Kabupaten Tubaba Juara 3 Pelajar Pelopor Keselematan Tertib Lalu Lintas se-Provinsi

 

TUBABA (SB) – Areta Calista, Siswi SMA Negeri 1 Tulangbawang Tengah (Tbt), Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba), meraih juara 3 Lomba Pelopor Keselamatan Tertib Berlalu Lintas Tingkat Provinsi, yang diselenggarakan oleh Dinas Perhubungan Provinsi Lampung.

Dengan mengusung inovasi berjudul Pita Tekanjat Aman Selamat (Pijat Masal), Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Tubaba, Ahmad Zulkifly, S.Sos., M.T., menjelaskan, Tekanjat itu sendiri memiliki makna terkejut dalam bahasa Lampung, yang dalam bahasa Indonesia berarti terkejut.

Ahmad Zulkifly juga mengatakan, Inovasi tersebut diambil dari salah satu nama fasilitas keselamatan jalan yaitu Pita Pengaduh/ramble strip yang memiliki fungsi meningkatkan kewaspadaan pengguna jalan raya pada daerah rawan kecelakaan (black spot).

“Ramble strip umumnya terbuat dari bahan karet atau marka, namun pada kesempatan event ini dibuat memanfaatkan dari limbah roda mobil bekas yang ukuran, bentuk, dan warnanya berdasarkan standar aturan yang telah ditetapkan,” terangnya kepada Reporter Dapur Berita melalui pesan Whatsapp.

“Dengan adanya inovasi ini diharapkan kedepan dapat menjadi solusi alternatif sementara untuk pengganti pita pengaduh konfensional yang dapat digunakan atau dipasang pada darah rawan, daerah yg berpotensi terjadinya kecelakaan,” tandasnya.

Kegiatan tersebut diselanggaran di Balai Guru Penggerak Provinsi lampung pada tanggal 10-12 Juli 2023, yang diselenggarakan oleh Dinas Perhubungan Provinsi Lampung, didukung oleh Ditlantas Polda Lampung, Jasaraharja Lampung dan Balai Pengelola Transportasi Darat Wilayah II Lampung sebagai narasumber serta penilai pemilihan pelajar pelopor di ajang lomba tersebut.

Hasil perolehan juara 3 pelajar pelopor keselamatn tertib berlalu lintas ini nantinya akan menjadi salah satu peserta yang mewakili Provinsi Lampung diajang pemilihan pelajar pelopor keselamatan berlalu lintas ditingakat Nasional, yang akan dilakasanakn di Kota Semarang Jawa Tengah pada September 2023 mendatang, dan diselenggarakan oleh Kementerian Perhubungan Republik Indonesia.(Lim/

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.