Daerah  

12 Warga Kampung Aji Murni Jaya Dirapid Test

TULANG BAWANG(SB)- Sebanyak 12 tenaga kerja warga Kampung Aji Murni Jaya , Kecamatan Gedung Aji, Kabupaten Tulang Bawang yang pulang dari berbagai daerah untuk bisa masuk ke Kampung halaman nya harus dilakukan rapid tes terlebih dahulu yang dipimpin oleh tim gugus tugas /relawan Kampung covid-19 oleh petugas PKM Gedung Aji, di aula Kampung setempat, Senin (03/05/2021) . 

Kepala Kampung Aji Murni Jaya  Nirwan, melalui Via telpon kepada saungberita.com menjelaskan,kegiatan pemeriksaan warga Kampung Aji Murni Jaya yang datang dari luar Kabupaten Tulang Bawang sebanyak 12 orang oleh Gugus Tugas/Relawan Desa Covid-19. “Bertujuan untuk pencegahan Penularan Corona Virus Disease (Covid-19) di Kampung Aji Murni Jaya Warga kami yang pulang daerah luar daerah mereka semua berjumlah 12 orang, dengan rincian dari Kalimantan 1 orang, Palembang 2 orang, Jakarta 3 orang semuanya ini adalah para tenaga kerja yang mengadu nasib di luar Lampung,” jelas Nirwan. 

Masih kata Nirwan tujuan dilakukan pemeriksaan ini untuk memutuskan tali rantai wabah covid-19 yang sedang melanda bangsa Indonesia. “Semoga para warga yang datang dari rantuan tidak ada satu pun yang terkonfirmasi dari rapid tes yang dilakukan hari ini, dan saya selaku pemerintah Kampung Aji murni Jaya selalu menghimbau agar warga masyarakat Kampung Aji Murni Jaya, selalu mematuhi protokol kesehatan,” tutup Nirwan. 

Hadir dalam pemeriksaan tersebut, Ketua BPK, aparatur Kampung dan tim gugus tugas Covid-19 atau relawan Kampung dari PKM Gedung Aji. (Lim) 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.