Kodim dan Dinkes Way Kanan Sosialisasikan Virus Corona

- Jurnalis

Kamis, 30 Januari 2020 - 06:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

WAY KANAN(SB) – Kodim 0427/Way Kanan dengan menggandeng Dinas Kesehatan Kabupaten Way Kanan menggelar sosialisasi virus corona terkait mewabahnya, bahayanya dan antisipasi pencegahannya kepada Prajurit TNI dan Persit Kodim 0427/WK pada Kamis (30/01/2020) di Aula Makodim 0427/Way Kanan.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Dandim 0427/WK yang diwakili Kasdim 0427/WK Mayor Inf Afrizal, Kabid Kesehatan Dinkes Way Kanan Bpk. Afrijal, Narasumber dari Dinkes Way Kanan dr. Yunita Putri, Perwira Staf Kodim 0427/WK, Danramil jajaran Kodim 0427/WK dan perwakilan anggota TNI dan Persit Kodim 0427/WK lebih kurang 150 orang.

Baca Juga :  BI Gandeng IJP Sosialisasikan QRIS

Dalam arahannya, Dokter Yunita Putri menerangkan bahwa Virus Corona ini berasal dari kota Wuhan Cina, yang berasal mulai tanggal 31 Desember 2019 dan teridentifikasi mulai tanggal 7 Januari 2020, gejala yang ditimbulkan yaitu demam, batuk kering.

Virus Corona ini berasal dari virus hewan liar dan makanan setengah matang, adapun cara penularan antara manusia dengan manusia ketika batuk, bicara, bersin, dan lainnya. Kemudian transmisi lewat udara maupun kontak badan juga bisa menjadi media penularan.

Adapun cara pencegahannya yaitu rajin mencuci tangan, pakai masker, temperatur cek berkala, jauhi tempat-tempat ramai, jangan pernah pegang muka kita kalau tidak cuci tangan serta tetap jaga perilaku hidup sehat.

Baca Juga :  Kapolda Lampung Resmikan Polres Tubaba

Ditempat yang berbeda, Dandim 0427/Way Kanan Letkol Czi Komara, S.T.,M.Si berpesan kepada seluruh Prajurit dan Persit Kodim 0427/WK agar memperhatikan apa saja yang disosialisasikan oleh narasumber terkait virus corona. “Apa bahayanya, apa penyebabnya dan bagaimana pencegahannya seluruh prajurit dan persit Kodim 0427/Way Kanan harus paham dan mengerti, agar kita semua bisa terhindar dari virus corona ini.”tutup Dandim.(rls/dadang/ms)

Berita Terkait

Lurah Pelita Diduga Peras Warga, Surat Sporadik Jadi Alat Tawar
Bukit Harapan: Surga Tersembunyi bagi Pendaki dan Pencari Keindahan Alam di Kedondong
Dinas PU Perkim Pesawaran Jadi Sorotan, 1000 Massa Ancam Gelar Aksi
Masyarakat Pesawaran Gelar Aksi Damai, Desak Dunia Internasional Hentikan Pembantaian di Gaza
Warga Resah, Galian PTPN di Dekat Pemukiman Berpotensi Telan Korban
Besok! Warga Pesawaran Akan Gelar Aksi Solidaritas untuk Gaza, Serukan Penghentian Genosida
Ngobrol Santai hingga Bahas Kebijakan, Pemkab Pesawaran Jadikan Insan Pers Mitra Strategis Pembangunan
Memanas! Warga dan Petani Sukaraja Ancam Demo, Tolak Penggusuran dan Intimidasi Yayasan Abdul Hakim
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 13 Oktober 2025 - 12:25 WIB

Lurah Pelita Diduga Peras Warga, Surat Sporadik Jadi Alat Tawar

Minggu, 12 Oktober 2025 - 19:41 WIB

Bukit Harapan: Surga Tersembunyi bagi Pendaki dan Pencari Keindahan Alam di Kedondong

Minggu, 12 Oktober 2025 - 11:59 WIB

Dinas PU Perkim Pesawaran Jadi Sorotan, 1000 Massa Ancam Gelar Aksi

Jumat, 10 Oktober 2025 - 19:47 WIB

Masyarakat Pesawaran Gelar Aksi Damai, Desak Dunia Internasional Hentikan Pembantaian di Gaza

Kamis, 9 Oktober 2025 - 19:25 WIB

Warga Resah, Galian PTPN di Dekat Pemukiman Berpotensi Telan Korban

Berita Terbaru