Mada Jaya Terus Berbenah Dibawah Kepemimpinan Irwan Rosa

- Jurnalis

Minggu, 28 Februari 2021 - 13:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PESAWARAN(SB) – Desa Mada Jaya, Kacamatan Way Khilau, Kabupaten Pesawaran terus berbenah dan membangun demi mencapai kemajuan serta meningkatkan perekonomian masyarakat dan pemerataan pembangunan hingga ke pelosok kampung. Meski tahun 2021 ini adalah tahun yang berat karena hampir seluruh negara di penjuru dunia dilanda pandemi Covid-19.

Namun, Desa Mada Jaya dibawah kepemimpinan Irwan Rosa, tetap berupaya membangun berbagai infrastruktur dan pemberdayaan masyarakat disamping juga menyalurkan bantuan sosial kepada masyarakatnya yang terdampak Covid-19. Pemerintahan Desa Mada Jaya dibawah kepemimpinan Irwan Rosa yang kemampuannya sudah tidak diragukan lagi tahu betul dengan apa yang dirasakan dan dibutuhkan oleh masyarakatnya.

Meskipun begitu, pencapaian pembangunan yang dicapai oleh PJ Kepala Desa Mada Jaya, Irwan Rosa ini, tentunya tak terlepas dari kedekatan dan dukungan dari berbagai pihak seperti, tokoh adat, masyarakat, pemuda dan pemerintahan daerah yang dijalin oleh PJ Kades yang dikenal ramah dan dekat dengan masyarakat itu.

Baca Juga :  Ferli Yuledi Resmi Dilantik Menjadi Pj Bupati Tulang Bawang.

Saat ditemui saungberita.com, Kades Mada Jaya, Irwan Rosa mengatakan, pada tahun 2021, selain melakukan pembangunan infrastruktur selama pandemi Covid-19 melanda, pihaknya juga terus melakukan upaya-upaya untuk melakukan pencegahan dalam memutus tali rantai penyebaran Covid-19 serta memberikan bantuan sosial untuk meringankan beban perekonomian yang dirasakan masyarakat, Minggu(28/02/2021).

“Disamping memberikan bantuan akibat covid 19, kita juga tetap melakukan pembangunan fisik dan pemberdayaan masyarakat, sehingga masyarakat juga dapat merasakan pembangunan yang diberikan oleh pemerintah,” ujarnya.

Disamping itu, Irwan Rosa juga berterima kasih atas kekompakan, kerja sama dan dukungan yang telah di berikan semua pihak, sehingga semuanya dapat berjalan lancar sesuai dengan yang diharapkan. karena dengan bersama, tentunya tidak ada yang sulit dan semua bisa dilakukan.

Baca Juga :  Camat Banjar Baru Wayan Wilarahula Putra Hadiri Milad Ke 3 Ponpes Sunan Bonang

“Bangunan ini adalah milik kita bersama, mari kita jaga dan rawat bersama, sehingga dapat dipergunakan untuk jangka lama dan bisa dirasakan oleh anak cucu kemanakan kita nantinya,” ajaknya.

Selain itu, dia juga mengimbau kepada masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19 sesuai arahan pemerintah dengan cara selalu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan menerapkan pola hidup bersih dan sehat.

“Tetap jaga kesehatan, selalu memakai masker ketika bepergian, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, serta menjauhi keramaian agar kita dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19 ini,” tutupnya. (Re/SB)

Berita Terkait

LPKSM Pesawaran Kecam Keras Dugaan Penyelewengan Dana PIP yang Diduga Rugikan Siswa
Jalin Kolaborasi dan Sinergi, KONI Pesawaran Terima Kunjungan Silaturahmi IGORNAS
Aroma Kopi Kuday Serbu Lampung Fest 2025
Membanggakan, Siswa MIN 1 Pesawaran Raih Medali Perunggu di Olimpiade Madrasah Indonesia 2025
Sinergi BAZNAS dan LPKSM Pesawaran Ringankan Beban Warga dengan Salurkan Kursi Roda
Posbakumadin Lampung Beri Penyuluhan Hukum Pidana Anak dan Kejahatan Digital di SMK Pelita
Meriahkan HKN, MTsN 2 Pesawaran Gelar Lomba Senam dan Market Day Makanan Sehat
Lebih dari Sekadar Upacara, Ini Cara MTSN 2 Pesawaran Menghidupkan Nilai Kepahlawanan
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 16 November 2025 - 18:34 WIB

LPKSM Pesawaran Kecam Keras Dugaan Penyelewengan Dana PIP yang Diduga Rugikan Siswa

Jumat, 14 November 2025 - 14:23 WIB

Jalin Kolaborasi dan Sinergi, KONI Pesawaran Terima Kunjungan Silaturahmi IGORNAS

Kamis, 13 November 2025 - 20:58 WIB

Aroma Kopi Kuday Serbu Lampung Fest 2025

Kamis, 13 November 2025 - 20:01 WIB

Membanggakan, Siswa MIN 1 Pesawaran Raih Medali Perunggu di Olimpiade Madrasah Indonesia 2025

Kamis, 13 November 2025 - 18:27 WIB

Sinergi BAZNAS dan LPKSM Pesawaran Ringankan Beban Warga dengan Salurkan Kursi Roda

Berita Terbaru

Daerah

Aroma Kopi Kuday Serbu Lampung Fest 2025

Kamis, 13 Nov 2025 - 20:58 WIB