Yayasan Abdul Hakim Dilaporkan ke Polda Lampung Terkait Alih Fungsi Lahan Sawah dan Dugaan Korupsi Dana BOS

- Jurnalis

Senin, 29 September 2025 - 19:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PESAWARAN(SB) – Forum Masyarakat Pesawaran Bersatu (FMPB) melaporkan Ketua Yayasan Abdul Hakim, Toto Taviv Susilo, ke Polda Lampung dan Kejaksaan Negeri Pesawaran. Laporan tersebut menyangkut dua dugaan pelanggaran utama: alih fungsi lahan sawah di zona hijau dan dugaan korupsi dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) yang mencapai miliaran rupiah.

Ketua Umum FMPB, Mursalin MS, menegaskan bahwa yayasan yang menaungi SDIT IQRO, TKIT IQRO, dan SMPIT IQRO ini dinilai telah “keterlaluan dan keblinger”. Menurutnya, yayasan kerap menimbun sawah untuk pembangunan ruang kelas tanpa izin yang jelas.

Baca Juga :  Mentan Pantau Langsung PMK di Tubaba

“Kami yakin bantuan dari pusat tidak akan turun kalau Pusat tau lokasi pembangunannya di pesawahan zona hijau. Kami menduga ada pemalsuan data lokasi dalam pengajuan bantuan,” tegas Mursalin, Senin (29/9/2025).

Lebih lanjut, Mursalin menyoroti dampak lingkungan yang ditimbulkan. Pembangunan di lahan basah tersebut diduga telah merusak saluran air dan mengganggu irigasi sawah petani di sekitarnya. Selain itu, FMPB juga mempertanyakan standar konstruksi bangunan tiga lantai milik yayasan yang diduga tidak memenuhi standar, serta kemungkinan perluasan lahan yang mencaplok tanah pemakaman.

Baca Juga :  Cegah Banjir Berulang, Pemkab Pesawaran Akan Menganggarkan Normalisasi Sungai Pada Tahun 2023

Atas dasar itu, FMPB melaporkan yayasan ini dengan melampirkan dugaan pelanggaran terhadap UU Nomor 17 Tahun 2019 tentang Sumber Daya Air dan UU Nomor 26 Tahun 2007 tentang Penataan Ruang.

Saat dikonfirmasi, Ketua Yayasan Abdul Hakim, Toto Taviv Susilo, mengaku tidak mengetahui adanya laporan tersebut. “Saya justru tidak tau masyarakat yang melapor yang mana, tidak pernah kesini juga,” jawabnya singkat. (Re)

Berita Terkait

Ketua LSM Trinusa Pesawaran Crosscheck Rehab Jembatan Senilai Rp788 Juta di Way Khilau
Kebanggaan MIN 1 Pesawaran, Arak-Arakan Meriah Sambut Kedatangan Muazzam Zaidan Firmansyah
Orator JARUM Laporkan Anggota POLPP Ke Polres Tuba Terkait Dugaan Penganiayaan saat gelar aksi Damai DiKantor Bupati Pekan Lalu
Wakil Bupati Tubaba Tekankan Pentingnya Pendidikan Karakter dalam Program Forkopimda Masuk Sekolah
Membanggakan, Tiara Safitri Siswi MA YPPMA Kedondong Raih Juara II Kejurda Taekwondo Se-Lampung
LPKSM Pesawaran Kecam Keras Dugaan Penyelewengan Dana PIP yang Diduga Rugikan Siswa
Jalin Kolaborasi dan Sinergi, KONI Pesawaran Terima Kunjungan Silaturahmi IGORNAS
Aroma Kopi Kuday Serbu Lampung Fest 2025
Berita ini 124 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 18 November 2025 - 06:09 WIB

Ketua LSM Trinusa Pesawaran Crosscheck Rehab Jembatan Senilai Rp788 Juta di Way Khilau

Selasa, 18 November 2025 - 05:40 WIB

Kebanggaan MIN 1 Pesawaran, Arak-Arakan Meriah Sambut Kedatangan Muazzam Zaidan Firmansyah

Senin, 17 November 2025 - 20:39 WIB

Orator JARUM Laporkan Anggota POLPP Ke Polres Tuba Terkait Dugaan Penganiayaan saat gelar aksi Damai DiKantor Bupati Pekan Lalu

Senin, 17 November 2025 - 14:47 WIB

Wakil Bupati Tubaba Tekankan Pentingnya Pendidikan Karakter dalam Program Forkopimda Masuk Sekolah

Minggu, 16 November 2025 - 18:34 WIB

LPKSM Pesawaran Kecam Keras Dugaan Penyelewengan Dana PIP yang Diduga Rugikan Siswa

Berita Terbaru