Belasan Mahasiswa IIB Darmajaya akan Kuliah di Luar Negeri

- Jurnalis

Rabu, 3 Agustus 2022 - 05:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDRLAMPUNG – Unit Pelaksana Teknis (UPT) International Office (IO) bersama Dekanat dan Program Studi menggelar seleksi wawancara kepada calon peserta program internasional Student Mobility Outbound, di Warung Prancis Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya selama dua hari.

Lima mahasiswa dan mahasiswi telah menjalani wawancara oleh Dekan Fakultas Ilmu Komputer, Ketua Prodi dan Kepala UPT IO pada Jumat, 23 Juli 2022. Sementara 6 mahasiswa menjalani wawancara oleh Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), Ketua Prodi, dan Kepala UPT IO pada Senin, 25 Juli 2022.

Kepala UPT IO IIB Darmajaya, Muhammad Dwiyan Aditya, S.Pd., M.Pd., mengatakan sebelum menjalani wawancara calon peserta untuk pertukaran mahasiswa ke perguruan tinggi mitra di luar negeri juga telah menjalani tes Bahasa Inggris di UPT Darmajaya Language Center. “Ke-11 mahasiswa tersebut juga telah memilih perguruan tinggi mitra yang dituju untuk studi selama 1 semester,” ungkapnya.

Baca Juga :  Arinal Lepas Kirab Marching Band Pelajar dalam Rangka HUT RI ke-77

Menurut dia, pelaksanaan kegiatan kuliah di perguruan tinggi mitra akan dimulai pada semester gasal tahun akademik 2022-2023. “Mulai dari bulan September dan disesuaikan oleh perguruan tinggi mitra luar negeri.” ujarnya.

Menurut dia, untuk kegiatan Student Mobility Outbound ini terkait kegiatan studi di perguruan tinggi mitra luar negeri. Di mana mahasiswa memiliki pilihan untuk menjalani secara offline ataupun online.

Baca Juga :  Kampus The Best IIB Darmajaya Siap Kibarkan 1.500 Bendera Merah Putih

“Kegiatan pertukaran mahasiswa atau Student Mobility Outbound di perguruan tinggi mitra luar negeri ini bertujuan untuk memberikan pengalaman dan wawasan belajar internasional,” ucapnya.

Dwiyan menambahkan kuliah di perguruan tinggi mitra luar negeri juga akan ditransfer mata kuliah yang diambil ke IIB Darmajaya. “Program Internasional Student Mobility Outbound ini juga bagian dari kegiatan mahasiswa di luar kampus yang mana merupakan bagian Indikator Kinerja Utama Perguruan Tinggi.” pungkasnya. (**)

Berita Terkait

Camat Banjar Baru Wayan Wilarahula Putra Hadiri Milad Ke 3 Ponpes Sunan Bonang
Kepala Desa Pasar  Baru Beri Donasi Ke Balita Berkelamin Ganda
Idul Adha di Pesawaran Disambut Meriah Warga dalam Makna Pengorbanan dan Semangat Berbagi
SMAN 1 Banjar agung Buka SPMB Tahun Ajaran 2025/2026
Ratusan Mahasiswa Seruduk Rektorat Unila Tuntut Keadilan atas Kematian Pratama Wijaya
Srikandi Fisip Unila Gaet Bupati Lampung Tengah
12 PKBM dan SKB di Pesawaran Serentak Melaksanakan UPK Paket C
Polemik Pengelola Baru Parkir Pasar Impres Kalianda, Dadan Hutari: Jangan Bawa-bawa Nama Bupati
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 11 Juni 2025 - 11:29 WIB

Camat Banjar Baru Wayan Wilarahula Putra Hadiri Milad Ke 3 Ponpes Sunan Bonang

Senin, 9 Juni 2025 - 11:46 WIB

Kepala Desa Pasar  Baru Beri Donasi Ke Balita Berkelamin Ganda

Jumat, 6 Juni 2025 - 12:56 WIB

Idul Adha di Pesawaran Disambut Meriah Warga dalam Makna Pengorbanan dan Semangat Berbagi

Kamis, 5 Juni 2025 - 17:41 WIB

SMAN 1 Banjar agung Buka SPMB Tahun Ajaran 2025/2026

Rabu, 28 Mei 2025 - 20:20 WIB

Ratusan Mahasiswa Seruduk Rektorat Unila Tuntut Keadilan atas Kematian Pratama Wijaya

Berita Terbaru