ARB Bangun Yayasan Baitul Qur’an

- Jurnalis

Kamis, 30 Mei 2019 - 04:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TULANGBAWANG, SB – Pengusaha Asal Lampung yang juga Dewan Penasehat Paguyuban Orang Menggala Asli (Omega) Jaya di Perantauan, Aburizal Bakrie (ARB) saat ini sedang membangun Yayanan Baitul Qur’an Al Bakrie di Tulangbawang (Tuba). Hal tersebut dikemukakannya disela agenda buka puasa bersama dengan Omega Jaya, Kemarin (30/5).

“Saat ini sedang dibangun Baitul Qur’an Al Bakrie di Tulanbawang yang merupakan wadah pencetak para kader penghafal Al Qur’an,” kata Mantan Ketum Golkar ini.

Menurutnya, lembaga yang ia dirikan tersebut selain sumbangsihnya sebagai putra Daerah, juga sebagai wadah Omega Jaya untuk mengabdi kepada masyarakat dalam bentuk penciptaan kader yang berdaya saing.

“Ya, nanti yang kelola Omega Jaya, bekerjasama dengan sekolah-sekolah yang Ada di wilayah Tuba,” kelasnya.

Ditempat yang sama Ketua Omega Jaya, Syah Amondaris mengatakan pihaknya sangat berterimakasih atas kepedulian ARB terhadap kemajuan Paguyuban yang ia pimpin. Kedepan, lanjutnya, pihaknya akan melakukan komunikasi dengan Pemerintah daerah terkait penciptaan kader Hafidz Al Qur’an tersebut.

“Sesegera mungkin kita akan komunikasi dengan Pemda, kita akan meminta SD unggulan untuk merekomendasikan murid terbaiknya dapat di didik di Baitul Qur’an Al Bakrie. Tentunya dengan sistem jam tambahan belajar di Baitul Qur’an Al Bakrie,” tuturnya.

Pihaknya, lanjut Syah, berharap akan tercipta banyak kader-kader penghafal Al Qur’an di Tuba. “Target kita setelah lulus sekolah dasar (SD) kader-kader ini mantinya sudah mampu menghafal 10 juz Al Qur’an,” tambah Syah.

Syah menambahkan, terbentuknya Paguyuban Omega Jaya, selain sebagai wadah silaturrahmi juga sebagai sumbangsih putra daerah dalam menciptakan kader-kader Lampung, Tuba khususnya yang memiliki daya saing, tidak hanya dibidang keilmuan umum tapi juga dibidang agama.

“Kita ingin meskipun kita diprrantauan, tapi tetap memiliki andil dalam pembangunan di daerah,” ujarnya.

Selain itu, lanjutnya, kedepan pihaknya juga akan mendirikan koperasi simpan pinjam yang mana profitnya nanti untuk mendukung kegiatan yang dilakikan Omega Jaya. “Kita ingin ciptakan organisasi yang mandiri dan berkontribusi jelas dalam pembangunan daerah,” pungkasnya. (*)

Berita Terkait

Gotong Royong Petani Mitra Binaan PTPN Group, Kumpulkan Donasi Ratusan Juta Rupiah untuk Aceh
Pantau Armada hingga Gudang Secara Real-Time, Ini Strategi Digital PalmCo Tekan Biaya Logistik
Danantara: Transformasi PalmCo Dinilai Perkuat Kemandirian Pangan dan Energi Nasional
Holding Perkebunan Nusantara Dorong Sinergi SDM, PTPN IV PalmCo Resmikan PKB 2026–2027
Holding Perkebunan Nusantara Melalui PTPN IV Regional VII Pasang PLTS Atap untuk Rumah Ibadah di Padangratu
Holding Perkebunan Nusantara MelaluiPTPN IV PalmCo Kerahkan Alat Berat Perbaiki Tanggul Jebol di Langkat
Holding Perkebunan Nusantara DukungPercepatan Pembangunan 600 HuntaraPascabanjir di Aceh Tamiang
Holding Perkebunan Nusantara Siapkan Lahan Huntara di Sumut dan Aceh, Relokasi Warga Banjir Dipacu

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 12:58 WIB

Gotong Royong Petani Mitra Binaan PTPN Group, Kumpulkan Donasi Ratusan Juta Rupiah untuk Aceh

Rabu, 21 Januari 2026 - 19:48 WIB

Pantau Armada hingga Gudang Secara Real-Time, Ini Strategi Digital PalmCo Tekan Biaya Logistik

Rabu, 21 Januari 2026 - 19:47 WIB

Danantara: Transformasi PalmCo Dinilai Perkuat Kemandirian Pangan dan Energi Nasional

Senin, 19 Januari 2026 - 19:48 WIB

Holding Perkebunan Nusantara Dorong Sinergi SDM, PTPN IV PalmCo Resmikan PKB 2026–2027

Senin, 19 Januari 2026 - 11:37 WIB

Holding Perkebunan Nusantara Melalui PTPN IV Regional VII Pasang PLTS Atap untuk Rumah Ibadah di Padangratu

Berita Terbaru