Suwanto Terpilih Menjadi Ketua PPDI Kabupaten Pesawaran Periode 2024 – 2028

- Jurnalis

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 18:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PESAWARAN(SB) – Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Kabupaten Pesawaran sukses menggelar Musyawarah Daerah (Musda) pada Sabtu, 19 Oktober 2024, di Desa Gunung Sari, Kecamatan Way Khilau. Dari 11 Kecamatan, musda ini dihadiri oleh 9 perwakilan PPDI dari masing-masing kecamatan se-Kabupaten Pesawaran.

Dalam pemilihan ketua PPDI Kabupaten Pesawaran, terdapat empat bakal calon yang maju sebagai kandidat. Mereka adalah Suwanto, Anton, Nurhadi, dan Fanani. Setelah melalui proses pemilihan yang berjalan secara demokratis, Suwanto akhirnya terpilih sebagai ketua PPDI periode 2024 – 20 dengan perolehan 23 suara dari total 27 suara, mengungguli kandidat lainnya, dari setiap kecamatan memiliki 3 hak suara perwakilan dari setiap kecamatan.

Baca Juga :  Agus Gunawan:Warga Kampung Karya Murni Jaya tidak Ada Stunting

Dalam sambutannya, Suwanto menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh seluruh pengurus PPDI. Ia berkomitmen untuk memimpin organisasi ini dengan sebaik-baiknya, serta berjanji akan terus berupaya memajukan PPDI dan perangkat desa di Kabupaten Pesawaran.

“Dengan amanah yang diberikan ini, saya akan bekerja keras demi kemajuan PPDI dan mendukung perangkat desa agar lebih berkembang,” ujar Suwanto.

Baca Juga :  Peringati Sumpah Pemuda, Karang Taruna Desa Gunung Sugih Adakan Turnamen Bola Voli

Terpilihnya Suwanto sebagai ketua diharapkan membawa angin segar bagi kemajuan PPDI Kabupaten Pesawaran. Organisasi ini diharapkan semakin solid dan mampu memberikan kontribusi positif, terutama dalam memperjuangkan kepentingan perangkat desa di wilayah tersebut.

Musda ini menjadi momentum penting dalam perjalanan PPDI Kabupaten Pesawaran, dengan harapan organisasi ini terus berkembang dan mampu menghadapi berbagai tantangan ke depan. (Rilis)

Berita Terkait

Hadapi Tantangan Zaman, DPRD Lampung Mustika Bahrum Ingatkan Pancasila sebagai Perekat Persatuan
42 Tim Ramaikan Way Khilau Cup I, Ajang Silaturahmi dan Pencarian Bibit Berprestasi
Prof. Hamzah Soroti Vonis Ringan Heri Iswahyudi: Jauh dari Tuntutan, Dekat dengan Kontroversi
Pemkab Pesawaran dan KONI Perkuat Sinergi, Fokus pada Pembinaan Atlet Porprov 2026
Plt. Kadis Pendidikan Tuba Buka Pembekalan Guru ABK dan Edukasi P4GN
Andika Ketua LSM Fortuba Datangi Kantor Kejari Tanyakan Laporan Dugaan Tipikor di SPBU BUMD Tuba
Calon Pekerja Migran Malaysia Dapat Pembekalan Sawit di Lampung Selatan
Ebim Muannas, Lifter 11 Tahun asal Pesawaran, Raih Perunggu di Kejuaraan Pelajar DKI Jakarta
Berita ini 13 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 22 November 2025 - 13:09 WIB

Hadapi Tantangan Zaman, DPRD Lampung Mustika Bahrum Ingatkan Pancasila sebagai Perekat Persatuan

Jumat, 21 November 2025 - 16:08 WIB

42 Tim Ramaikan Way Khilau Cup I, Ajang Silaturahmi dan Pencarian Bibit Berprestasi

Jumat, 21 November 2025 - 15:19 WIB

Prof. Hamzah Soroti Vonis Ringan Heri Iswahyudi: Jauh dari Tuntutan, Dekat dengan Kontroversi

Jumat, 21 November 2025 - 14:05 WIB

Pemkab Pesawaran dan KONI Perkuat Sinergi, Fokus pada Pembinaan Atlet Porprov 2026

Rabu, 19 November 2025 - 16:45 WIB

Andika Ketua LSM Fortuba Datangi Kantor Kejari Tanyakan Laporan Dugaan Tipikor di SPBU BUMD Tuba

Berita Terbaru