Lantik 39 Kepala Desa, Bupati Dendi: “Satukan Warga Agar Tidak Ada Perbedaan”

- Jurnalis

Senin, 10 Januari 2022 - 12:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

 

PESAWARAN(SB) – Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona pada hari ini melantik serta mengambil pengucapan sumpah janji jabatan para kepala desa terpilih pada pemilihan kepala desa serentak tahun 2021.

 

Pelantikan dan sumpah janji jabatan ini berlangsung di Gedung serba Guna pada pukul 10.00 WIB sampai dengan selesai, Senin(10/01/2022).

 

 

Tampak yang hadir, Bupati Pesawaran, Anggota Komisi II DPR – RI Zulkifli Anwar serta Anggota DPRD setempat beserta unsur Forkompimda, Camat, serta undangan lainnya.

 

Tampak, sebanyak 39 Kades seluruh kecamatan Kabupaten Pesawaran diambil sumpah dan janji jabatannya oleh Bupati Pesawaran.

 

“Saya berpesan kepada seluruh kepala desa yang telah dilantik ini agar dapat kembali mempersatukan warganya, serta tidak adanya perbedaan. Pilkades telah usai rangkul kembali warga guna membangun desa sesuai yang diinginkan” pesan Dendi.

 

Lebih lanjut ujar Dendi menghimbau, istri dan suami kepala desa yang dilantik agar membantu tugas-tugas yang diamanatkan oleh masyarakat kepadanya agar segera mengambil langkah kongkrit dalam membangun desanya.

 

 

”Para istri-istri dan suami kepala desanya harus mendukung dan mensuport suaminya agar sukses membangun desa, harus memahami jabatan pemimpin yang diamanahkan pada suaminya. Jangan pula cemburu ketika suami atau istri berkomunikasi dengan warganya,” tambah Bupati.

 

Sedangkan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Pesawaran, Zuriadi mengatakan, pada hari ini ada 37 Kades terpilih dari Pilkades serentak tahun 2021 lalu dan dua kades dilantik melalui Pergantian Antar Waktu (PAW).

 

“Alhamdulillah dari setiap tahapan sudah terlaksana dengan baik sampai dengan pada hari ini pelantikan, kemudian tidak ada gugatan yang dilakukan pada hasil Pilkades serentak ini,” katanya.

 

Dirinya mengimbau kepada seluruh kades, agar dapat dengan sesegera mungkin melakukan rancangan pembangunan jangka menengah di desa. (Meru/SB)

 

 

Berita Terkait

Pemerintah Desa Muara Jaya Lanjutkan Peningkatan Pembangunan dan Perbaikan Infrastruktur
Alfan Rois Tegaskan Dukungan Pada Polri, Posisi Polri Tak Boleh Multi Tafsir
Suara Pemuda Pesawaran: KNPI Serukan Dukungan Penuh, Polri Harus Tetap Dibawah Komando Presiden
Ketua KWRI Pesawaran: Polri Harus Tetap di Bawah Presiden untuk Stabilitas dan Netralitas
Kolaborasi Pemerintah Lamtim dan Dunia Usaha, hadirkan Nara sumber dari KPK,dan Kejati pada sosialisasi Budaya Anti Korupsi
Puskesmas Kedondong Tegaskan Sampah Diduga Limbah B3 Adalah Sampah Domestik, Pengelolaan Limbah Medis Sesuai SOP
Ketua Karang Taruna Lampung Selatan: Pernyataan Satir Kapolri “Lebih Baik Jadi Petani” Wujud Prinsip dan Tanggung Jawab atas Masa Depan Polri
MTSN 2 Pesawaran Borong Berbagai Gelar Bergengsi di Liga Pelajar Futsal Lampung

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 08:58 WIB

Pemerintah Desa Muara Jaya Lanjutkan Peningkatan Pembangunan dan Perbaikan Infrastruktur

Kamis, 29 Januari 2026 - 21:24 WIB

Alfan Rois Tegaskan Dukungan Pada Polri, Posisi Polri Tak Boleh Multi Tafsir

Kamis, 29 Januari 2026 - 20:37 WIB

Suara Pemuda Pesawaran: KNPI Serukan Dukungan Penuh, Polri Harus Tetap Dibawah Komando Presiden

Kamis, 29 Januari 2026 - 17:37 WIB

Ketua KWRI Pesawaran: Polri Harus Tetap di Bawah Presiden untuk Stabilitas dan Netralitas

Rabu, 28 Januari 2026 - 21:36 WIB

Kolaborasi Pemerintah Lamtim dan Dunia Usaha, hadirkan Nara sumber dari KPK,dan Kejati pada sosialisasi Budaya Anti Korupsi

Berita Terbaru