Pemkab Tubaba Menggelar Rakor SATGAS KARHUTLA

- Jurnalis

Rabu, 25 Oktober 2023 - 17:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

DISKOMINFO TUBABA (SB)– Demi mewaspadai dan juga mengantisipasi terjadinya Kebakaran Hutan dan Lahan (KARHUTLA), Pemerintah Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) menggelar Rapat Koordinasi Satuan Tugas Kebakaran Hutan dan Lahan (SATGAS KARHUTLA), bertempat di Ruang Rapat Bupati Kabupaten setempat. Rabu (25/10/2023).

 

Seperti diketahui bersama, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperkirakan bahwa El-Nino akan terus bertahan hingga bulan Februari 2024. Kekeringan yang cukup ekstrim saat ini tentunya menimbulkan potensi bahaya kebakaran baik dikawasan hutan maupun perkebunan dan atau pertanian di wilayah Tubaba.

 

Dalam Sambutannya, Pj Bupati Tubaba Drs. M. Firsada, M.Si menghimbau seluruh komponen terkait hingga masyarakat agar terus bersinergi demi efektifnya antisipasi Karhutla di Tubaba.

 

“Sinergi dari berbagai elemen menjadi faktor penting dalam antisipasi hingga pengendalian Karhutla. Patroli rutin harus selalu dilaksanakan agar dapat memetakan dan mendeteksi secara dini potensi Karhutla di wilayah masing-masing”, Ucap Firsada.

 

Diketahui bersama Karhutla tidak hanya menyebabkan kerugian materil, moril, bahkan korban jiwa, juga dapat berdampak pada kerugian lingkungan yang memakan waktu lama untuk memulihkan seperti keadaaan semula.

 

“Selalu laksanakan kegiatan sosialisasi, peringatan dan pemberian literasi kepada masyarakat tentang mekanisme pencegahan dan pengendalian Karhutla sebagai langkah untuk meminimalisir dampak yang ditimbulkan”, tutupnya.

 

Rakor tersebut juga dihadiri oleh Jajaran Forkopimda Kabupaten Tubaba, Kepala Kantor Stasiun Meteorologi Raden Intan II Lampung Selatan, Koordinator Unit Siada SAR Tulang Bawang, Kepala Baznas Tubaba dan Kepala OPD setempat.(Lim)

Berita Terkait

Ketua Karang Taruna Lampung Selatan: Pernyataan Satir Kapolri “Lebih Baik Jadi Petani” Wujud Prinsip dan Tanggung Jawab atas Masa Depan Polri
MTSN 2 Pesawaran Borong Berbagai Gelar Bergengsi di Liga Pelajar Futsal Lampung
Masyarakat Adat Way Lima Mendesak Evaluasi HGU dan Pengembalian Lahan yang Disewa sejak Zaman Belanda
Kiprah Olahraga MA Mathla’ul Anwar Kedondong Bersinar, Wakili Pesawaran ke Provinsi Usai Jadi Juara Liga Futsal Pelajar
Silaturahmi Penuh Makna, Gubernur Lampung Sapa Sahabat Lama di Karang Taruna, Kenang Kebersamaan dan Kekeluargaan
Lampung Persinggahan Terakhir Bhayangkara, Suporter Mengaku Puas
Sopiyanto Beri Sambutan Pada Pembukaaan Musrenbang Kecamatan Menggala
KONI Pesawaran Gelar Rakerkab 2026, Fokus Siapkan Atlet Hadapi Porprov X Lampung

Berita Terkait

Selasa, 27 Januari 2026 - 20:04 WIB

Ketua Karang Taruna Lampung Selatan: Pernyataan Satir Kapolri “Lebih Baik Jadi Petani” Wujud Prinsip dan Tanggung Jawab atas Masa Depan Polri

Selasa, 27 Januari 2026 - 17:32 WIB

MTSN 2 Pesawaran Borong Berbagai Gelar Bergengsi di Liga Pelajar Futsal Lampung

Selasa, 27 Januari 2026 - 05:59 WIB

Masyarakat Adat Way Lima Mendesak Evaluasi HGU dan Pengembalian Lahan yang Disewa sejak Zaman Belanda

Senin, 26 Januari 2026 - 00:40 WIB

Kiprah Olahraga MA Mathla’ul Anwar Kedondong Bersinar, Wakili Pesawaran ke Provinsi Usai Jadi Juara Liga Futsal Pelajar

Sabtu, 24 Januari 2026 - 12:37 WIB

Lampung Persinggahan Terakhir Bhayangkara, Suporter Mengaku Puas

Berita Terbaru