Polres Pringsewu Gelar Edukasi Lalu Lintas di SMPN 3 Gadingrejo

- Jurnalis

Senin, 27 Mei 2024 - 12:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PRINGSEWU- Satuan Lalu Lintas Polres Pringsewu menggelar sosialisasi aturan keselamatan berlalu lintas di SMPN 3 Gadingrejo, Pekon Mataram, Gadingrejo, Pringsewu, pada Senin (27/5/2024) pagi. Acara ini merupakan bagian dari program “Police Goes to School” yang dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Pringsewu Iptu David Pulner, didampingi oleh Kanit Kamsel Ipda Silvi dan sejumlah personel lainnya.

Program ini bertujuan untuk menyampaikan berbagai materi dan edukasi terkait keselamatan berlalu lintas kepada para siswa. Harapannya, para siswa dapat menjadi agen pelopor keselamatan, turut serta dalam mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) yang aman di Kabupaten Pringsewu.

Baca Juga :  Banjir Bandang di Kampung Astra Ksetra, Arus Lalu Lintas Dialihkan

Iptu David Pulner menjelaskan bahwa program “Police Goes to School” bertujuan untuk menjalin kedekatan antara polisi dan masyarakat, khususnya para pelajar. Selain itu, program ini juga bertujuan untuk menanamkan kesadaran hukum dan tertib berlalu lintas sejak dini.

“Kami terus melakukan sosialisasi dan edukasi ke berbagai sekolah. Harapannya, selain membentuk kesadaran hukum, upaya ini juga dapat menekan tingginya angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas yang melibatkan pelajar,” ujar Iptu David.

Dalam kegiatan ini, polisi menyampaikan berbagai aturan tertib lalu lintas kepada para siswa, sehingga mereka dapat memahami peraturan lalu lintas yang berlaku. “Tujuannya agar para siswa memahami aturan berlalu lintas dan mencegah keterlibatan mereka dalam kegiatan negatif, seperti tawuran atau balap liar,” jelasnya.

Baca Juga :  Kapolres Tulang Bawang Pimpin Upacara PTDH Dua Personelnya

Selain itu, para siswa juga diberikan pemahaman terkait keselamatan berkendara, seperti pentingnya memiliki SIM, menggunakan helm, dan mengenali rambu lalu lintas. David menambahkan, sosialisasi ini juga bertujuan untuk mengenalkan peran kepolisian kepada siswa.

“Yang jelas, kami ingin para siswa memahami peran polisi, baik dalam berlalu lintas maupun dalam kehidupan sehari-hari. Tujuannya agar mereka dapat berperilaku disiplin dan taat terhadap peraturan,” pungkasnya.

Berita Terkait

Aquathlon & Motor Trail: Dua Event Marinir untuk Masyarakat dan Promosi Pesawaran
FMPB Laporkan Mantan Bupati ASDP ke Kejati Lampung, Diduga Rugikan Negara Puluhan Miliar
BUMDes Mekar Jaya Kertasana Resmi Bangun Kandang Ayam Petelur, Dukung Ketahanan Pangan Desa
Lima Atlet Karate MIN 1 Pesawaran Sabet Emas di Kejuaraan Nasional
Jadikan Ayam Pelung Sarana Mensyukuri Ciptaan-Nya, Kundrat Hidayat Buka Kontes dan Kukuhkan Pengurus HIPPAPI Lampung
HIPPAPI Beri Penghargaan ke Abu Musa Sebagai Pelopor Ayam Pelung Di Lampung
Muazzam Zaidan Firmansyah, Jawara IPAS Lampung yang Akan Wakili Pesawaran di Olimpiade Madrasah Nasional
Lurah Pelita Diduga Peras Warga, Surat Sporadik Jadi Alat Tawar
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 21 Oktober 2025 - 09:40 WIB

Aquathlon & Motor Trail: Dua Event Marinir untuk Masyarakat dan Promosi Pesawaran

Senin, 20 Oktober 2025 - 18:01 WIB

FMPB Laporkan Mantan Bupati ASDP ke Kejati Lampung, Diduga Rugikan Negara Puluhan Miliar

Senin, 20 Oktober 2025 - 14:32 WIB

BUMDes Mekar Jaya Kertasana Resmi Bangun Kandang Ayam Petelur, Dukung Ketahanan Pangan Desa

Senin, 20 Oktober 2025 - 11:45 WIB

Lima Atlet Karate MIN 1 Pesawaran Sabet Emas di Kejuaraan Nasional

Minggu, 19 Oktober 2025 - 13:09 WIB

HIPPAPI Beri Penghargaan ke Abu Musa Sebagai Pelopor Ayam Pelung Di Lampung

Berita Terbaru