Kebocoran Gas Oksigen, Komisi V Minta RS Graha Husada Lakukan Pembenahan

- Jurnalis

Selasa, 28 Mei 2024 - 08:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DPRD Provinsi Lampung meminta kepada manajamen Rumah Sakit (RS) Graha Husada untuk melakukan pembenahan usai tabung oksigen milik rumah sakit tersebut mengalami kebocoran pada, Selasa (28/5/2024) kemarin.

Sekretaris Komisi V DPRD Provinsi Lampung, Mikdar Ilyas mengatakan, pembehanan tersebut harus segera dilakukan dengan harapan kejadian serupa tidak terulang kembali dimasa yang akan datang.

“Pertama kami merasa prihatin dengan kejadian kebocoran tabung oksigen di RS Graha Husada. Rumah sakit sebagai mitra kerja Komisi V kita ingatkan untuk melakukan perbaikan,” jelas Mikdar, Rabu (29/05/2024).

Menurutnya, meskipun tidak ada korban jiwa namun peristiwa kebocoran tabung oksigen tersebut membuat masyarakat yang tengah berobat merasa panik dan tidak nyaman.

Baca Juga :  Pansus Tata Niaga Singkong DPRD Lampung Bahas Kebijakan Impor Tapioka

“Meskipun tidak ada korban jiwa tapi ini buat panik para pasien. Bagaimana jika pasien ada yang sakit jantung terus dia dengar suara ledakan. Kan ini bisa berdampak negatif akhirnya,” tegasnya.

Oleh karena itu, politisi partai Gerindra tersebut meminta kepada manajemen Rumah Sakit Graha Husada untuk memindahkan tabung oksigen tersebut ketempat yang lebih aman.

“Karena saat ini kan lokasi nya didepan terus dekat dengan IGD. Maka kami minta agar alat yang sekiranya berbahaya bisa di pasang di tempat yang aman dan jauh dari jangkauan para pasien,” pungkasnya.

Sementara anggota Komisi I DPRD Provinsi Lampung dari Dapil  Bandar Lampung, Budiman AS, meminta kepada manajemen Rumah Sakit Graha Husada untuk melakukan pengecekan secara berkala.

Baca Juga :  Reses : Syukron Fokus pada Pendidikan dan Kesejahteraan Sosial

“Kami meminta kepada manajemen rumah sakit untuk melakukan pengecekan secara berkala. Kalau itu pasokan oksigen untuk perawatan pasien, hal itu bisa kita nilai sebagai kelalaian,” katanya.

Budiman menjelaskan, pasokan oksigen sangat penting bagi para pasien yang sedang menjalani perawatan sehingga harus dilakukan pengawasan yang ketat.

“Oksigen itu kan vital karena berhubungan langsung dengan keselamatan dan nyawa pasien yang baru datang ke rumah sakit maupun yang sedang menjalani perawatan,” tutupnya.

Seperti diketahui, tabung oksigen yang terletak di pintu masuk RS Graha Husada di Jalan Gajah Mada Kelurahan Tanjung Agung Raya, Kecamatan Kedamaian,  Bandar Lampung mengalami kebocoran.

Berita Terkait

Hearing DPRD dan Diskominfo Tuba Terkait 5 Tuntutan FWTB, Hasilnya Ngambang
Deni Ribowo: Deflasi Pendidikan 15 Persen Bukti Kebijakan Pro-Rakyat
Lesty Putri Utami: Politik Bisa Dekat dengan Rakyat
Lampung Jadi Teladan Nasional, Aksi Ribuan Massa Berjalan Damai
Puluhan Siswa Diduga Keracunan MBG, Dewan Desak Kebersihan Dapur Diperketat
MUI dan DPRD Lampung Imbau Aksi Unjuk Rasa Berlangsung Damai, Tolak Anarkisme
APBD 2026 Lampung Disepakati, Kostiana: DPRD Siap Kawal Sampai Tepat Sasaran
Ghofur Interupsi di Paripurna, Koreksi Defisit APBD Lampung 2026 Rp864 Miliar
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 17 September 2025 - 18:46 WIB

Hearing DPRD dan Diskominfo Tuba Terkait 5 Tuntutan FWTB, Hasilnya Ngambang

Rabu, 3 September 2025 - 02:21 WIB

Deni Ribowo: Deflasi Pendidikan 15 Persen Bukti Kebijakan Pro-Rakyat

Selasa, 2 September 2025 - 07:47 WIB

Lesty Putri Utami: Politik Bisa Dekat dengan Rakyat

Selasa, 2 September 2025 - 06:08 WIB

Lampung Jadi Teladan Nasional, Aksi Ribuan Massa Berjalan Damai

Minggu, 31 Agustus 2025 - 14:02 WIB

Puluhan Siswa Diduga Keracunan MBG, Dewan Desak Kebersihan Dapur Diperketat

Berita Terbaru