Mikdar Bahas PR Disparekraf

- Jurnalis

Rabu, 3 Januari 2024 - 08:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDARLAMPUNG – DPRD Provinsi Lampung menyampaikan sejumlah catatan perbaikan kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemprov Lampung.

Salah satunya adalah untuk Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) Provinsi Lampung untuk meningkatkan kinerja di sektor pariwisata.

Sekretaris Komisi V DPRD Lampung Mikdar Ilyas menyebut ada 6 catatan yang jadi PR (pekerjaan rumah) yang harus segera dijalankan oleh Disparekraf.

Yang pertama terkait kegiatan dan event wisata di Lampung agar dilakukan dengan kolaboratif menggandeng komunitas dan pihak swasta untuk mengatasi kekurangan anggaran dari pemerintah.

Baca Juga :  DPRD Lampung Perjuangkan Warga Register

Kedua, perlu pengelolaan pariwisata harus berkelanjutan dari kolaborasi muti pihak. Baik eksekutif, legislatif, komunitas, dan wirausaha atau pebisnis.

“Pembangunan pariwisata perlu kerjasama lintas-dinas, antara lain dengan dinas yang menangani infrastruktur untuk menyediakan akses penunjang kawasan pariwisata,” jelas Mikdar Ilyas

Menurutnya, kendala dalam pembangunan akses infrastruktur khususnya jalan menuju destinasi pariwisata ada perbedaan kewenangan antara kabupaten/kota dan provinsi.

Kebanyakan jalan destinasi ada di bawah wewenang kabupaten/kota. Maka koordinasi dan kerjasama perlu dikuatkan.

Baca Juga :  Ketua DPRD Apresiasi Pengelolaan Tol Bakauheni-Terbanggi

Keempat adalah peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) di sektor pariwisata Lampung.

Mikdar menyebut perlu digelar bimbingan teknis (bimtek) di lokasi-lokasi destinasi sebagai salah satu program penting pengembangan wisata.

Substansi dan materi yang disampaikan dalam bimtek juga harus disesuaikan dengan kebutuhan dari kawasan wisata/destinasi yang ada.

“Kelima OPD perlu menjabarkan teknis dana hibah dalam pelaporan triwulan serta visualisasi data perkembangan pelaksaan program. Sehingga informasi yang disampaikan bisa lebih jelas dan cepat ditangkap,” jelasnya.

Berita Terkait

Bapemperda DPRD Provinsi Lampung Targetkan 15 Raperda Rampung di 2025
Elly Wahyuni Dukung Libur Sekolah Selama Puasa
Ketut Dewi Nadi Tanamkan Nilai-nilai Pancasila ke Masyarakat Rama Dewa
Hanifah, Tanamkan Nilai Pancasila ke Pemuda – Pemudi Karang Taruna Desa Gayau
Sosialisasi PIP & WK di Pondok Pesantren, Mustika Ingatkan Pancasila Lahir Berkat Ulama dan Kiyai
Pansus Tata Niaga Singkong Benarkan Pernyataan Gubernur Terkait Kebijakan Impor Tapioka
PSU Pilkada Pesawaran, Komisi I DPRD Lampung Akan Panggil KPU dan Bawaslu
Terus Tebar Kebaikan, Setiap Sehari Aribun Bagikan 500 Takjil ke Masyarakat
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 9 Maret 2025 - 18:20 WIB

Bapemperda DPRD Provinsi Lampung Targetkan 15 Raperda Rampung di 2025

Minggu, 9 Maret 2025 - 06:47 WIB

Elly Wahyuni Dukung Libur Sekolah Selama Puasa

Sabtu, 8 Maret 2025 - 18:23 WIB

Ketut Dewi Nadi Tanamkan Nilai-nilai Pancasila ke Masyarakat Rama Dewa

Sabtu, 8 Maret 2025 - 16:46 WIB

Hanifah, Tanamkan Nilai Pancasila ke Pemuda – Pemudi Karang Taruna Desa Gayau

Sabtu, 8 Maret 2025 - 16:43 WIB

Sosialisasi PIP & WK di Pondok Pesantren, Mustika Ingatkan Pancasila Lahir Berkat Ulama dan Kiyai

Berita Terbaru