PAN dan Demokrat Siap Menangkan Adi Erlansyah dan Hisbullah Huda di Pilkada Pringsewu

PRINGSEWU – Adi Erlansyah dan Hisbullah Huda menghadiri sarasehan dalam rangka memperingati Hari Lahir Partai Amanat Nasional (PAN) ke-26 Tahun, serta sosialisasi Calon Bupati dan Wakil Bupati Pringsewu periode 2024-2029 di DPD PAN Pringsewu, Senin (26/8/2024) siang.

Adi Erlansyah hadir bersama istrinya Nana Adi Erlansyah dan Hisbullah Huda didampingi istrinya Maria Ulfa serta rombongan tim pemenangan.

Hadir dalam kesempatan tersebut, anggota DPRD Lampung Iswan H Cahya dapil Lampung 3, Ketua DPD PAN Pringsewu Asa Atorida, Ketua DPC Partai Demokrat Pringsewu Mira Anita, Sekretaris Joni Sapuan serta anggota DPRD dari PAN dan Demokrat dan juga kader PAN Pringsewu.

Peringatan ulang tahun PAN tersebut berlangsung meriah dengan tampilan para penari joged Ok Gas, Ok Gas.

Eko Andriono Ketua Panitia penyelenggara HUT PAN ke-26 tahun mengatakan bahwa semua harus terbiasa siap dengan waktu yang mepet.

“Karena kita juga baru pada pulang dari Kongres PAN, dan besok ini sudah mulai pendaftaran di KPU,” kata Eko Andriono yang juga Sekretaris DPD PAN Pringsewu.

Menurutnya, pada hari ini adalah hari ulang tahun ke-26 PAN. Dan PAN sudah merekomendasikan pasangan Adi Erlansyah dan Hisbullah Huda untuk Calon Bupati dan Wakil Bupati Pringsewu.

“Insya Allah kita akan berjuang sampai pada tingkat perdesaan memenangkan Adi Erlansyah dan Hisbullah Huda, untuk berjuang bersama. Dan Kedepan insya Allah Pringsewu akan semakin jaya,” kata Eko Andriono.

Ketua DPD PAN Pringsewu Asa Atorida hari selain merayakan HUT PAN ke-26 Tahun serta mensosialisasikan Calon Bupati dan Wakil Bupati Pringsewu periode 2024-2029 kepada kader-kader PAN.

Asa Atorida bersyukur hingga saat ini, PAN terus eksis di Pringsewu bahkan mampu mempertahankan kursinya yakni 4 kursi.

“Saya yakin 4 kursi dari 4 dapil ini Insya Allah bisa menjalankan tugas dengan amanah daripada konstituennya,” kata Asa Atorida.

Menurutnya, apa yang telah diputuskan oleh DPP disambut dengan semangat dan gembira para kader untuk Pilkada Kabupaten Pringsewu.

“Dan hari ini dihadiri oleh calon bupati dan wakil bupati serta partai koalisi Demokrat. Insya Allah tahun depan sudah dihadiri bupati dan wakil bupati Pak Adi Erlansyah dan Hisbullah Huda,” harapnya.

Menurutnya, sosialisasi calonkada baru digelar hari ini, karena PAN baru saja menggelar Kongres. Dan alhamdulillah, hasil Kongres PAN kemarin di Jakarta berlangsung damai aman lancar dan kembali terpilih secara aklamasi Zulkifli Hasan memimpin PAN.

“Hari ini sekaligus kita merayakan HUT PAN, juga berlangsung meriah karena ada Pak Adi Erlansyah dan Hisbullah Huda yang hadir disini,” kata Asa Atorida.

Kader?

“siap,” kata kader PAN yang hadir.

Bupati?

“Adi Erlansyah,” ucap yang hadir

Wakil Bupati?

“Hisbullah Huda,” sambut yang hadir

Adi Erlansyah dan Hisbullah Huda Untuk mewujudkan Pringsewu Maju dan Sejahtera.

Siapa Bupati Kita?

“Adi Lah,” ucap peserta yang hadir

Sementara, saat sambutannya, Bakal Calon Bupati Pringsewu Adi Erlansyah menyapa semua yang hadir.

Adi Erlansyah mengatakan bahwa ia merasa bangga dan bersyukur bahwa 8 kursi untuk maju di Pilkada Kabupaten Pringsewu terpenuhi dengan dua parpol koalisi yakni PAN dan Demokrat.

“Saya mengucapkan Selamat ulang tahun ke-26 juga telah digelarnya Kongres PAN di Jakarta. Dan saya ucapkan selamat untuk Bapak Zulkifli Hasan, kembali memimpin PAN, semoga semakin terdepan,” ungkapnya.

Adi Erlansyah dan Gus Hisbullah Huda berterima kasih karena telah mendapatkan rekomendasi dari DPP PAN. Dan dia menceritakan prosesnya.

