PC ISNU Pesawaran Menyayangkan Ucapan Yang Bernada Hinaan Terhadap Ketua PCNU Pesawaran

- Jurnalis

Rabu, 7 Oktober 2020 - 04:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PESAWARAN(SB) – Ketua PC ISNU (Pengurus Cabang Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama) Kabupaten Pesawaran Fajar Nurhardianto, S.Sos menyayangkan atas ucapan Mualim Taher yang mengatakan bahwa Ketua PCNU Kabupaten Pesawaran Salamus Sholikhin “Ustad Munafik” dan ucapan lainnya yang tidak pantas.

Hal ini ditegaskan Ketua PC ISNU Pesawaran, Fajar Nurhardianto, S.Sos, kepada awak media , Rabu (7/10/2020).

Menurutnya ucapan “Ustad Munafik” sangat jelek sekali dan tidak pantas disampaikan, Apalagi ucapan itu disampaikan oleh seorang tokoh. Selaku Tokoh seharusnya memberikan kata – kata santun dan nasehat – nasehat baik, sebagai bentuk ketauladanan seorang Tokoh kepada masyarakat.

Menurut Ketua ISNU Pesawaran, dampak dari ucapan tersebut telah meresahkan Nahdliyin, khususnya di kalangan ulama dan cendikiawan Nahdalatul Ulama (NU).

Sesungguhnya ucapan seperti itu telah melukai NU itu sendiri, Karena Salamus Sholikhin adalah Ketua NU selaku Ormas Islam terbesar di Indonesia.

”Terjadinya keresahan di kalangan NU, merupakan hal wajar. Tidak ada anak yang tidak tersinggung ketika orang tuanya disebut dengan kata – kata tidak pantas diucapkan, ” sebut Fajar.

Fajar menegaskan ketersinggungan dan keresahan ini sekaligus sebagai bentuk kritik moral dari Organisasi sayap NU terhadap Mualim Taher yang sangat menyayangkan sekali kata – kata yang tidak pantas tersebut terucap kepada Ketua NU Kabupaten Pesawaran.

Fajar mengungkapkan tidak menginginkan akibat dari ucapan tersebut semakin menciptakan keresahan di kalangan NU berdampak meluas. Kita berharap kepada Mualim Taher mencabut pernyataanya dan meminta maaf kepada NU khususnya kepada Kiyai Salamus Sholikhin.

” Ini menjadi langkah bijak, bertanggung jawab atas ucapannya selaku salah satu Tokoh di Kabupaten Pesawaran,” kata Fajar. (Tim)

Berita Terkait

Kang Ayi: Puisi Edwin Apriadi Abadikan Inovasi dan Makna Pelantikan Bupati REP
Dukung Program Ketahanan Pangan, Bupati dan Wakil Bupati Hadiri Panen Raya Nasional Bersama Presiden
TNI AD Dukung Ekonomi Desa, Kasdam XXI/Radin Inten Tinjau KDKMP Sukaraja
Kepala MIN 1 Pesawaran Beri Contoh, Donor Darah Jadi Aksi Nyata Semarakkan HAB ke-80 Kemenag
Dukungan Masyarakat, Deri Firnanda Resmi Ambil Formulir PAW Desa Sukaraja
Kepala Desa Cimanuk Tinjau Posyandu Awal Tahun, Tekankan Pentingnya Kesehatan Ibu dan Anak
Pemdes Cimanuk bersama warga Gotong Royong Perbaiki Jalan Penghubung Dusun, Antisipasi Musim Hujan dan Lancarkan Hasil Panen
Bupati Nanda Indira Lakukan Penyerahan SK Kepada 3.457 PPPK Paruh Waktu di Lingkungan Pemkab Pesawaran

Berita Terkait

Kamis, 8 Januari 2026 - 05:47 WIB

Kang Ayi: Puisi Edwin Apriadi Abadikan Inovasi dan Makna Pelantikan Bupati REP

Rabu, 7 Januari 2026 - 21:38 WIB

Dukung Program Ketahanan Pangan, Bupati dan Wakil Bupati Hadiri Panen Raya Nasional Bersama Presiden

Rabu, 7 Januari 2026 - 17:10 WIB

TNI AD Dukung Ekonomi Desa, Kasdam XXI/Radin Inten Tinjau KDKMP Sukaraja

Selasa, 6 Januari 2026 - 13:28 WIB

Kepala MIN 1 Pesawaran Beri Contoh, Donor Darah Jadi Aksi Nyata Semarakkan HAB ke-80 Kemenag

Selasa, 6 Januari 2026 - 07:41 WIB

Dukungan Masyarakat, Deri Firnanda Resmi Ambil Formulir PAW Desa Sukaraja

Berita Terbaru