Bupati dan Wakil Bupati Tubaba Hadiri Ramah Tamah Bersama Anggota Paskibraka

- Jurnalis

Senin, 18 Agustus 2025 - 13:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tulangbawang Barat- Usai melaksanakan tugas penurunan bendera merah putih pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia, Bupati Tulang Bawang Barat, Ir. Novriwan Jaya, S.P., bersama Wakil Bupati Nadirsyah serta jajaran Forkopimda menghadiri ramah tamah dengan anggota Paskibraka di Tribun Lapangan Upacara Pemda Tubaba, Minggu sore (17/08/2025).

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Novriwan Jaya menyampaikan apresiasi dan rasa bangganya kepada seluruh anggota Paskibraka yang telah menjalankan tugas dengan penuh kedisiplinan dan tanggung jawab.

“Alhamdulillah, kita bersyukur kepada Allah SWT karena adik-adik Paskibraka telah menyelesaikan tugas penting, yaitu mengibarkan dan menurunkan Sang Saka Merah Putih pada peringatan HUT RI ke-80. Atas nama Pemerintah Daerah dan masyarakat Tulang Bawang Barat, kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya,” ujar Bupati.

Baca Juga :  Usai Terima Rekom partai Gerindra WinNata Ajak Masyarakat Tuba Menangkan RMD.

Bupati juga menekankan bahwa selama mengikuti pelatihan, para anggota Paskibraka telah mempraktikkan empat nilai penting, yaitu kedisiplinan, kepatuhan terhadap pelatih, kerja sama dengan teman, dan cinta tanah air. Empat pilar ini diharapkan dapat menjadi prinsip hidup yang akan mengantarkan mereka meraih cita-cita di masa depan.

Menariknya, dalam dialog bersama anggota Paskibraka, tercatat sekitar 95 persen dari mereka bercita-cita menjadi anggota TNI maupun Polri. Bahkan ada yang menyampaikan keinginannya untuk kelak menjadi Bupati Tulang Bawang Barat. Hal tersebut mendapat apresiasi dan doa dari Bupati, Wakil Bupati, serta jajaran Forkopimda.

Baca Juga :  Pelayanan Disdukcapil Sering Dikeluhkan, Dendi Marah Saat Sidak

“Tidak ada penghargaan yang lebih tinggi selain doa dan ucapan terima kasih. Mudah-mudahan semua cita-cita adik-adik dapat tercapai dengan kedisiplinan dan semangat perjuangan,” tambahnya.

Bupati juga menyampaikan terima kasih kepada para orang tua yang telah mendidik dan mendukung anak-anaknya hingga dapat menjadi bagian dari Paskibraka 2025. Ia menitipkan pesan agar perhatian dan pembinaan terus dilanjutkan demi membentuk generasi penerus bangsa yang berkualitas.

Acara ramah tamah berlangsung penuh keakraban dan kebersamaan. Para anggota Paskibraka berkesempatan untuk menyampaikan harapan serta berdialog langsung dengan Bupati, Wakil Bupati, dan jajaran Forkopimda.

Berita Terkait

Muazzam Zaidan Firmansyah, Jawara IPAS Lampung yang Akan Wakili Pesawaran di Olimpiade Madrasah Nasional
Lurah Pelita Diduga Peras Warga, Surat Sporadik Jadi Alat Tawar
Bukit Harapan: Surga Tersembunyi bagi Pendaki dan Pencari Keindahan Alam di Kedondong
Dinas PU Perkim Pesawaran Jadi Sorotan, 1000 Massa Ancam Gelar Aksi
Masyarakat Pesawaran Gelar Aksi Damai, Desak Dunia Internasional Hentikan Pembantaian di Gaza
Warga Resah, Galian PTPN di Dekat Pemukiman Berpotensi Telan Korban
Besok! Warga Pesawaran Akan Gelar Aksi Solidaritas untuk Gaza, Serukan Penghentian Genosida
Ngobrol Santai hingga Bahas Kebijakan, Pemkab Pesawaran Jadikan Insan Pers Mitra Strategis Pembangunan
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 15 Oktober 2025 - 07:05 WIB

Muazzam Zaidan Firmansyah, Jawara IPAS Lampung yang Akan Wakili Pesawaran di Olimpiade Madrasah Nasional

Senin, 13 Oktober 2025 - 12:25 WIB

Lurah Pelita Diduga Peras Warga, Surat Sporadik Jadi Alat Tawar

Minggu, 12 Oktober 2025 - 19:41 WIB

Bukit Harapan: Surga Tersembunyi bagi Pendaki dan Pencari Keindahan Alam di Kedondong

Minggu, 12 Oktober 2025 - 11:59 WIB

Dinas PU Perkim Pesawaran Jadi Sorotan, 1000 Massa Ancam Gelar Aksi

Jumat, 10 Oktober 2025 - 19:47 WIB

Masyarakat Pesawaran Gelar Aksi Damai, Desak Dunia Internasional Hentikan Pembantaian di Gaza

Berita Terbaru