Wow, Partai Nasdem Pesawaran Putar Haluan Dukung Dendi-Marzuki

- Jurnalis

Minggu, 6 Desember 2020 - 23:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PESAWARAN(SB) – Menjelang perhelatan Pilkada Kabupaten Pesawaran 9 Desember 2020, Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Nasdem Kabupaten Pesawaran secara mengejutkan berbalik arah mendukung Pasangan Calon (Paslon) nomor urut 2 Dendi-Marzuki.

Hal tersebut ditegaskan Ketua DPD Nasdem Kabupaten Pesawaran, Musiran, Minggu (6/12) di kediamannya.

“Memang betul, saya beserta Ketua dan Wakil Ketua DPC se-kabupaten Pesawaran sudah bulatkan tekad untuk mendukung pasangan Dendi-Marzuki,” tegasnya.

Menurutnya bukan semata-semata hanya untuk kepentingan pribadi atau kepentingan golongan, namun guna kemaslahatan masyarakat Kabupaten Pesawaran.

“Saya sudah berdiskusi dengan sejumlah pengurus Dewan Pengurus Cabang (Kecamatan-red) se-kabupaten Pesawaran, dan kami semua sudah melihat kinerja Dendi Ramadhona selama menjadi Bupati layak untuk dilanjutkan, artinya hal ini merupakan untuk kepentingan masyarakat,” ungkapnya.

“Intinya kami sepenuhnya mendukung dan berjuang bersama Dendi-Marzuki untuk kembali memimpin Pesawaran guna menyempurnakan pembangunan yang sudah dibuatnya selama ini,” timpalnya.

Terpisah, Ketua DPC Nasdem Kecamatan Gedongtataan, Dedi Suherman membenarkan pernyataan Musiran dan mengatakan bersama kader Nasdem lainnya akan memenangkan paslon nomor urut 2 Dendi-Marzuki.

“Dari 11 DPC yang ada hanya DPC Padang Cermin yang tidak ikut dengan kami, semua DPC sudah sepakat berjuang memenangkan Dendi-Marzuki pada 9 Desember 2020,” pungkasnya. (*)

Berita Terkait

Polres Lampung Selatan Gelar Pemeriksaan Kesehatan Ketat Bagi Pengelola Program Makan Bergizi Gratis
Dari Renovasi Fisik hingga Pelayanan Humanis, Warisan Positif Kapolsek Lama untuk Pimpinan Baru Polsek Kedondong
Tergerak Niat Mengabdi, Fauzan Hilal Maju sebagai Calon PAW Kades Sindang Garut
Jerit Hati Warga Kurungan Nyawa, Mohon BPJS Gratis dan Bantuan Sosial Demi Istri Penderita Kanker
Penguatan Ekonomi Masyarakat Pesisir, Wabup Pesawaran Hadiri Ground Breaking Pembangunan Kampung Nelayan di Desa Durian
Kang Ayi: Puisi Edwin Apriadi Abadikan Inovasi dan Makna Pelantikan Bupati REP
Dukung Program Ketahanan Pangan, Bupati dan Wakil Bupati Hadiri Panen Raya Nasional Bersama Presiden
TNI AD Dukung Ekonomi Desa, Kasdam XXI/Radin Inten Tinjau KDKMP Sukaraja

Berita Terkait

Minggu, 18 Januari 2026 - 20:57 WIB

Polres Lampung Selatan Gelar Pemeriksaan Kesehatan Ketat Bagi Pengelola Program Makan Bergizi Gratis

Sabtu, 17 Januari 2026 - 19:55 WIB

Dari Renovasi Fisik hingga Pelayanan Humanis, Warisan Positif Kapolsek Lama untuk Pimpinan Baru Polsek Kedondong

Jumat, 16 Januari 2026 - 16:01 WIB

Tergerak Niat Mengabdi, Fauzan Hilal Maju sebagai Calon PAW Kades Sindang Garut

Selasa, 13 Januari 2026 - 14:48 WIB

Penguatan Ekonomi Masyarakat Pesisir, Wabup Pesawaran Hadiri Ground Breaking Pembangunan Kampung Nelayan di Desa Durian

Kamis, 8 Januari 2026 - 05:47 WIB

Kang Ayi: Puisi Edwin Apriadi Abadikan Inovasi dan Makna Pelantikan Bupati REP

Berita Terbaru