Daerah  

Edward: Secangkir Kopi Untuk Tukar Pikiran

WAY KANAN(SB) – Tidak harus mahal untuk mengadakan kegiatan Positif demi terjalinya komunikasi yang baik Antara pj Kepala Kampung Umpu Bhakti dengan Aparatur Kampung, dengan tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan seluruh lapisan masyarakat Kampung Umpu Bhakti. Cukup dengan secangkir kopi bisa bertukar pikiran, pendapat dan memecahkan masalah yang ada.

Seperti yang dilakukan Edward Apriadi Pj kepala Kampung Umpu Bhakti, Kecamatan Blambangan Umpu, Kabupaten Way Kanan, Sabtu malam minggu(29/2/2020) bersama bareng Aparatur Kampung, dengan tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan seluruh lapisan masyarakat Umpu Bhakti mereka ngopi bareng di taman Kampung Setempat.

Edward menyapaikan bahwa budaya ngopi (minum kopi bareng) di Kampung Umpu Bhakti sudah tidak asing lagi. Sehingga dirinya memilih mengunakan budaya ngopi untuk menjalin Silaturahmi dan keakrabpan dengan seluruh masyarakat Kampung Umpu Bhakti.

“Kita gunakan Budaya ngopi untuk menjalin keakrabpan dengan aparatur kampung dan masyarakat kampung kita,” ujarnya.

Selain itu, dengan ngoborol ditemani secangkir kopi dan cemilan membuat suasana kekeluargaan lebih terasa. Sehingga Komunikasi untuk sama-sama memajukan Kampung tercinta kita ini lebih mudah kita capai , sesuai dengan tagline Kampung kita ” Umpu Bhakti Keren” tutupnya. (Dadang)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.