Kepala Desa Babakan Loa: “Masyarakat kami Menyambut Gembira Program TMMD 114 Kodim 0421/LS” 

- Jurnalis

Minggu, 7 Agustus 2022 - 03:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

PESAWARAN(SB) – Ahmad Rosid, Kepala Desa Babakan Loa, Kecamatan Kedondong, Kabupaten Pesawaran, mewakili masyarakat menyambut gembira program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-114 Kodim 0421/LS di desanya.

 

“Kita sangat-sangat mendukung dan siap bekerja sama menyukseskan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-114 Kodim 0421/LS,” kata Ahmad Rosid, Minggu(7/08/2022).

 

Menurutnya, program itu menjadi salah satu harapan besar masyarakat yang kemudian terwujud lewat program TNI.

 

Kata dia, program ini sangat jelas efek positifnya kepada masyarakat. Mulai dari adanya akses ke perkebunan dan lain sebagainya termasuk soal Sosial Masyarakat.

 

“Program TNI ini jelas efeknya. Salah satunya dapat menunjang perekonomian masyarakat dengan pengerasan jalan ke perkebunan, serta kegiatan sosial lainnya yang dilakukan oleh Komandan Kodim 0421/LS Letkol Inf Fajar Akhirudin untuk masyarakat kami” ujarnya.

 

Karena sebelumnya, lanjut dia, warga harus menempuh jalan berlumpur dan licin apabila musim hujan untuk mengangkut hasil panen. Petani harus berjuang untuk mengangkut hasil panen untuk sampai ke Desa.

 

“Dan jalan berlumpur serta licin. Ini menjadi kesusahan yang luar biasa dialami masyarakat saya dan sekitarnya,” ungkapnya.

 

Dengan adanya pembuatan jalan rabat beton ini, katanya, maka nanti tentu hasil panen dapat diangkut dengan mudah. Tentu kita sangat mensyukuri dan mendukung penuh kegiatan ini.

 

“Nanti sudah bisa diangkut dengan mudah mengunakan motor dan mobil. Alhamdulillah terima kasih pihak TNI dan terima kasih pemerintah Pesawaran,” ucapnya. (Re)

Berita Terkait

Pemerintah Desa Muara Jaya Lanjutkan Peningkatan Pembangunan dan Perbaikan Infrastruktur
Alfan Rois Tegaskan Dukungan Pada Polri, Posisi Polri Tak Boleh Multi Tafsir
Suara Pemuda Pesawaran: KNPI Serukan Dukungan Penuh, Polri Harus Tetap Dibawah Komando Presiden
Ketua KWRI Pesawaran: Polri Harus Tetap di Bawah Presiden untuk Stabilitas dan Netralitas
Kolaborasi Pemerintah Lamtim dan Dunia Usaha, hadirkan Nara sumber dari KPK,dan Kejati pada sosialisasi Budaya Anti Korupsi
Puskesmas Kedondong Tegaskan Sampah Diduga Limbah B3 Adalah Sampah Domestik, Pengelolaan Limbah Medis Sesuai SOP
Ketua Karang Taruna Lampung Selatan: Pernyataan Satir Kapolri “Lebih Baik Jadi Petani” Wujud Prinsip dan Tanggung Jawab atas Masa Depan Polri
MTSN 2 Pesawaran Borong Berbagai Gelar Bergengsi di Liga Pelajar Futsal Lampung

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 08:58 WIB

Pemerintah Desa Muara Jaya Lanjutkan Peningkatan Pembangunan dan Perbaikan Infrastruktur

Kamis, 29 Januari 2026 - 21:24 WIB

Alfan Rois Tegaskan Dukungan Pada Polri, Posisi Polri Tak Boleh Multi Tafsir

Kamis, 29 Januari 2026 - 20:37 WIB

Suara Pemuda Pesawaran: KNPI Serukan Dukungan Penuh, Polri Harus Tetap Dibawah Komando Presiden

Kamis, 29 Januari 2026 - 17:37 WIB

Ketua KWRI Pesawaran: Polri Harus Tetap di Bawah Presiden untuk Stabilitas dan Netralitas

Rabu, 28 Januari 2026 - 21:36 WIB

Kolaborasi Pemerintah Lamtim dan Dunia Usaha, hadirkan Nara sumber dari KPK,dan Kejati pada sosialisasi Budaya Anti Korupsi

Berita Terbaru