Gerak Cepat, Ardito Lakukan Diskusi Harga Singkong

- Jurnalis

Rabu, 11 Desember 2024 - 09:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ardito WIjaya Wakil Bupati, Sekaligus Bupati Terpilih Tinjau Pabrik Singkong

Ardito WIjaya Wakil Bupati, Sekaligus Bupati Terpilih Tinjau Pabrik Singkong

LAMPUNG TENGAH – Bupati terpilih Lampung Tengah, Ardito Wijaya, melakukan kunjungan ke sebuah pabrik singkong untuk mendiskusikan masalah harga jual beli singkong yang menjadi keluhan para petani. Kunjungan ini bertujuan untuk menindaklanjuti keluhan petani singkong, khususnya di Lampung Tengah, yang merasa kesulitan mendapatkan keuntungan akibat harga jual yang rendah dan potongan tinggi dari perusahaan.Kunjungan tersebut dibagian di akun Tiktok Ardito98.

“Saya datang ke pabrik singkong ini untuk membahas lebih dalam mengenai harga dan mencari solusi atas keluhan petani singkong di Lampung Tengah,” kata Ardito, Selasa (10/12). Meskipun saat ini masih menjabat sebagai Wakil Bupati, Ardito tak ragu untuk turun langsung untuk memastikan bahwa persiapan pemerintahan mendatang berjalan dengan baik.

Baca Juga :  Ketua PKK Umumkan Pemenang Lomba HUT Tuababa ke-12

Saat ini, petani singkong di Lampung Tengah mengeluhkan harga jual yang rendah, sekitar Rp 1.200 per kilogram, dengan potongan yang diterapkan perusahaan mencapai 30 persen. Akibatnya, keuntungan bersih yang didapat petani hanya sekitar Rp 700 per kilogram, yang dianggap tidak mencukupi untuk memenuhi kebutuhan mereka.

Ardito menilai bahwa pertemuan antara perusahaan dan petani sangat diperlukan untuk mencari solusi yang menguntungkan kedua belah pihak. Oleh karena itu, ia berencana menggelar pertemuan antara perwakilan perusahaan singkong dan para petani di Lampung Tengah. Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah akan bertindak sebagai mediator untuk memastikan tercapainya kesepakatan yang win-win solution bagi kedua pihak.

Baca Juga :  Polisi Bantu Pemudik yang Sakit di Rest Area 215 Tulang Bawang Barat

“Kami berharap dengan adanya pertemuan nanti, akan ada kejelasan yang bisa disepakati bersama oleh perusahaan dan petani,” pungkasnya.

Kunjungan ini menunjukkan komitmen Ardito untuk mendengarkan langsung aspirasi masyarakat dan mencari solusi konkrit untuk meningkatkan kesejahteraan petani di Lampung Tengah.

Berita Terkait

Anggota MPR-RI Mukhlis Basri Lakukan Sosialisasi Empat Pilar Bersama Mahasiswa
Khidmat dan Haru, Ormas/LSM Pesawaran Tasyakuran Kemenangan Nanda-Anton di Markas FMPB
Ketua KWRI Pesawaran: 1 Muharram Momentum Hijrah Menuju Kebangkitan Bersama
AI Jadi Solusi! Pemkab Pesawaran Percepat Produksi Press Release dengan Pelatihan Bersama IPB
MK Pastikan Nanda-Anton Menang PSU Pesawaran, Gugatan Supriyanto-Suriyansah Gagal
BRI Kanca Liwa Serahkan CSR Pembangunan Gapura dan Tenda UMKM di Pasar Way Batu Kabupaten Pesisir Barat
Puskesmas Tegineneng Melalui Posyandu ILP Berkomitmen Mensukseskan Program Cek Kesehatan Gratis
Pembagian MBG Untuk Ibu Hamil, Balita, Dan Ibu Menyusui Di Desa Pasar Baru  Berjalan Lancar
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 30 Juni 2025 - 18:18 WIB

Anggota MPR-RI Mukhlis Basri Lakukan Sosialisasi Empat Pilar Bersama Mahasiswa

Minggu, 29 Juni 2025 - 17:00 WIB

Khidmat dan Haru, Ormas/LSM Pesawaran Tasyakuran Kemenangan Nanda-Anton di Markas FMPB

Jumat, 27 Juni 2025 - 00:52 WIB

Ketua KWRI Pesawaran: 1 Muharram Momentum Hijrah Menuju Kebangkitan Bersama

Kamis, 26 Juni 2025 - 21:30 WIB

AI Jadi Solusi! Pemkab Pesawaran Percepat Produksi Press Release dengan Pelatihan Bersama IPB

Rabu, 25 Juni 2025 - 18:28 WIB

BRI Kanca Liwa Serahkan CSR Pembangunan Gapura dan Tenda UMKM di Pasar Way Batu Kabupaten Pesisir Barat

Berita Terbaru