Antusias Masyarakat Hadiri Konser Musik Gebyar Indonesia Maju Prabowo-Gibran Di Pesawaran

- Jurnalis

Kamis, 8 Februari 2024 - 00:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PESAWARAN(SB) – Dalam rangka meningkatkan semangat dukungan menuju Pilpres 2024, konser kampanye “Gebyar Indonesia Maju” Prabowo-Gibran digelar meriah di Lapangan Tritura Kecamatan Kedondong, Kabupaten Pesawaran, Rabu malam(7/2/2024)

Acara yang dihadiri oleh ribuan warga setempat ini turut menampilkan simulasi pencoblosan unik dengan surat suara raksasa, yang dipimpin oleh Ketua DPD Partai Gerinda Lampung, Mirzani Djausal sekaligus Penasehat TKD Prabowo-Gibran Provinsi Lampung.

Mirzani Djausal, selaku Penasehat TKD Prabowo-Gibran Provinsi Lampung mengatakan, nanti pada 14 Februari kita akan coblos Prabowo-Gibran.

Baca Juga :  Hermilsyah: FKPPI Siap Memenangkan Dendi- Marzuki

“Jangan ragu untuk langsung memilih yang tengah. Surat suara berwarna abu-abu untuk Pilpres, boleh di nomornya, boleh di hatinya. Semoga hajat kita dikabulkan oleh Allah SWT. Bismillah, kita coblos nomor dua,” pesannya dihadapan Masyarakat.

Sementara itu, Elly Wahyuni Wakil Ketua DPRD Provinsi Lampung Fraksi Gerindra mengatakan, Warga Pesawaran terkhusus untuk di Kedondong sangat luar biasa antusiasnya.

“Tinggal 7 hari lagi, Prabowo menuju kemenangan, dan kita harus jaga kemenangan bukan hanya di Kedondong tetapi juga di seluruh Kecamatan yang ada di Pesawaran. Jaga kuat suara kita, menang mutlak di setiap TPS. 25 hari lagi, PR kita adalah menyebarkan,” tegasnya.

Baca Juga :  Udang Manis menjadi logo dan Tema utama HUT Tuba ke 26 Tahun

Senada dengan Elly, Calon DPR RI F- Gerindra Dapil Lampung Nomor urut 03, Ruby Chairani Syiffadia mengatakan, “Antusiasme warga Kedondong, Pesawaran luar biasa dalam kampanye malam ini. Jangan lupa, pada 14 Februari, pilih Prabowo-Gibran,” pungkasnya.

Acara turut dihadiri oleh Ketua Partai Gerindra Lampung Mirzani Djausal, Ketua DPC Gerindra Pesawaran Ahmad Rico Julian, Calon DPRD se-Kabupaten Pesawaran. (Re)

Berita Terkait

Hadapi Tantangan Zaman, DPRD Lampung Mustika Bahrum Ingatkan Pancasila sebagai Perekat Persatuan
42 Tim Ramaikan Way Khilau Cup I, Ajang Silaturahmi dan Pencarian Bibit Berprestasi
Prof. Hamzah Soroti Vonis Ringan Heri Iswahyudi: Jauh dari Tuntutan, Dekat dengan Kontroversi
Pemkab Pesawaran dan KONI Perkuat Sinergi, Fokus pada Pembinaan Atlet Porprov 2026
Plt. Kadis Pendidikan Tuba Buka Pembekalan Guru ABK dan Edukasi P4GN
Andika Ketua LSM Fortuba Datangi Kantor Kejari Tanyakan Laporan Dugaan Tipikor di SPBU BUMD Tuba
Calon Pekerja Migran Malaysia Dapat Pembekalan Sawit di Lampung Selatan
Ebim Muannas, Lifter 11 Tahun asal Pesawaran, Raih Perunggu di Kejuaraan Pelajar DKI Jakarta
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 22 November 2025 - 13:09 WIB

Hadapi Tantangan Zaman, DPRD Lampung Mustika Bahrum Ingatkan Pancasila sebagai Perekat Persatuan

Jumat, 21 November 2025 - 16:08 WIB

42 Tim Ramaikan Way Khilau Cup I, Ajang Silaturahmi dan Pencarian Bibit Berprestasi

Jumat, 21 November 2025 - 15:19 WIB

Prof. Hamzah Soroti Vonis Ringan Heri Iswahyudi: Jauh dari Tuntutan, Dekat dengan Kontroversi

Jumat, 21 November 2025 - 14:05 WIB

Pemkab Pesawaran dan KONI Perkuat Sinergi, Fokus pada Pembinaan Atlet Porprov 2026

Rabu, 19 November 2025 - 16:45 WIB

Andika Ketua LSM Fortuba Datangi Kantor Kejari Tanyakan Laporan Dugaan Tipikor di SPBU BUMD Tuba

Berita Terbaru