Peringati Hari Sumpah Pemuda, KNPI Pesawaran Akan Gelar Jambore Pemuda, Intip Apa Saja Kegiatannya

- Jurnalis

Kamis, 24 Agustus 2023 - 13:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PESAWARAN(SB) – Memperingati Hari Lahir Sumpah Pemuda 28 Oktober, Dewan Pimpinan Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI) Kabupaten Pesawaran akan menggelar Jambore Pemuda Kabupaten Pesawaran dan Pelantikan Pengurus DPD KNPI Kabupaten Pesawaran yang akan di gelar 26-28 Oktober 2023.

“Kita sudah lakukan koordinasi bersama dengan pemerintah daerah bersama pimpinan TNI-POLRI dan OPD dan APDESI Kabupaten Pesawaran terkait dengan kegiatan yang akan dilaksanakan pada tanggal 27-29 Oktober 2023,” jelas Ketua Panitia Jambore Pemuda Kabupaten Pesawaran, Fajar Nurhardianto kepada media ini, Kamis (24/08/2023).

Selain memperingati Hari Sumpah Pemuda, kata Fajar, Jambore Pemuda juga untuk membentuk SDM Pemuda yang unggul, berpendidikan dan berprestasi.

“Dalam rangka membentuk SDM Pemuda yang unggul, berpendidikan dan

berprestasi serta mandiri maka DPD KNPI Kabupaten Pesawaran akan

menyelenggarakan kegiatan “Jambore Pemuda Kabupaten Pesawaran

dan Pelantikan DPD KNPI Pesawaran Tahun 2023″ untuk pemuda

Desa, OKP dan PK-KNPI Se-kabupaten Pesawaran,” jelasnya.

Selain itu meningkatkan kerja sama antar pemuda dan pemerintah daerah. Kegiatan ini juga membantu pemerintah daerah memperkenalkan kearifan lokal dan budaya yang ada di Kabupaten Pesawaran.

“Sekaligus juga menandakan Kabupaten Pesawaran telah siap membuka diri untuk pariwisata,” ujar Fajar.

Fajar menjelaskan ada sejumlah kegiatan utama dalam Jambore Pemuda tersebut.

“Bentuk kegiatan Jambore Pemuda Kabupaten Pesawaran dan Pelantikan

DPD KNPI Pesawaran Tahun 2023 adalah Perkemahan Pemuda, Giat Materi, Out Door Game, Giat Lomba, Jumpa Tokoh, Bazar UMKM, Peringatan Sumpah Pemuda, Pawai Pemuda, Pentas Seni dan Bakti Sosial,” ujar Fajar.

Kegiatan lainnya yaitu Camp Pemuda. Tiap Desa, OKP dan PK-KNPI Se-kabupaten Pesawaran mengirim 5 orang perwakilan sehingga total peserta 1000 orang.

“Sampai kita masuk pada acara inti atau malam puncak, kita buat pentas seni, Pada malam puncak akan ada pemberian hadiah dan piala kepada para pemenang lomba. Dan malam puncak itu ada hiburan pentas seni,” jelasnya lagi.

Selanjutnya akan dilakukan upacara Sumpah Pemuda bersama Pemerintah Daerah Kabupaten Pesawaran dan Pelantikan Pengurus DPD KNPI Kabupaten Pesawaran Periode 2023-2026.

Fajar berharap dari kegiatan Jambore Pemuda KNPI Kabupaten Pesawaran dapat menjadikan pemuda paham pentingnya pendidikan dan prestasi.

“Semoga kegiatan Jambore Pemuda Kabupaten Pesawaran dan Pelantikan DPD KNPI Pesawaran Tahun 2023 dapat memberikan pemahaman bagi pemuda bahwa pendidikan dan prestasi sangatlah penting serta pemuda lebih memahami jati diri dan pengembangan diri untuk mencapai cita-cita,” harapnya. (Re)

Berita Terkait

Kang Ayi: Puisi Edwin Apriadi Abadikan Inovasi dan Makna Pelantikan Bupati REP
Dukung Program Ketahanan Pangan, Bupati dan Wakil Bupati Hadiri Panen Raya Nasional Bersama Presiden
TNI AD Dukung Ekonomi Desa, Kasdam XXI/Radin Inten Tinjau KDKMP Sukaraja
Kepala MIN 1 Pesawaran Beri Contoh, Donor Darah Jadi Aksi Nyata Semarakkan HAB ke-80 Kemenag
Dukungan Masyarakat, Deri Firnanda Resmi Ambil Formulir PAW Desa Sukaraja
Kepala Desa Cimanuk Tinjau Posyandu Awal Tahun, Tekankan Pentingnya Kesehatan Ibu dan Anak
Pemdes Cimanuk bersama warga Gotong Royong Perbaiki Jalan Penghubung Dusun, Antisipasi Musim Hujan dan Lancarkan Hasil Panen
Bupati Nanda Indira Lakukan Penyerahan SK Kepada 3.457 PPPK Paruh Waktu di Lingkungan Pemkab Pesawaran

Berita Terkait

Kamis, 8 Januari 2026 - 05:47 WIB

Kang Ayi: Puisi Edwin Apriadi Abadikan Inovasi dan Makna Pelantikan Bupati REP

Rabu, 7 Januari 2026 - 21:38 WIB

Dukung Program Ketahanan Pangan, Bupati dan Wakil Bupati Hadiri Panen Raya Nasional Bersama Presiden

Rabu, 7 Januari 2026 - 17:10 WIB

TNI AD Dukung Ekonomi Desa, Kasdam XXI/Radin Inten Tinjau KDKMP Sukaraja

Selasa, 6 Januari 2026 - 13:28 WIB

Kepala MIN 1 Pesawaran Beri Contoh, Donor Darah Jadi Aksi Nyata Semarakkan HAB ke-80 Kemenag

Selasa, 6 Januari 2026 - 07:41 WIB

Dukungan Masyarakat, Deri Firnanda Resmi Ambil Formulir PAW Desa Sukaraja

Berita Terbaru