PESAWARAN(SB) – Kementerian Kesehatan Republik Indonesia melakukan kegiatan pengabdian Masyarakat dalam rangka membentuk Desa tangguh Covid-19. Bantuan yang diberikan berupa alat Protokol kesehatan yaitu tempat cuci tangan, masker dan hand sanitizer melalui Farmasi politeknik Kesehatan Tanjung Karang yang diserahkan secara simbolis di Aula Balai Desa Cimanuk Kecamatan Way Lima Kabupaten Pesawaran.
Desa Cimanuk merupakan satu-satunya Desa yang mendapatkan bantuan alat protokol kesehatan di Kabupaten Pesawaran, Se-provinsi Lampung hanya 10 Desa saja yang menerima Bantuan salah satunya adalah Desa Cimanuk.
Fuji Rahayu dari Farmasi Politeknik Tanjung Karang menerangkan bahwa bantuan yang diberikan berupa bantuan secara Fisik yaitu Alat Cuci tangan, Hand sanitizer dan Masker, Kamis(12/11/2020).
“Kami melakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat dalam rangka membentuk Desa Tangguh Covid-19, bantuan yang kami berikan berupa bantuan fisik yaitu Alat Cuci tangan sebanyak 6 unit, serta 750 hand sanitizer dan Masker,” terangnya.
Selain itu, Fuji juga mengungkapkan bahwa selain dari bantuan fisik pihaknya juga akan memberikan edukasi kepada Masyarakat dengan tanaman herbal yang bisa meningkatkan daya imun Masyarakat.
“Selain bantuan secara fisik, kami juga akan memberikan edukasi kepada masyarakat dengan tanaman herbal yang bisa meningkatkan daya imun Masyarakat, bersamaan dengan hal ini hari kesehatan Nasional kita harus satukan tekad menuju Indonesia sehat,” ungkapnya.
Fuji Rahayu menjelaskan, Dilaksanakannya program Desa tangguh ini diharapkan sebagai upaya melawan penyebaran virus Covid-19 yang dilakukan mulai lingkup terkecil, yakni dari desa dan warga sekitar.
“Pandemi Corona Virus Diseases 2019 (Covid-19) telah berdampak diberbagai sektor kehidupan masyarakat. Berbagai kebijakan diberlakukan pemerintah sebagai upaya mengurangi dan memutus
rantai penyebaran Covid-19 salah satunya adalah membentuk program Desa Tangguh Covid-19. Dilaksanakannya program Desa tangguh ini diharapkan sebagai upaya melawan penyebaran virus Covid-19 yang
dilakukan mulai lingkup terkecil, yakni dari desa dan warga sekitar,” Jelasnya.
Ditempat yang sama, Anggota DPRD Kabupaten Pesawaran Rohman yang juga turut hadir mengapresiasi penyerahan bantuan alat Prokes Program Desa Tangguh Covid-19.
“Suatu kebanggaan tersendiri yang mana Desa Cimanuk satu-satunya Desa di Kabupaten Pesawaran yang mendapatkan bantuan dari Kemenkes,” ucap Rohman.
Hal senada juga disampaikan oleh Kepala Desa Cimanuk, Khairullah mengucapkan terimakasih kepada Kemenkes atas bantuan yang telah diberikan.
“Saya ucapkan terimakasih atas bantuan yang diberikan, semoga bermanfaat dan dapat mencegah Covid-19,” ucap Khairullah. (Suprihadi)