Pasca Peluncuran IKP, Bawaslu Pesawaran Siapkan Terobosan

- Jurnalis

Rabu, 26 Februari 2020 - 14:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PESAWARAN(SB)- Badan Pengawas Pemilu Republik Indonesia Telah meluncurkan Indeks Kerawanan Pemilu pada Pilkada 2020 bertempat di Redtop Hotel & Convention Center Jakarta pada tanggal 25 Februari 2020.

Hadir dalam Acara Peluncuran IKP tersebut Wakil Presiden Republik Indonesia KH. Makruf Amin, Kementerian dan Lembaga Negara terkait serta Bawaslu Provinsi dan Bawaslu Kabupaten se Indonesia.

Ketua Bawaslu Republik Indonesia, Abhan menyampaikan bahwa IKP adalah bagian dari ikhtiar maksimal Bawaslu sebagai upaya pencegahan akan potensi pelanggaran. “Ini merupakan Ikhtiar maksimal kita untuk mencegah potensi pelanggaran pada pilkada nanti,”

Baca Juga :  Ketua Gerindra Pesawaran Ajak Masyarakat Dapil 5 Menangkan Partai Gerindra

Ia menambahkan bahwa IKP ini adalah hasil research Bawaslu RI yang didasarkan pada lima dimensi. Dimensi Konteks Sosial Politik, Dimensi Pemilu yang Bebas dan Adil, Dimensi Kontestasi, dan Dimensi Partisipasi.

Sementara itu Ketua Bawaslu Pesawaran, Ryan Arnando yang turut hadir dalam acara peluncuran IKP tersebut mengatakan bahwa IKP yg diluncurkan ini memberikan informasi kepada masyarakat secara umum, terkhusus kepada jajaran pengawas pemilu di Kabupaten Pesawaran terkait potensi pelanggaran Pilkada 2020. “Ya ini bentuk informasi kepada kita semua, agar kita bisa mengantisipasi dan mengambil langkah-langkah maksimal sejak dini,” katanya.

Baca Juga :  Dendi Resmikan Lapangan Bola Voli di Dusun Sidodadi

Menurut Ryan, Kabupaten Pesawaran berada pada level rawan sedang, dengan skor 56,34. “Pesawaran berada pada urutan 51 dari 261 Kabupaten Kota, ini harus kita lihat secara positif. Kami akan siapkan terobosan pencegahan dan menyusun strategi pengawasan agar Pilkada Pesawaran dapat berlangsung dengan baik.” Pungkasnya. (*/Suprihadi)

Berita Terkait

Siap Jadi Alumni Berkualitas, MA Mathlaul Anwar Kedondong Bekali Siswa dengan Hukum dan Etika Medsos
Ketua DPRD & KONI Pesawaran Gandeng Dunia Usaha, Siapkan Atlet Juara Porprov
Hadapi Tantangan Zaman, DPRD Lampung Mustika Bahrum Ingatkan Pancasila sebagai Perekat Persatuan
42 Tim Ramaikan Way Khilau Cup I, Ajang Silaturahmi dan Pencarian Bibit Berprestasi
Prof. Hamzah Soroti Vonis Ringan Heri Iswahyudi: Jauh dari Tuntutan, Dekat dengan Kontroversi
Pemkab Pesawaran dan KONI Perkuat Sinergi, Fokus pada Pembinaan Atlet Porprov 2026
Plt. Kadis Pendidikan Tuba Buka Pembekalan Guru ABK dan Edukasi P4GN
Andika Ketua LSM Fortuba Datangi Kantor Kejari Tanyakan Laporan Dugaan Tipikor di SPBU BUMD Tuba
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 28 November 2025 - 16:00 WIB

Siap Jadi Alumni Berkualitas, MA Mathlaul Anwar Kedondong Bekali Siswa dengan Hukum dan Etika Medsos

Jumat, 28 November 2025 - 14:23 WIB

Ketua DPRD & KONI Pesawaran Gandeng Dunia Usaha, Siapkan Atlet Juara Porprov

Sabtu, 22 November 2025 - 13:09 WIB

Hadapi Tantangan Zaman, DPRD Lampung Mustika Bahrum Ingatkan Pancasila sebagai Perekat Persatuan

Jumat, 21 November 2025 - 16:08 WIB

42 Tim Ramaikan Way Khilau Cup I, Ajang Silaturahmi dan Pencarian Bibit Berprestasi

Jumat, 21 November 2025 - 15:19 WIB

Prof. Hamzah Soroti Vonis Ringan Heri Iswahyudi: Jauh dari Tuntutan, Dekat dengan Kontroversi

Berita Terbaru