Paguyuban Pasundan Wilayah Lampung Periode 2024-2029 Siap Dilantik

- Jurnalis

Rabu, 4 Desember 2024 - 17:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pengurus Paguyupan Pasundan Rapat Bersama Pj Gubernur Menjelang Pelantikan

Pengurus Paguyupan Pasundan Rapat Bersama Pj Gubernur Menjelang Pelantikan

BANDARLAMPUNG – Paguyuban Pasundan Wilayah Lampung periode 2024-2029 akan resmi dilantik pada Kamis, 5 Desember 2024, bertempat di Vidia Wedding House, Labuhan Ratu, Bandarlampung. Acara ini akan dipimpin oleh Ketua Bidang Organisasi Pengurus Besar (PB) Paguyuban Pasundan Pusat, Prof. Dr. Kunkunrat, M.Si, yang mewakili Ketua Umum PB Paguyuban Pasundan, Prof. Dr. H.M. Didi Turmudzi.

Ketua Paguyuban Pasundan Wilayah Lampung, Prof. Bustomi Rosadi, menjelaskan bahwa selain pelantikan pengurus wilayah, sebanyak 10 pengurus tingkat kabupaten dan kota juga akan dilantik. Wilayah-wilayah tersebut mencakup Bandar Lampung, Lampung Tengah, Metro, Pesawaran, Tanggamus, Pesisir Barat, Lampung Timur, Tubaba, Lampung Utara, dan Lampung Selatan.

“Pelantikan pengurus kabupaten lainnya seperti Lampung Barat, Way Kanan, Mesuji, Tulang Bawang, dan Pringsewu akan dilakukan menyusul,” ujar Bustomi saat gladi bersih di lokasi acara pada Rabu, 4 Desember 2024.

Sekretaris Paguyuban Pasundan Wilayah Lampung, Prof. Undang Rosidin, menyampaikan pesan Pj Gubernur Lampung, Samsudin, saat audiensi pada 2 Desember 2024. “Bapak Pj Gubernur berharap Paguyuban Pasundan dapat berkontribusi dalam pembangunan Provinsi Lampung, khususnya dalam pengembangan sumber daya manusia, menjaga ketertiban masyarakat, dan meningkatkan perekonomian daerah,” ungkapnya.

Sebagai bagian dari kegiatan rutin, Paguyuban Pasundan Wilayah Lampung terus mendorong kolaborasi seni dan budaya antara Lampung dan Sunda. “Kami rutin menggelar acara seni dan budaya setiap dua tahun sekali secara bergilir di kabupaten dan kota. Tahun ini, acara kedelapan akan digelar di Bandar Lampung,” jelasnya.

Pada acara pelantikan, akan ditampilkan seni kolaborasi budaya berupa Tari Bedana dari Lampung dan Tari Jaipong Bajidor khas Sunda, serta paduan suara yang menggabungkan lagu-lagu Sunda dan Lampung.

Selain itu, acara pelantikan juga akan dimeriahkan oleh stan UMKM yang menjual beragam produk unggulan seperti kopi, iket kepala tradisional Sunda, beras Pasundan, dan kecap lokal.

Dengan pelantikan ini, Paguyuban Pasundan diharapkan mampu menjadi wadah yang terus mempererat persatuan serta berkontribusi nyata bagi masyarakat Lampung.

 

Berita Terkait

Ketua Karang Taruna Lampung Selatan: Pernyataan Satir Kapolri “Lebih Baik Jadi Petani” Wujud Prinsip dan Tanggung Jawab atas Masa Depan Polri
MTSN 2 Pesawaran Borong Berbagai Gelar Bergengsi di Liga Pelajar Futsal Lampung
Masyarakat Adat Way Lima Mendesak Evaluasi HGU dan Pengembalian Lahan yang Disewa sejak Zaman Belanda
Kiprah Olahraga MA Mathla’ul Anwar Kedondong Bersinar, Wakili Pesawaran ke Provinsi Usai Jadi Juara Liga Futsal Pelajar
Silaturahmi Penuh Makna, Gubernur Lampung Sapa Sahabat Lama di Karang Taruna, Kenang Kebersamaan dan Kekeluargaan
Lampung Persinggahan Terakhir Bhayangkara, Suporter Mengaku Puas
Sopiyanto Beri Sambutan Pada Pembukaaan Musrenbang Kecamatan Menggala
KONI Pesawaran Gelar Rakerkab 2026, Fokus Siapkan Atlet Hadapi Porprov X Lampung

Berita Terkait

Selasa, 27 Januari 2026 - 20:04 WIB

Ketua Karang Taruna Lampung Selatan: Pernyataan Satir Kapolri “Lebih Baik Jadi Petani” Wujud Prinsip dan Tanggung Jawab atas Masa Depan Polri

Selasa, 27 Januari 2026 - 17:32 WIB

MTSN 2 Pesawaran Borong Berbagai Gelar Bergengsi di Liga Pelajar Futsal Lampung

Selasa, 27 Januari 2026 - 05:59 WIB

Masyarakat Adat Way Lima Mendesak Evaluasi HGU dan Pengembalian Lahan yang Disewa sejak Zaman Belanda

Senin, 26 Januari 2026 - 00:29 WIB

Silaturahmi Penuh Makna, Gubernur Lampung Sapa Sahabat Lama di Karang Taruna, Kenang Kebersamaan dan Kekeluargaan

Sabtu, 24 Januari 2026 - 12:37 WIB

Lampung Persinggahan Terakhir Bhayangkara, Suporter Mengaku Puas

Berita Terbaru