PalmCo Regional 3 Performance League, Ajang Penghargaan Kebun PKS Plasma Terbaik

- Jurnalis

Kamis, 15 Februari 2024 - 07:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

PEKANBARU – Untuk pertama kalinya, PTPN IV PalmCo Regional 3 meluncurkan PalmCo Regional 3 Performance League 2024, ajang penghargaan yang bertujuan untuk meningkatkan motivasi dan produktivitas para karyawan kebun, pabrik kelapa sawit, serta kebun plasma atau mitra perusahaan.

PalmCo Regional 3 Performance League 2024 resmi bergulir usai diluncurkan secara langsung oleh Region Head PTPN IV PalmCo Regional 3 Rurianto didampingi SEVP Operation Arief Subhan Siregar, SEVP Business Support Ahmad Diponegoro, serta para Kepala Bagian Perusahaan.

Rurianto dalam keterangan tertulisnya di Pekanbaru, Rabu (14/2/2024) mengatakan ajang penghargaan yang digulirkan tersebut berbeda dengan penghargaan yang pernah dilaksanakan selama ini.

Dalam ajang ini, ia mengatakan, akan diberikan penghargaan setiap bulan sepanjang tahun 2024. Para pemenang akan mendapat predikat Winner of the Month dan diumumkan melalui media sosial perusahaan.

Baca Juga :  Sekda Tulang bawang , Didampingi Kadis DKP sambangi Pasar Putri Agung dan Pasar Unit 2

Selanjutnya, penilaian diakumulasikan dan setiap tiga bulan akan diumumkan Pemenang Utama untuk berhak meraih hadiah uang tunai, sertifikat, dan piala.

“Regional 3 Performance League akan berlangsung selama setahun. Setiap bulan akan ada penghargaan bagi kebun dan pabrik kelapa sawit terbaik. Selanjutnya, akan ada pemenang utama setiap tiga bulan berdasarkan penilaian kinerja selama tiga bulan berturut-turut,” kata dia.

Secara rinci, ia menjelaskan telah disiapkan tim penilai independen dari masing-masing bagian, mulai dari Bagian Tanaman, Teknik Pengolahan, Distrik Petani Mitra, Keuangan, SDM dan Sistem Manajemen, serta Bagian Pengawas Wilayah. Tim penilai tersebut berada di bawah pengawasan SEVP Operation dan SEVP Business Support secara langsung.

“Kita telah menyiapkan tim independen untuk menilai kinerja kebun dan PKS. Tim independen yang melaksanakan penilaian tanpa ada intervensi dari siapapun,” tegasnya.

Baca Juga :  Tradisi Ramadhan, Pemdes Kunyaian Bagikan 120 Paket sembako Kepada Warga

Sementara itu, sejumlah kriteria telah ditetapkan dalam pemilihan kebun dan PKS terbaik. Untuk kebun misalnya, kriteria penilaian meliputi produktivitas, produksi, harga pokok kebun, kecepatan dan ketepatan pelaporan data, prestasi panen, hingga perolehan brondolan.

Sementara penilaian untuk kompetisi terbaik meliputi aspek kierja olahan tandan buah segar, crude palm oil (CPO), rendemen, hingga harga pokok produksi. Selain itu, juga terdapat aspek kecepatan dan ketepatan pelaporan data, estetika, value creation serta efesiensi.

Selanjutnya, penilaian untuk Kebun Plasma meliputi capaian produksi pembelian bahan baku, capaian kinerja finansial, input data PSR dan verifikasi, serta capaian produktivitas plasma berdasarkan rencana kerja dan anggaran perusahaan (RKAP).

“Kami berharap program ini menjadi trigger untuk terus mengakselerasi transformasi, jadi ajang inovasi, serta memperkuat perbaikan-perbaikan yang selama ini telah kita usung bersama,” jelasnya.

Berita Terkait

DPD LPKSM Pesawaran Kecam Keras Dugaan Pemotongan Dana PIP, Desak APH Usut Tuntas
Wakil Bupati Tubaba Buka Pelatihan Siaga Bencana Sekolah PMR Tingkat Madya dan Wira
Marsela Chika Ardhaya, Jawara Karate Pesawaran yang Siap Bawa Nama Lampung di O2SN Nasional 2025
Dengan Semangat Baru, KONI Pesawaran Berbenah untuk Cetak Prestasi Gemilang
Wabup Antonius Tinjau Lokasi Bencana Puting Beliung di Trimulyo, Serahkan Bantuan untuk Warga Terdampak
Jadi yang Pertama di Pesawaran, Wabup Antonius Resmikan Koperasi Desa Merah Putih Trimulyo
Bupati Nanda Dukung Penuh Sinergi dengan PPDI dan Pastikan Kesiapan Anggaran SILTAP
RAPI Pesawaran Resmi Dilantik, Siap Perkuat Komunikasi hingga ke Desa dan Daerah Rawan Bencana
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 8 November 2025 - 11:35 WIB

DPD LPKSM Pesawaran Kecam Keras Dugaan Pemotongan Dana PIP, Desak APH Usut Tuntas

Jumat, 7 November 2025 - 20:16 WIB

Wakil Bupati Tubaba Buka Pelatihan Siaga Bencana Sekolah PMR Tingkat Madya dan Wira

Jumat, 7 November 2025 - 15:46 WIB

Marsela Chika Ardhaya, Jawara Karate Pesawaran yang Siap Bawa Nama Lampung di O2SN Nasional 2025

Selasa, 4 November 2025 - 16:39 WIB

Wabup Antonius Tinjau Lokasi Bencana Puting Beliung di Trimulyo, Serahkan Bantuan untuk Warga Terdampak

Selasa, 4 November 2025 - 16:00 WIB

Jadi yang Pertama di Pesawaran, Wabup Antonius Resmikan Koperasi Desa Merah Putih Trimulyo

Berita Terbaru