Dendi: Rumah Penerima Manfaat PKH Akan Ditempel Label Keluarga Prasejahtera

- Jurnalis

Rabu, 26 Februari 2020 - 16:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PESAWARAN (SB) – Saat Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Dihalaman Balai Desa Padangcermin Kecamatan Way Khilau Kabupaten Pesawaran, Bupati Pesawaran Dendi Romadhona merencanakan akan melakukan Labelisasi bagi Penerima Program Keluarga Harapan (PKH), Rabu (26/02/2020).

“Rencana pemberian Labelisasi bagi Penerima PKH agar penerima PKH yang ekonominya sudah mapan merasa malu jika masih menerima PKH,” kata Dendi.

Dia berharap para peserta PKH yang sudah mampu secara ekonomi untuk mundur dan memberikannya kepada masyarakat kurang mampu, yang memang benar-benar layak menerima bantuan dari Kementerian Sosial itu, karena program tersebut untuk pengentasan kemiskinan.

Baca Juga :  Tim Relawan Keluarga Darmawan Kecamatan Way Lima Dideklarasikan

“Bagaimana kemiskinan akan teratasi jika tidak tepat sasaran. Bantuan seperti ini memang selalu terjadi di tingkat bawah. Makanya pendataan harus benar-benar disurvei  ke lapangan oleh pihak yang membidanginya,” harap Dendi.

Dendi menjelaskan ada beban moril untuk memasang label tersebut, karena tidak semua Masyarakat mau apabila dirumahnya ditempeli Label keluarga prasejahtera.

Baca Juga :  BEM UBL Deklarasi Dukung Pemilu Damai 2020

“Kita lagi hitung rumahnya berapa, kan kalau kita cetaknya gampang, nempelnya yang sekarang susah, beban morilnya nempel, Kita akan minta bantuan Kepala Desa, kita akan libatkan pihak Aparatur dan juga penegak hukum, karena pasti ada yang marah apabila rumahnya ada yang nempel label keluarga prasejahtera tersebut,” kata Dendi. (Suprihadi)

Berita Terkait

Resmi Dilantik, IPHI & Majelis Taklim Perempuan Kedondong Siap Berkarya dan Berinovasi
DPRD Tubaba Sepakati RPJMD 2025 – 2029
Kominfo Pesawaran dan FMPB Minta Masyarakat Tunggu Foto Resmi Bupati Dan Wakil Bupati
Peringati HUT Ke-12 Kabupaten Pesisir Barat, Pemkab Pesibar Adakan Lomba Pakai Sarung Gantung & Tungkus
DPRD Tubaba Terima Rancangan RPJMD 2025–2029 dari Pemkab Tubaba
DPRD Pesawaran Usulkan Pengesahan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Hasil PSU 2025
Anggota MPR-RI Mukhlis Basri Lakukan Sosialisasi Empat Pilar Bersama Mahasiswa
Khidmat dan Haru, Ormas/LSM Pesawaran Tasyakuran Kemenangan Nanda-Anton di Markas FMPB
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 10 Juli 2025 - 19:32 WIB

Resmi Dilantik, IPHI & Majelis Taklim Perempuan Kedondong Siap Berkarya dan Berinovasi

Kamis, 10 Juli 2025 - 12:38 WIB

DPRD Tubaba Sepakati RPJMD 2025 – 2029

Kamis, 10 Juli 2025 - 11:40 WIB

Kominfo Pesawaran dan FMPB Minta Masyarakat Tunggu Foto Resmi Bupati Dan Wakil Bupati

Rabu, 9 Juli 2025 - 06:39 WIB

Peringati HUT Ke-12 Kabupaten Pesisir Barat, Pemkab Pesibar Adakan Lomba Pakai Sarung Gantung & Tungkus

Selasa, 8 Juli 2025 - 13:53 WIB

DPRD Tubaba Terima Rancangan RPJMD 2025–2029 dari Pemkab Tubaba

Berita Terbaru

Berita

DPRD Tubaba Sepakati RPJMD 2025 – 2029

Kamis, 10 Jul 2025 - 12:38 WIB