif turun langsung bersama aparatur desa dan masyarakat saat peristiwa banjir mengungkapkan keprihatinan nya.
Semua keluhan masyarakat sudah saya ajukan, Komisi II DPRD Provinsi Lampung sudah berkoordinasi dengan 10 dinas terkait untuk mencarikan solusi untuk masyarakat.”Meski anggaran pemerintah Provinsi Lampung mengalami efisiensi, insyaallah keluhan masyarakat di kecamatan Sragi ini dapat di realisasikan” tutupnya.(raw).