Pelajar Senang, Hari Pertama Program MBG Di MIN 1 Pesawaran Berjalan Lancar

- Jurnalis

Selasa, 10 Juni 2025 - 15:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PESAWARAN (SB) – Hari pertama pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Sekolah Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Pesawaran berjalan lancar

Kegiatan ini untuk pertama kalinya dilaksanakan dilingkup kecamatan kedondong, setelah sebelumnya Program Makan Bergizi Gratis launching di Kecamatan Gedong Tataan, Kabupaten Pesawaran.

Pendistribusian Makan Bergizi Gratis diberikan kepada siswa siswi kelas I sampai kelas V, total keseluruhan berjumlah 884 paket nasi. kelas VI tidak diberikan karena sudah resmi lulus dari MIN 1 Pesawaran dan tidak aktif sebagai siswa.

Dalam hal ini, Kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Pesawaran, Firmansyah, M.Pd.I menyampaikan bahwa, keluarga besar MIN 1 Pesawaran sangat senang dan bersyukur sekolahnya menjadi prioritas untuk pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis yang dicanangkan oleh Presiden Prabowo.

“Kami bersyukur, sekolahan MIN 1 Pesawaran menjadi sekala prioritas untuk menerima program distribusi Makan Bergizi Gratis dari Presiden RI Pak Prabowo Subianto, yang mana anak-anak MIN ini merupakan siswa yang tersebar dari tiga kecamatan yakni Kedondong, Way Lima, Way Khilau,” ungkap Firmansyah, Selasa(10/06/2025).

Ia menambahkan, program ini sangat bagus untuk dilakukan bagi siswa siswi khususnya agar terbiasa makan bergizi, anak-anak juga sangat bersemangat dan senang karena mendapatkan makan walaupun satu kali dalam sehari.

“Kami sangat berterima kasih kepada Pemerintah RI, yang telah membuat program Makan Bergizi Gratis ini, InsyaAllah anak-anak terjamin gizinya terjamin kesehatannya, semoga program ini terus berlanjut dan semua anak di indonesia dapat merasakan program prioritas Pak Presiden Prabowo Subianto.” tutup Firmansyah, M.Pd.I

kegiatan tersebut berlangsung dengan lancar, dihadiri langsung oleh perwakilan Kemenag Pesawaran, Camat Kecamatan Kedondong Irwan Rosa, S.H., Ketua Komite MIN 1 Pesawaran dan Jajaran Guru MIN 1 Pesawaran. (Re)

Berita Terkait

KONI Pesawaran Gelar Rakerkab 2026, Fokus Siapkan Atlet Hadapi Porprov X Lampung
Kerja Sama PT Lampung Selatan Maju dengan Perusahaan Muda Dinilai Kehilangan Arah
Polres Lampung Selatan Gelar Pemeriksaan Kesehatan Ketat Bagi Pengelola Program Makan Bergizi Gratis
Dari Renovasi Fisik hingga Pelayanan Humanis, Warisan Positif Kapolsek Lama untuk Pimpinan Baru Polsek Kedondong
Tergerak Niat Mengabdi, Fauzan Hilal Maju sebagai Calon PAW Kades Sindang Garut
Jerit Hati Warga Kurungan Nyawa, Mohon BPJS Gratis dan Bantuan Sosial Demi Istri Penderita Kanker
Penguatan Ekonomi Masyarakat Pesisir, Wabup Pesawaran Hadiri Ground Breaking Pembangunan Kampung Nelayan di Desa Durian
Kang Ayi: Puisi Edwin Apriadi Abadikan Inovasi dan Makna Pelantikan Bupati REP

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 17:42 WIB

KONI Pesawaran Gelar Rakerkab 2026, Fokus Siapkan Atlet Hadapi Porprov X Lampung

Kamis, 22 Januari 2026 - 09:48 WIB

Kerja Sama PT Lampung Selatan Maju dengan Perusahaan Muda Dinilai Kehilangan Arah

Minggu, 18 Januari 2026 - 20:57 WIB

Polres Lampung Selatan Gelar Pemeriksaan Kesehatan Ketat Bagi Pengelola Program Makan Bergizi Gratis

Sabtu, 17 Januari 2026 - 19:55 WIB

Dari Renovasi Fisik hingga Pelayanan Humanis, Warisan Positif Kapolsek Lama untuk Pimpinan Baru Polsek Kedondong

Jumat, 16 Januari 2026 - 16:01 WIB

Tergerak Niat Mengabdi, Fauzan Hilal Maju sebagai Calon PAW Kades Sindang Garut

Berita Terbaru