Ikuti Gelaran Lomba Pedalpedia, Sekdaprov Lampung Taklukan Rute Menanjak

- Jurnalis

Sabtu, 15 Juli 2023 - 10:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Semarang – Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Fahrizal Darminto menjadi salah satu peserta Lomba Pedalpedia salah satu rangkaian Lomba Balap sepeda PORNAS KORPRI XVI 2023 di Semarang Jawa Tengah, Sabtu (15/07/2023).

Pedalpedia merupakan lomba balap sepeda yang merupakan salah satu cabang lomba pada PORNAS KORPRI XVI dengan menempuh jarak dan rute yang telah ditentukan.

Rute Pedalpedia dimulai dari GOR Jatidiri Semarang – Bukit Cinta Rawa Pening Kabupaten Ambarawa Semarang _(Pit Stop)_ – Puncak Gunung Telomoyo Semarang. Diperkirakan jarak tempuh antara rute lintasan Gor Jatidiri-Bukit cinta 38 Km dan rute lintasan Keseluruhan Gor Jatidiri – Puncak Telomoyo sepanjang 54 Km.

Baca Juga :  Gubernur Buka Musrenbang Perubahan RPJMD Provinsi Lampung Tahun 2019-2024

Lomba Pedalpedia ini diikuti kurang lebih 100 Peserta dan Peserta dari Provinsi Lampung 2 peserta Lomba yaitu Setdaprov Lampung Fahrizal Darminto dan Kepala Bappeda Kota Bandar Lampung Khaidarmansyah. Acara dimulai Jam 06.00 dari Gor Jatidiri Semarang dengan pengawalan dari pihak keamanan, dinas perhubungan dan Tim Panitia lomba.

Rute yang dilalui merupakan jalan menanjak mulai dari garis start sampai dengan garis finish di Puncak Telomoyo. Rute ini membutuhkan stamina dan kesabaran yang luar biasa bagi seluruh peserta Lomba Pedalpedia.

Setelah melalui rute pertama yang sangat menantang akhirnya Sekdaprov Lampung Fahrizal Darminto berhasil menyelesaikan rute pertama Gor Jatidiri- Bukit Cinta Rawa Pening sejauh 38 Km dengan waktu tempuh kurang lebih 2 jam 15 menit.

Baca Juga :  Pemprov Lampung Harapkan Dampak Positif Untuk UMKM dan Pariwisata Lampung

Saat berita ini diturunkan peserta masih melanjutkan pertandingan menuju Puncak telomoyo yang merupakan garis finish Lomba Pedalpedia.

Fahrizal Darminto menyampaikan bahwa rute yang ditempuh sangat luar biasa membutuhkan kekuatan fisik, mental dan kesabaran.

“Tanjakan Bawen itu yang tersulit tapi bisa diatasi, membutuhkan kesabaran,”ujarnya.

Perlombaan Balap sepeda Pedalpedia ini merupakan perlombaan perdana yang digelar dalam ajang PORNAS KORPRI XVI 2023 ini.

Berita Terkait

Ganjar Jationo Kembali ke Kominfotik, Ahmad Saifullah Geser ke Staf Ahli
Komitmen Tingkatkan PAD, Banpenda Tuba Geruduk PT SIL cek Sumber Air Bawah Tanah
Camat Banjar Baru Wayan Wilarahula Putra Hadiri Milad Ke 3 Ponpes Sunan Bonang
SMAN 1 Banjar agung Buka SPMB Tahun Ajaran 2025/2026
Lampung Gaet Investasi Pertanian Modern dari Shandong, Produktivitas Diprediksi Naik 30%
Pemprov Lampung Gagalkan Pengiriman Gabah ke Luar Daerah, Perkuat Ketahanan Pangan Lokal
Setiap Jamaah Haji Lampung Terima Uang Saku Rp1 Juta dari Gubernur Mirza
Kampung UGI bangun jamban Publik realisasikan DD TA 2025
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 17 Juni 2025 - 20:06 WIB

Komitmen Tingkatkan PAD, Banpenda Tuba Geruduk PT SIL cek Sumber Air Bawah Tanah

Rabu, 11 Juni 2025 - 11:29 WIB

Camat Banjar Baru Wayan Wilarahula Putra Hadiri Milad Ke 3 Ponpes Sunan Bonang

Kamis, 5 Juni 2025 - 17:41 WIB

SMAN 1 Banjar agung Buka SPMB Tahun Ajaran 2025/2026

Senin, 26 Mei 2025 - 18:28 WIB

Lampung Gaet Investasi Pertanian Modern dari Shandong, Produktivitas Diprediksi Naik 30%

Rabu, 21 Mei 2025 - 20:40 WIB

Pemprov Lampung Gagalkan Pengiriman Gabah ke Luar Daerah, Perkuat Ketahanan Pangan Lokal

Berita Terbaru