Peringati HUT ke-78 Kodam II/Swj, Kodim 0421/LS Gelar Karya Bakti TNI Penanaman Pohon 

- Jurnalis

Jumat, 8 Desember 2023 - 19:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PESAWARAN(SB) – Karya bakti TNI penanaman pohon Kodim 0421/LS manunggal bersama Rakyat Mitigasi bencana alam dalam rangka HUT ke-78 Kodam II/Swj, Dandim 0421/LS Letkol Inf Fajar Akhirudin S.I.P.,M.Si., memimpin kegiatan Karya bhakti berupa penanaman pohon bersama warga, kegiatan tersebut dilaksanakan di Desa Sripendowo Kecamatan Ketapang Kabupaten Lampung Selatan, Jum’at (08/12/2023).

 

Ditegaskan Dandim 0421/LS Letkol Inf Fajar Akhirudin S.I.P.,M.Si., Karya Bakti penanaman pohon di Desa Sripendowo ini merupakan salah satu upaya dari TNI AD dalam hal ini Kodim 0421/LS bersama pemerintah daerah dalam rangka mencegah terjadinya bencana alam tanah longsor.

 

Lanjut Dandim 0421/LS mengatakan, “Kegiatan ini sengaja dilakukan sebagai salah satu bentuk upaya preventif juga responsif dengan situasi perubahan iklim dalam mengantisipasi bencana banjir dan tanah longsor, seiring dengan datang dan tingginya intensitas musim hujan pada periode Bulan Desember 2023 sampai dengan kedepan,” ujarnya.

 

“Gerakan Penanaman Pohon ini dilaksanakan dalam rangka HUT Kodam II/SWJ ke -78 yang merupakan wujud kepedulian TNI bersama Masyarakat dalam menjaga lingkungan dan cegah dini potensi terjadinya banjir serta tanah longsor saat musim penghujan,” Pungkas Dandim

 

“Semoga penanaman pohon ini juga dapat menjadi edukasi bagi masyarakat sekitar dalam menjaga keberlangsungan alam di wilayahnya ”imbuhnya

 

“Diharapkan melalui keterlibatan aktif dalam kegiatan karya bakti penanaman pohon ini, Kodim 0421/LS dapat memberikan dampak positif bagi lingkungan, serta memberdayakan masyarakat dalam upaya pelestarian sumber daya alam,“ tegasnya.

 

Sementara itu Kades Sripendowo Artaji mengatakan terimakasih, puji syukur atas program yang sangat positif ini yaitu kegiatan program penanaman pohon yang dilakukan Kodim 0421/LS sehingga dapat berguna bagi kehidupan masyarakat.

 

“Selain untuk mencegah banjir dan tanah longsor Masyarakat juga akan ada perlindungan dari segi oksigen yang sehat dengan adanya penanaman pohon serta lingkungan akan indah karena tertata rapi dengan tanaman yang tumbuh dan itu menjadi sumber oksigen kehidupan kita,” Tutupnya. (Rilis)

Berita Terkait

Pemerintah Desa Muara Jaya Lanjutkan Peningkatan Pembangunan dan Perbaikan Infrastruktur
Alfan Rois Tegaskan Dukungan Pada Polri, Posisi Polri Tak Boleh Multi Tafsir
Suara Pemuda Pesawaran: KNPI Serukan Dukungan Penuh, Polri Harus Tetap Dibawah Komando Presiden
Ketua KWRI Pesawaran: Polri Harus Tetap di Bawah Presiden untuk Stabilitas dan Netralitas
Kolaborasi Pemerintah Lamtim dan Dunia Usaha, hadirkan Nara sumber dari KPK,dan Kejati pada sosialisasi Budaya Anti Korupsi
Puskesmas Kedondong Tegaskan Sampah Diduga Limbah B3 Adalah Sampah Domestik, Pengelolaan Limbah Medis Sesuai SOP
Ketua Karang Taruna Lampung Selatan: Pernyataan Satir Kapolri “Lebih Baik Jadi Petani” Wujud Prinsip dan Tanggung Jawab atas Masa Depan Polri
MTSN 2 Pesawaran Borong Berbagai Gelar Bergengsi di Liga Pelajar Futsal Lampung

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 08:58 WIB

Pemerintah Desa Muara Jaya Lanjutkan Peningkatan Pembangunan dan Perbaikan Infrastruktur

Kamis, 29 Januari 2026 - 21:24 WIB

Alfan Rois Tegaskan Dukungan Pada Polri, Posisi Polri Tak Boleh Multi Tafsir

Kamis, 29 Januari 2026 - 20:37 WIB

Suara Pemuda Pesawaran: KNPI Serukan Dukungan Penuh, Polri Harus Tetap Dibawah Komando Presiden

Kamis, 29 Januari 2026 - 17:37 WIB

Ketua KWRI Pesawaran: Polri Harus Tetap di Bawah Presiden untuk Stabilitas dan Netralitas

Rabu, 28 Januari 2026 - 21:36 WIB

Kolaborasi Pemerintah Lamtim dan Dunia Usaha, hadirkan Nara sumber dari KPK,dan Kejati pada sosialisasi Budaya Anti Korupsi

Berita Terbaru