Warga Pekon Wates selatan Keluhkan Kondisi Jalan Penghubung yang Rusak Parah

- Jurnalis

Rabu, 26 Februari 2025 - 16:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

oplus_1026

oplus_1026

Mustika Bahrum selaku anggota DPRD Provinsi Lampung menggelar reses titik ke 9 di Pekon Wates Selatan, Kecamatan Gading Rejo, Kabupaten Pringsewu, Rabu, 26 Februari 2025.

Kedatangan anggota fraksi Golkar ini disambut langsung oleh kepala pekon Lasi Ariyanto.Selain itu, hadir dalam acara Babinsa, Babinkamtibmas, tokoh masyarakat, tokoh agama dan aparatur pekon setempat.

Mustika menjelaskan kedatangan nya kali ini dengan membawa kegiatan reses untuk menyerap aspirasi masyarakat pekon Wates Selatan yang merupakan salah satu fungsi dirinya sebagai wakil rakyat yang duduk di lembaga legislatif tingkat Provinsi.Kegiatan reses ini diselenggarakan setiap tiga bulan sekali untuk mengetahui persoalan – persoalan yang terjadi masyarakat.

Baca Juga :  Ketua DPRD Penuhi Janji Aspirasi PPPK

Menyambut kedatangan anggota DPRD Provinsi Lampung, Lasi Ariyanto selaku kepala pekon mengucapkan terimakasih nya dan permohonan maaf dalam kekurangan saat penyambutan.

“Saya selaku kepala pekon mengucapkan terimakasih kepada bapak Mustika Bahrum, ini sebagai bentuk kepedulian wakil rakyat DPRD Provinsi kepada masyarakat nya yang ada di pekon Wates Selatan, kepada masyarakat yang hadir di harapkan dapat memanfaatkan momentum ini untuk mengutarakan persoalan yang bersifat umum tidak pribadi ” ujarnya.

Sementara Rizal Samudin selaku ketua RT 04 pekon setempat mengungkapkan beberapa persoalan yang tengah terjadi di masyarakat.

“Saat ini masyarakat pekon Wates Selatan berharap adanya perbaikan drainase atau saluran air, jika hujan turun beberapa wilayah pekon mengalami banjir” ujarnya.

Baca Juga :  DPRD Lampung Agendakan Pertemuan dengan Kemendagri

Selain itu, masyarakat juga mengeluhkan rusaknya jalan penghubung dua kabupaten yakni Pesawaran dan Pringsewu yang merupakan jalur utama masyarakat dalam beraktivitas.

” Kondisi jalan penghubung dua kabupaten tersebut saat ini sangat memperhatikan, tak jarang masyarakat mengalami musibah jatuh dari kendaraan” tambahnya.

Masyarakat berharap dengan hadirnya Mustika dapat memperjuangkan aspirasi dan keluhan masyarakat ke tingkat Provinsi Lampung.

“Kami sangat berharap sekali wakil rakyat DPRD Provinsi Lampung Mustika Bahrum dapat memperjuangkan aspirasi masyarakat ini” tutupnya.(*)

Berita Terkait

Bapemperda DPRD Provinsi Lampung Targetkan 15 Raperda Rampung di 2025
Elly Wahyuni Dukung Libur Sekolah Selama Puasa
Ketut Dewi Nadi Tanamkan Nilai-nilai Pancasila ke Masyarakat Rama Dewa
Hanifah, Tanamkan Nilai Pancasila ke Pemuda – Pemudi Karang Taruna Desa Gayau
Sosialisasi PIP & WK di Pondok Pesantren, Mustika Ingatkan Pancasila Lahir Berkat Ulama dan Kiyai
Pansus Tata Niaga Singkong Benarkan Pernyataan Gubernur Terkait Kebijakan Impor Tapioka
PSU Pilkada Pesawaran, Komisi I DPRD Lampung Akan Panggil KPU dan Bawaslu
Terus Tebar Kebaikan, Setiap Sehari Aribun Bagikan 500 Takjil ke Masyarakat
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 9 Maret 2025 - 18:20 WIB

Bapemperda DPRD Provinsi Lampung Targetkan 15 Raperda Rampung di 2025

Minggu, 9 Maret 2025 - 06:47 WIB

Elly Wahyuni Dukung Libur Sekolah Selama Puasa

Sabtu, 8 Maret 2025 - 18:23 WIB

Ketut Dewi Nadi Tanamkan Nilai-nilai Pancasila ke Masyarakat Rama Dewa

Sabtu, 8 Maret 2025 - 16:46 WIB

Hanifah, Tanamkan Nilai Pancasila ke Pemuda – Pemudi Karang Taruna Desa Gayau

Sabtu, 8 Maret 2025 - 16:43 WIB

Sosialisasi PIP & WK di Pondok Pesantren, Mustika Ingatkan Pancasila Lahir Berkat Ulama dan Kiyai

Berita Terbaru