Daerah  

Agung Muharam Siap Maju Sebagai Calon Ketua KNPI Kabupaten Pesawaran Periode 2023-2026

PESAWARAN(SB) – Agung Muharam menyatakan maju sebagai calon Ketua KNPI Kabupaten Pesawaran periode 2023-2026 mendatang.

Agung siap mensukseskan Musda KNPI Ke III yang berlangsung pada 04 Agustus 2023. Segala persiapan dan persyaratan secara administrasi sudah disiapkan dan akan diserahkan kepada Panitia.

Untuk diketahui, tahapan Musda pendaftaran calon Ketua KNPI Kabupaten Pesawaran sudah dimulai. Tahapan selanjutnya, panitia pelaksana akan verifikasi berkas OKP.

“Untuk persiapan untuk maju di Musda KNPI ini alhamdulillah semua sudah siap, kita sudah selesai melakukan pendaftaran,” kata Agung saat dikonfirmasi Selasa (01/08/2023).

 Agung memantapkan diri maju. Serta siap jadi garda terdepan dalam mempersatukan pemuda di Bumi Andan Jejama,

“Ikhtiar ini semata-mata untuk mendedikasikan diri dalam memperbaiki tatanan kepemudaan di Kabupaten Pesawaran ini. insyaallah, saya siap bertarung di Musda KNPI ke-III tahun ini. Mohon doa dan dukungannya,” ujar Agung.

Agung diketahui selain berprofesi sebagai jurnalis juga sosok yang aktif diberbagai organisasi kepemudaan di Kabupaten Pesawaran. (Re)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.