EO Beri Keringanan Bagi Peserta Pekan Raya Lampung 2019

BANDARLAMPUNG,SB – Pihak Event Organizer Pekan Raya Lampung 2019 PT Orizpro Indomedia memberikan keringan biaya kontribusi kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan kabupaten/kota.

Untuk kabupaten/kota pihak EO memasang tarif Rp35 juta yang pada kegiatan sebelumnya harus membayar Rp50,5 Juta, Sedangkan OPD Rp15 juta dari yang sebelumnya sebesar Rp20 juta.

Hal tersebut diungkapkan setelah adanya keluhan dari Perwakilan Kabupaten Pesisir Barat yang meminta kegiatan tersebut agar di undur dengan alasan pembiayaannya.

“Ya kalau diundur tidak bisa, ini kan sudah kita siapkan, tapi kita kasih keringanan dengan membayar Rp35 juta kalau tahun sebelumnya kan Rp50,5 juta,sedangkan OPD tahun ini Rp15 juta, ” kata Ketua Pelaksana Richo Tambuse, di Gedung Pusiban, Rabu (17/7/2019).

Lanjutnya, jika dalam melakukan pembayaran tidak bisa langsung dilakukan seluruhnya, pihak EO menambah keringanan dengan cara dicicil.

“Kalau belum bisa bayar seluruhnya kita nanti bisa cicil dengan tanda terhutang, hal ini sesuai dengan tema kegiatan pesta rakyat untuk Lampung Berjaya, jadi kita komunikasikan,” ungkapnya.

Diketahui, Pekan Raya Lampung 2019 akan dilaksanakan pada Tanggal 3-18 Agustus mendatang di Lapangan PKOR Way Halim Bandarlampung. (man)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.