Pengecoran Jalan Program TMMD 114 Kodim 0421/LS Capai 90 Persen

- Jurnalis

Sabtu, 20 Agustus 2022 - 01:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

PESAWARAN(SB) – Pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-114 Kodim 0421/LS sudah memasuki hari ke-26, semua sasaran terus dikerjakan sesuai dengan target serta terkoordinator dengan baik sasaran fisik maupun sasaran nonfisik.

 

Sasaran utama Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-114 Kodim 0421/LS adalah pembangunan Rabat beton dengan panjang 1.093 meter dan lebar 3 meter, yang menghubungkan antara Dusun Talang Baru dengan Dusun Talang Tengah Desa Babakan Loa, dan hari ini progresnya mencapai 90 persen,” terang Kapten Inf M. Nurdin, Sabtu (20/08/2022).

Baca Juga :  Danramil 421-02/Gdt Hadiri Loka karya Mini kecamatan Gedong Tataan

 

Ia mengatakan, pihaknya akan maksimalkan semua pekerjaan agar tercapai target 100 persen sebelum acara penutupan pada tanggal 24 Agustus 2022 nanti.

 

Plh Pasiter Kodim 0421/LS Kapten Inf M. Nurdin optimis dapat menyelesaikan semua sasaran tepat sebelum acara penutupan.

 

Menurutnya, sasaran utama pembangunan jalan rabat beton sepanjang 1.093 meter sudah mencapai 90 persen, tinggal menyelesaikan pengecoran jalan 10 persen lagi

Baca Juga :  Babinsa Koramil 421-02/GDT Berikan Semangat Gotong Royong Kepada Warga

 

“Untuk Lapis pondasi agregat kelas B sudah mencapai 100 persen, Rabat beton 90 Persen, Pembuatan Gorong gorong sudah mencapai 100 Persen, serta pembuatan Sumur bor sudah selesai 100 persen,” tukasnya.

 

Sedangkan untuk sasaran non fisik berupa penyuluhan-penyuluhan kepada masyarakat Desa Babakan Loa hingga hari seluruhnya sudah mencapai 100 persen.

 

“Dengan sisa waktu kurang dari satu Minggu lagi, kami optimis merampungkan seluruh sasaran Program TMMD seratus persen,” tutupnya. (Re)

Berita Terkait

Anggota MPR-RI Mukhlis Basri Lakukan Sosialisasi Empat Pilar Bersama Mahasiswa
Khidmat dan Haru, Ormas/LSM Pesawaran Tasyakuran Kemenangan Nanda-Anton di Markas FMPB
Ketua KWRI Pesawaran: 1 Muharram Momentum Hijrah Menuju Kebangkitan Bersama
AI Jadi Solusi! Pemkab Pesawaran Percepat Produksi Press Release dengan Pelatihan Bersama IPB
MK Pastikan Nanda-Anton Menang PSU Pesawaran, Gugatan Supriyanto-Suriyansah Gagal
BRI Kanca Liwa Serahkan CSR Pembangunan Gapura dan Tenda UMKM di Pasar Way Batu Kabupaten Pesisir Barat
Puskesmas Tegineneng Melalui Posyandu ILP Berkomitmen Mensukseskan Program Cek Kesehatan Gratis
Pembagian MBG Untuk Ibu Hamil, Balita, Dan Ibu Menyusui Di Desa Pasar Baru  Berjalan Lancar
Berita ini 6 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Senin, 30 Juni 2025 - 18:18 WIB

Anggota MPR-RI Mukhlis Basri Lakukan Sosialisasi Empat Pilar Bersama Mahasiswa

Minggu, 29 Juni 2025 - 17:00 WIB

Khidmat dan Haru, Ormas/LSM Pesawaran Tasyakuran Kemenangan Nanda-Anton di Markas FMPB

Jumat, 27 Juni 2025 - 00:52 WIB

Ketua KWRI Pesawaran: 1 Muharram Momentum Hijrah Menuju Kebangkitan Bersama

Kamis, 26 Juni 2025 - 21:30 WIB

AI Jadi Solusi! Pemkab Pesawaran Percepat Produksi Press Release dengan Pelatihan Bersama IPB

Rabu, 25 Juni 2025 - 18:28 WIB

BRI Kanca Liwa Serahkan CSR Pembangunan Gapura dan Tenda UMKM di Pasar Way Batu Kabupaten Pesisir Barat

Berita Terbaru