Ratna Resmi Dilantik Sebagai Ketua DPC Srikandi Pemuda Pancasila Pesawaran

- Jurnalis

Kamis, 28 Juli 2022 - 04:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

PESAWARAN(SB) – Ratna, SP., M.M. dilantik sebagai Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Srikandi Pemuda Pancasila Kabupaten Pesawaran masa Bhakti 2022 – 2025 Dihadiri oleh 150 kader Srikandi Pemuda Pancasila, yang mengusung tema “Pancasila Kuat, Srikandi Maju Pesat” di aula islamic center Gedong Tataan, Kabupaten Pesawaran, Kamis(28/02022).

 

Turut hadir Ketua MPW Pemuda Pancasila Provinsi Lampung Dino Pagaralam, Ketua DPW Srikandi Pemuda Pancasila Provinsi Lampung Hj. Misgustini, S.H., M.M., Nanda Indira Dendi, S.E., M.M., Kepala Badan Kesbangpol Pesawaran Zainal, SH., MH, Ketua MWC PP Pesawaran Murni Achmadi, Ketua MPAL Pesawaran serta ketua Ormas Se-kabupaten Pesawaran

 

Dalam sambutannya, Ratna mengucapkan terimakasih atas kesempatan dan kepercayaan kepada dirinya sebagai ketua DPC Srikandi Pemuda Pancasila Pesawaran

 

“Pertama saya ucapkan terimakasih atas kesempatan dan kepercayaan kepada dirinya sebagai Ketua DPC Srikandi Pemuda Pancasila Kabupaten Pesawaran,” Ucapnya

 

 

Selanjutnya, Ratna mengajak kepada semua pengurus Srikandi Pemuda Pancasila Kabupaten Pesawaran untuk bersinergi dengan Pemda kabupaten Pesawaran

 

“Mengajak kepada semua pengurus untuk bersinergi dengan pemerintah daerah kabupaten Pesawaran, dan mendukung Ketua Dewan Pembina Srikandi Pesawaran untuk maju pada Pilkada 2024 nanti,” ajaknya

 

 

Sambutan Nanda Indira Dendi, sebagai Ketua Dewan Pembina Srikandi Dermawan mengucapkan terimakasih atas kepercayaan kepada dirinya sebagai Ketua Dewan Pembina Srikandi Pemuda Pancasila Kabupaten Pesawaran

 

 

“Terimakasih kepada DPC Srikandi PP Pesawaran atas kepercayaan kepada saya sebagai ketua Dewan Pembina Srikandi Pemuda Pancasila Kabupaten Pesawaran dan selamat kepada pengurus DPC Srikandi PP Pesawaran yang baru saja dilantik,” ucap nanda

 

Terakhir, Nanda berharap agar Pengurus yang baru saja dilantik dapat menjaga kebersamaan sesama pengurus dan dapat bersinergi dengan Pemda Pesawaran dalam mengembangkan program dalam mensejahterakan masyarakat

 

“Saya berharap bisa memperkuat organisasi ini khususnya pada kaum wanita, teruslah maju dan tetap menjaga Kebersamaan sesama pengurus, dan semoga dapat bersinergi dengan pemerintah daerah dan mengembangkan program Pemerintah dalam kesejahteraan masyarakat,” harapnya. (Re)

Berita Terkait

Jerit Hati Warga Kurungan Nyawa, Mohon BPJS Gratis dan Bantuan Sosial Demi Istri Penderita Kanker
Penguatan Ekonomi Masyarakat Pesisir, Wabup Pesawaran Hadiri Ground Breaking Pembangunan Kampung Nelayan di Desa Durian
Kang Ayi: Puisi Edwin Apriadi Abadikan Inovasi dan Makna Pelantikan Bupati REP
Dukung Program Ketahanan Pangan, Bupati dan Wakil Bupati Hadiri Panen Raya Nasional Bersama Presiden
TNI AD Dukung Ekonomi Desa, Kasdam XXI/Radin Inten Tinjau KDKMP Sukaraja
Kepala MIN 1 Pesawaran Beri Contoh, Donor Darah Jadi Aksi Nyata Semarakkan HAB ke-80 Kemenag
Dukungan Masyarakat, Deri Firnanda Resmi Ambil Formulir PAW Desa Sukaraja
Kepala Desa Cimanuk Tinjau Posyandu Awal Tahun, Tekankan Pentingnya Kesehatan Ibu dan Anak

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 18:49 WIB

Jerit Hati Warga Kurungan Nyawa, Mohon BPJS Gratis dan Bantuan Sosial Demi Istri Penderita Kanker

Selasa, 13 Januari 2026 - 14:48 WIB

Penguatan Ekonomi Masyarakat Pesisir, Wabup Pesawaran Hadiri Ground Breaking Pembangunan Kampung Nelayan di Desa Durian

Kamis, 8 Januari 2026 - 05:47 WIB

Kang Ayi: Puisi Edwin Apriadi Abadikan Inovasi dan Makna Pelantikan Bupati REP

Rabu, 7 Januari 2026 - 21:38 WIB

Dukung Program Ketahanan Pangan, Bupati dan Wakil Bupati Hadiri Panen Raya Nasional Bersama Presiden

Rabu, 7 Januari 2026 - 17:10 WIB

TNI AD Dukung Ekonomi Desa, Kasdam XXI/Radin Inten Tinjau KDKMP Sukaraja

Berita Terbaru