Nizwar Siap Maju di Pencalonan Ketua PWI Lampung

- Jurnalis

Rabu, 31 Maret 2021 - 14:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDARLAMPUNG(SB) – Akan berakhirnya masa jabatan Ketua PWI Lampung Supriadi Alfian 2021 ini, Sekretaris PWI Nizwar menyatakan siap maju sebagai calon ketua pada Konferensi Provinsi (Konferprov) XI Oktober 2021 mendatang.

Hal tersebut disampaikan saat konsolidasi pengurus Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Lampung dan kabupaten/kota usai pelantikan pengurus SMSI Kabupaten Lampung Tengah di Nuwo Balak, Gunung Sugih,  Rabu (31/3/2021). 

Keberadaan Nizwar awalnya disampaikan oleh Ketua SMSI Lampung Doni Irawan. Kata Doni, sah-sah saja Nizwar hadir dan menggalang dukungan dari organisasi para pemilik media online tersebut. Hal serupa dapat dilakukan oleh bakal calon Ketua PWI Lampung lainnya. 

Mengawali sambutannya, Bang Niz sapaan akrab Nizwar memberikan ucapan selamat kepada ketua dan pengurus SMSI Lamteng periode 2020-2025 yang baru saja dilantik. Ia berharap keberadaan SMSI mampu menjadi media yang cerdaskan masyarakat dan berkontribusi dalam penggunaan guna mewujudkan Lampung Tengah Berjaya. 

“Keberadaan SMSI harus dirasakan oleh pemerintah daerah, mitra kerja lainnya serta masyarakat pada umumnya,” ucapnya.

Bang Niz juga berharap SMSI ke depan dapat menjadi organisasi yang maju dan diperhitungkan. Untuk itu, memerlukan kebersamaan dan kekompakan dalam menjalankan roda organisasi. Menurutnya, perbedaan adalah dinamika organisasi.

“Jadikanlah perberdaan itu sebagai pelengkap dari kekurangan masing-masing anggota. Kita harus satu kata dan satu rasa. Jangan sampai ada satu manis satu pahit yang akan membuat kita tercerai berai. Hanya kekompakan yang mampu menjadikan kita kekuatan besar dan bermanfaat bagi khalayak,” ujarnya.

Terkait pencalonan ketua PWI, Bang Niz berharap doa dan dukungan dari kawan-kawan SMSI. “Semoga diberikan kemudahan dalam pencalonan saya,” ucapnya. 

Ia meyakini, kawan-kawang SMSI se Lampung yang menjadi anggota PWI juga memiliki dukungan kepada bakal calon lainnya. Bang Niz berharap perbedaan dukungan tersebut tetaplah memelihara siaturahim dan kekeluargaan yang telah terjalin selama ini. 

“Walaupun kita beda pilihan kita tetap keluarga. Silaturahim kita tidak boleh putus,” pungkasnya disambut applaus pengurus SMSI. (*)

Berita Terkait

Polres Lampung Selatan Gelar Pemeriksaan Kesehatan Ketat Bagi Pengelola Program Makan Bergizi Gratis
Dari Renovasi Fisik hingga Pelayanan Humanis, Warisan Positif Kapolsek Lama untuk Pimpinan Baru Polsek Kedondong
Tergerak Niat Mengabdi, Fauzan Hilal Maju sebagai Calon PAW Kades Sindang Garut
Jerit Hati Warga Kurungan Nyawa, Mohon BPJS Gratis dan Bantuan Sosial Demi Istri Penderita Kanker
Penguatan Ekonomi Masyarakat Pesisir, Wabup Pesawaran Hadiri Ground Breaking Pembangunan Kampung Nelayan di Desa Durian
Kang Ayi: Puisi Edwin Apriadi Abadikan Inovasi dan Makna Pelantikan Bupati REP
Dukung Program Ketahanan Pangan, Bupati dan Wakil Bupati Hadiri Panen Raya Nasional Bersama Presiden
TNI AD Dukung Ekonomi Desa, Kasdam XXI/Radin Inten Tinjau KDKMP Sukaraja

Berita Terkait

Minggu, 18 Januari 2026 - 20:57 WIB

Polres Lampung Selatan Gelar Pemeriksaan Kesehatan Ketat Bagi Pengelola Program Makan Bergizi Gratis

Sabtu, 17 Januari 2026 - 19:55 WIB

Dari Renovasi Fisik hingga Pelayanan Humanis, Warisan Positif Kapolsek Lama untuk Pimpinan Baru Polsek Kedondong

Jumat, 16 Januari 2026 - 16:01 WIB

Tergerak Niat Mengabdi, Fauzan Hilal Maju sebagai Calon PAW Kades Sindang Garut

Selasa, 13 Januari 2026 - 14:48 WIB

Penguatan Ekonomi Masyarakat Pesisir, Wabup Pesawaran Hadiri Ground Breaking Pembangunan Kampung Nelayan di Desa Durian

Kamis, 8 Januari 2026 - 05:47 WIB

Kang Ayi: Puisi Edwin Apriadi Abadikan Inovasi dan Makna Pelantikan Bupati REP

Berita Terbaru