“Saya ikuti mulai dari penjaringan hingga kemudian ke pusat. Dan kemudian terakhir di panggil ke Jakarta bersama Gus Hisbullah Huda,” ujar Adi Erlansyah.

“Kami dipanggil untuk komitmen menghadapi Pilkada pringsewu ini. Alhamdulillah dengan diserahkannya SK B1KWK. Menambah semangat kami untuk maju di Pilkada Kabupaten Pringsewu. Dan saya hanya berkonsentrasi kepada dua parpol yang bukan penjaringan yakni PAN dan Demokrat. Dua parpol ini yang saya konsentrasi kan. Dan alhamdulillah proses yang kami jalani sesuai dengan yang kami harapkan,” lanjut Adi Erlansyah.

Selain itu juga, Adi Erlansyah menyambut baik dengan bertambahnya rekom dari PAN akan bertambah juga semangatnya untuk menang di Pilkada Kabupaten Pringsewu.

“Awal Mei dan akhir bulan lalu ada survei. 12 persen berada di rangking 3, berdasarkan calon yang ada di Pringsewu berdasarkan dua lembaga survei, kemudian saya persiapan. Dan 1-17 Agustus kembali disurvei, dari elektabilitas 12 persen meningkat menjadi 24 persen lebih ini yang tertinggi dari calon yang muncul di pringsewu,” ucapnya.

Adi Erlansyah terus membakar semangat kader PAN yang juga dihadiri Ketua DPC Partai Demokrat Pringsewu Mira Anita Sekretaris Joni Sapuan serta anggota DPRD dari PAN dan Demokrat.

“Kita Insya Allah bersinergi untuk maju bersama di Pilkada Kabupaten Pringsewu. Kita bersama PAN dan Demokrat untuk siap menghadapi Pemilihan Kepala Daerah Pringsewu 2024-2029, ” kata Adi Erlansyah.

“Saya ucapkan juga terima kasih baik saya selama menjabat Pj Bupati Pringsewu dan saat ini. Ini adalah takdir dari Allah, takdir partai politik yang mengusung untuk Pilkada Kabupaten Pringsewu,” ucap Adi Erlansyah.

Adi juga bercanda bahwa ketika ingin mencari batik, ia memilih dua warna seperti warna PAN dan Demokrat.

“Kalau saya mau batik saya beli batik yang warna biru aja, warna dua Partai ini,” canda Adi Erlansyah di hadapan peserta.

“InsyaAllah kita besok jadi pasangan calon pertama mendaftarkan diri ke KPU. Insya Allah kita akan deklarasi di Tugu Gajah di Kabupaten Pringsewu,” ungkap Adi Erlansyah.

Saya Tutup dengan Pantun:

Makan Nasi Dicampur Duren

Rasanya lezat tiada terkira

Ojo lali Sing Nganggo Kelambi Oren

Untuk Kabupaten Pringsewu Maju dan Sejahtera.

Mewakili Ketua DPW PAN Lampung Irham Djafar Lan Putra, Ahmad Iswan H Cahya bertambah yakin Adi Erlansyah bakal menang di Pringsewu.

“Langkah kita hari ini insya Allah lurus, tegak lurus untuk memenangkan Pak Adi Erlansyah dan Hisbullah Huda,” ucap Iswan.

Iswan optimistis bahwa Adi Erlansyah ini mempunyai kemampuan dan berpengalaman di pemerintahan.

“Karena Pak Adi ini adalah mantan Kepala Bapenda Lampung yang tukang cari duit untuk Provinsi Lampung. Jadi yakinlah Pak Adi bisa membawakan investor untuk Pringsewu lebih maju dan sejahtera,” ucap Iswan.

Menurutnya, sudah waktunya Adi Erlansyah mengabdi dan membawa Kabupaten Pringsewu lebih maju dan sejahtera.

“Alhamdulillah Pringsewu ini religius harus ada pendekatan agama, dan wakilnya Pak Hisbullah Huda ini bisa mendampingi Pak Adi Erlansyah,” kata Iswan.

Menurutnya ini adalah suatu tanda-tanda untuk Kabupaten Pringsewu lebih maju.

“Karena dia adalah mantan Pj Bupati Pringsewu, zaman itu Pak Gubernur memberikan tugas kepada beliau. Dan pringsewu ini sarat dengan pertanian dan insya Allah Pak Adi ini bisa memecahkan. Kita cari hurup J (Jadi, red) maka terjadilah untuk Kabupaten Pringsewu,” kata dia.

Pilkada inilah tempatnya, maka kita ingin menang Pilkada di Kabupaten Pringsewu.

“Kalau ada 132 Desa, maka ditambah dari Partai Demokrat ini maka insya Allah Pak Adi Erlansyah dan Hisbullah Huda jadi Bupati dan Wakil Bupati Pringsewu yang kita dambakan,” kata dia.

Menurut Iswan, Ulang tahun PAN Tahun ini Tema nya Indonesia terdepan, maka Pringsewu juga harus terdepan, Maju dan Sejahtera.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.