Pelepasan Ekspor Perdana Biostimulan ke Jepang, Rahmat Mirzani Dorong Swasembada Pupuk untuk Petani Lampung

- Jurnalis

Rabu, 20 November 2024 - 18:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDARLAMPUNG – Dalam acara pelepasan ekspor perdana pupuk berbahan dasar rumput laut (biostimulan) ke Jepang, calon gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal menyampaikan komitmennya untuk meningkatkan kesejahteraan petani melalui swasembada pupuk sebagai upaya memperkuat ketahanan pangan. Acara berlangsung di Sekretariat Tim Pemenangan Terpadu (TPT) Mirza-Jihan, Rabu (20/11).

Dalam sambutannya, Rahmat Mirzani Djausal menyoroti pentingnya keberpihakan pada petani dan sektor agribisnis di Lampung. Menurutnya, salah satu kendala utama yang dihadapi petani adalah mahalnya biaya pupuk yang menjadi faktor terbesar dalam Harga Pokok Produksi (HPP).

“Hari ini, kita melepas ekspor perdana pupuk biostimulan berbahan rumput laut ke Jepang. Ini adalah langkah besar yang menunjukkan bahwa produk inovasi petani dan pengusaha lokal kita mampu bersaing di pasar internasional. Namun, lebih dari itu, kita harus memastikan ketersediaan pupuk yang terjangkau untuk petani lokal, karena kesejahteraan mereka adalah kunci ketahanan pangan nasional,” ujar Rahmat Mirzani.

Rahmat Mirzani juga menekankan pentingnya swasembada pupuk untuk menekan biaya produksi petani. Ia menjelaskan bahwa saat ini 70% dari HPP komoditas pertanian berasal dari biaya pupuk. Ketergantungan Indonesia pada impor pupuk, yang mencapai 70% kebutuhan nasional, menjadi tantangan besar yang harus diatasi.

“Swasembada pupuk adalah solusi jangka panjang untuk mengurangi ketergantungan impor sekaligus menurunkan biaya produksi petani. Dengan kebijakan yang tepat, kita tidak hanya meningkatkan daya saing produk pertanian Lampung, tetapi juga mengangkat kesejahteraan petani kita,” tegas Rahmat Mirzani.

Baca Juga :  Ribuan Masyarakat Pringsewu, Nyanyi Bareng di Konser Adilah

Acara ini juga menjadi momen penting untuk menunjukkan bahwa Lampung memiliki potensi besar dalam mengembangkan sektor agribisnis. Dengan penguatan industri berbasis pertanian, Rahmat Mirzani optimis Lampung dapat menjadi lokomotif ekonomi yang memberdayakan petani lokal.

“Sebagai calon Gubernur Lampung, saya berkomitmen untuk mendorong kebijakan yang berpihak pada petani dan pengusaha lokal. Kita harus membangun ekosistem yang saling mendukung agar kesejahteraan petani meningkat dan perekonomian Lampung semakin kuat,” tutup Rahmat Mirzani. (*)

Berita Terkait

Mirza -Jihan Unggul Telak di Pilgub Lampung 2024
Berita Duka: Kepergian I Made Bagiasa
Lima Paslon Ajukan Gugatan Hasil Pilkada ke MK
KPU Lampung Timur Tetapkan Ela-Azwarhadi Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih
Tim Pemenangan Terpadu (TPT) Mirza-Jihan Pasca Quick Count
Heboh! Video Warga Terima Amplop Berisi Uang Yang Diduga Dari Timses Calon Bupati Arisandi
Ketua PC Muslimat NU Dukung Penuh WinNata 01 Jadi Bupati tuba 2024 – 2029
Nanda Indira Borong Jajanan, Bawa Keberkahan Bagi Pelaku UMKM
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 7 Desember 2024 - 16:38 WIB

Mirza -Jihan Unggul Telak di Pilgub Lampung 2024

Sabtu, 7 Desember 2024 - 12:17 WIB

Berita Duka: Kepergian I Made Bagiasa

Jumat, 6 Desember 2024 - 17:14 WIB

Lima Paslon Ajukan Gugatan Hasil Pilkada ke MK

Selasa, 3 Desember 2024 - 17:52 WIB

KPU Lampung Timur Tetapkan Ela-Azwarhadi Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

Kamis, 28 November 2024 - 14:31 WIB

Tim Pemenangan Terpadu (TPT) Mirza-Jihan Pasca Quick Count

Berita Terbaru

Politik

Mirza -Jihan Unggul Telak di Pilgub Lampung 2024

Sabtu, 7 Des 2024 - 16:38 WIB

Pendidikan

93 Peserta Ikuti KMD Gelombang III untuk Mahasiswa PGMI UIN RIL

Sabtu, 7 Des 2024 - 12:33 WIB

Daerah

Berita Duka: Kepergian I Made Bagiasa

Sabtu, 7 Des 2024 - 12:17 WIB

Pendidikan

Tidak Bermain HP Berlebihan Selama Libur Sekolah

Sabtu, 7 Des 2024 - 08:07 WIB