Tim Relawan Keluarga Darmawan Kecamatan Way Lima Dideklarasikan

- Jurnalis

Sabtu, 14 November 2020 - 22:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PESAWARAN(SB) – Calon Petahana Dendi Ramadhona mengingatkan Relawan Keluarga Dermawan (Dendi Ramadhona Marzuki untuk Pesawaran) momentum 9 Desember bukanlah akhir perjuangan, tetapi bagaimana setelah moment tersebut apa yang harus diperbuat untuk Kabupaten Pesawaran.

Hal ini Dendi sampaikan saat menghadiri kampanye tatap muka sekaligus deklarasi tim Relawan Keluarga Dermawan, Kecamatan Way Lima, Pesawaran.

Dendi mengingatkan bahwa Tim Relawan Keluarga perhelatan Pilkada 9 Desember bukan akhir, melainkan apa yang harus dilakukan setelah Pilkada untuk Kabupaten Pesawaran.

“9 Desember hanya momen pemilihan saja, tetapi yang lebih penting adalah apa yang akan kita lakukan setelah Pilkada ini, mau dibuat seperti apa akan Pesawaran untuk yang lebih baik,” ungkap Dendi, Sabtu (14/11/2020).

Baca Juga :  Hari Pertama Kampanye, Sonny Zainhard Prioritaskan Bantuan Gizi Anak, Ibu Hamil, dan Balita

Dendi mengajak Relawan Keluarga Dermawan untuk bekerja bersama membangun Pesawaran apabila Dendi terpilih sebagi Bupati.

“Saya mengajak Relawan Keluarga Dermawan untuk bekerja membangun bersama-sama, dan ikut terlibat memajukan Kabupaten Pesawaran, tentunya apabila Tuhan Meridhoi dan rakyat memilih saya,” jelas Dendi.

Sementara, Koordinator Relawan Dermawan, Sonny Zainhard menjelaskan tim relawan keluarga ini dibentuk berdasarkan kekelurgaan.

Menurut Sonny, tim keluarga ini sudah bekerja ketika Dendi masih mencalonkan menjadi Anggota DPRD Provinsi Lampung.

Baca Juga :  Peduli Keluhan Warga, Kades Margodadi Timbun Sementara Jalan Licin Dengan Sabes

“Tim ini sudah bekerja ketika Dendi masih mencalon anggota DPRD Provinsi, sudah ada Tim Sukses (TS) yang masih bersama saat ini,” Ungkap Mantan Ketua DPC Partai Demokrat Pesawaran ini.

Tak lupa, Sonny juga mengimbau kepada seluruh tim relawan yang hadir untuk mengajak kembali untuk mendukung Dermawan dalam Pilkada Pesawaran.

“Jangan lupa ajak tetangga depan belakang, saudara samping kanan kiri untuk memilih Dermawan pada 9 Desember 2020,” pungkasnya.

Acara ditutup dengan pembacaan Deklarasi Tim Relawan Keluarga yang menyatakan mendukung dan siap memenangkan dalam Pilkada Kabupaten Pesawaran 2020. (*)

Berita Terkait

Anggota MPR-RI Mukhlis Basri Lakukan Sosialisasi Empat Pilar Bersama Mahasiswa
Khidmat dan Haru, Ormas/LSM Pesawaran Tasyakuran Kemenangan Nanda-Anton di Markas FMPB
Ketua KWRI Pesawaran: 1 Muharram Momentum Hijrah Menuju Kebangkitan Bersama
AI Jadi Solusi! Pemkab Pesawaran Percepat Produksi Press Release dengan Pelatihan Bersama IPB
MK Pastikan Nanda-Anton Menang PSU Pesawaran, Gugatan Supriyanto-Suriyansah Gagal
BRI Kanca Liwa Serahkan CSR Pembangunan Gapura dan Tenda UMKM di Pasar Way Batu Kabupaten Pesisir Barat
Puskesmas Tegineneng Melalui Posyandu ILP Berkomitmen Mensukseskan Program Cek Kesehatan Gratis
Pembagian MBG Untuk Ibu Hamil, Balita, Dan Ibu Menyusui Di Desa Pasar Baru  Berjalan Lancar
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 30 Juni 2025 - 18:18 WIB

Anggota MPR-RI Mukhlis Basri Lakukan Sosialisasi Empat Pilar Bersama Mahasiswa

Minggu, 29 Juni 2025 - 17:00 WIB

Khidmat dan Haru, Ormas/LSM Pesawaran Tasyakuran Kemenangan Nanda-Anton di Markas FMPB

Jumat, 27 Juni 2025 - 00:52 WIB

Ketua KWRI Pesawaran: 1 Muharram Momentum Hijrah Menuju Kebangkitan Bersama

Kamis, 26 Juni 2025 - 21:30 WIB

AI Jadi Solusi! Pemkab Pesawaran Percepat Produksi Press Release dengan Pelatihan Bersama IPB

Rabu, 25 Juni 2025 - 18:28 WIB

BRI Kanca Liwa Serahkan CSR Pembangunan Gapura dan Tenda UMKM di Pasar Way Batu Kabupaten Pesisir Barat

Berita Terbaru