Nanda Indira Terima Mandat Dari PKB Untuk Maju Pilkada Pesawaran 2024

- Jurnalis

Senin, 10 Juni 2024 - 15:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PESAWARAN(SB) – Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) secara resmi memberikan surat rekomendasi kepada bakal calon kepala daerah Nanda Indira untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024 mendatang.

Nanda mengatakan, penyerahan surat rekomendasi dengan Nomor: 29596/DPP/01/V/2024 tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKB Provinsi Lampung Chusnunia Chalim di kantor DPP PKB Jakarta.

“Iya, setelah sebelumnya diumumkan ke publik oleh pengurus pusat DPP PKB bapak Abdul Halim Iskandar di Jakarta, hari ini PKB secara resmi memberikan surat penetapan sebagai calon kepala daerah kepada saya, agar dapat menindak lanjutinya,” kata Nanda, Senin (10/6/2024).

Ia mengatakan, dalam surat rekomendasi yang diterimanya tersebut, mengharuskan dirinya melakukan sosialisasi dan komunikasi di internal PKB khususnya yang ada di Pesawaran.

“Selain itu, saya juga diminta untuk melakukan komunikasi dengan pihak eksternal atau Parpol lain, untuk menggenapkan kebutuhan minimum koalisi ataupun menambah koalisi dengan yang lain,” ujarnya.

Ia berharap, dengan surat rekomendasi yang diterimanya, seluruh jajaran PKB Pesawaran, dapat bekerja sama dalam membangun Pesawaran.

“Tentunya, dalam memenangkan Pilkada mendatang, saya tidak dapat bekerja sendiri, perlu adanya dukungan dan bantuan dari seluruh pihak, salah satunya PKB, sehingga segala program yang kita canangkan dapat terlaksana demi kemajuan kabupaten Bumi Andan Jejama,” pungkasnya. (Rilis)

Berita Terkait

Pemerintah Desa Muara Jaya Lanjutkan Peningkatan Pembangunan dan Perbaikan Infrastruktur
Alfan Rois Tegaskan Dukungan Pada Polri, Posisi Polri Tak Boleh Multi Tafsir
Suara Pemuda Pesawaran: KNPI Serukan Dukungan Penuh, Polri Harus Tetap Dibawah Komando Presiden
Ketua KWRI Pesawaran: Polri Harus Tetap di Bawah Presiden untuk Stabilitas dan Netralitas
Kolaborasi Pemerintah Lamtim dan Dunia Usaha, hadirkan Nara sumber dari KPK,dan Kejati pada sosialisasi Budaya Anti Korupsi
Puskesmas Kedondong Tegaskan Sampah Diduga Limbah B3 Adalah Sampah Domestik, Pengelolaan Limbah Medis Sesuai SOP
Ketua Karang Taruna Lampung Selatan: Pernyataan Satir Kapolri “Lebih Baik Jadi Petani” Wujud Prinsip dan Tanggung Jawab atas Masa Depan Polri
MTSN 2 Pesawaran Borong Berbagai Gelar Bergengsi di Liga Pelajar Futsal Lampung

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 08:58 WIB

Pemerintah Desa Muara Jaya Lanjutkan Peningkatan Pembangunan dan Perbaikan Infrastruktur

Kamis, 29 Januari 2026 - 21:24 WIB

Alfan Rois Tegaskan Dukungan Pada Polri, Posisi Polri Tak Boleh Multi Tafsir

Kamis, 29 Januari 2026 - 20:37 WIB

Suara Pemuda Pesawaran: KNPI Serukan Dukungan Penuh, Polri Harus Tetap Dibawah Komando Presiden

Kamis, 29 Januari 2026 - 17:37 WIB

Ketua KWRI Pesawaran: Polri Harus Tetap di Bawah Presiden untuk Stabilitas dan Netralitas

Rabu, 28 Januari 2026 - 18:13 WIB

Puskesmas Kedondong Tegaskan Sampah Diduga Limbah B3 Adalah Sampah Domestik, Pengelolaan Limbah Medis Sesuai SOP

Berita Terbaru