Kurangi Beban Korban Puting Beliung, Basur Salurkan Ratusan Paket Sembako

- Jurnalis

Jumat, 22 Mei 2020 - 09:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TULANGBAWANG(SB) – Anggota Komisi V DPR RI Fraksi PDI Perjuangan, Bambang Suryadi, menyerahkan ratusan paket sembako dan sarung untuk korban bencana alam angin puting beliung di kampung Tri Tunggal Jaya, Kecamatan Banjar Agung, Kabupaten Tulangbawang, Lampung, Jumat (22/5).

Guru kader DPP PDI Perjuangan ini, menyerahkan bantuan dan menyapa langsung masyarakat korban bencana angin puting beliung. didampingi kader PDI Perjuangan.

Bambang Suryadi menyebutkan, bantuan itu sebagai bentuk tanggung jawab dan kepedulian sosial terhadap masyarakat yang membutuhkan bantuan, khususnya korban angin puting beliung.

“Kegiatan ini bagian kepedulian kita terhadap sesama,” kata Basur, sapaan akrabnya, Jumat (22/5).

Dalam memberikan bantuan, ketua persatuan dalang Indonesia Lampung Tengah ini, langsung datang ke rumah korban dengan dikawal para relawannya pengurus ranting. Ia melihat secara langsung kondisi rumah korban yang rata dengan tanah akibat di sapu angin puting beliung.

“Sesuai dengan perintah ketua umum, PDI perjuangan harus hadir ditengah masyarakat. Apa yang masyarakat rasakan kader juga harus ikut merasakan dan memikul,” kata dia.

Isi bantuan tersebut antara lain, lima kg beras, mie instan 10 bungkus, kemudian minyak goreng, dan sarung.

Diketahui, Ratusan rumah di Kabupaten Tulang Bawang, Lampung, luluh lantak akibat terjangan angin puting beliung. Peristiwa tersebut terjadi pada Rabu, 20 Mei 2020.

Bedasarkan Data dan Informasi Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), akibat amukan angin puting neliung ini, sebanyak 65 rumah mengalami rusak berat, 27 rumah rusak sedang, dan 141 rumah rusak ringan. Bencana ini juga menyebabkan dua orang meninggal, lima orang luka berat, dan empat orang luka ringan.

Dua kecamatan terdampak angin puting beliung. Wilayah tersebut ialah Desa Tri Mulya Jaya, Desa Tri Tunggal Jaya, dan Desa Dwi Warga Tunggal Jaya di Kecamatan Banjar Agung, serta Desa Purwa Jaya di Kecamatan Banjar Margo. (*)

Berita Terkait

Dari Renovasi Fisik hingga Pelayanan Humanis, Warisan Positif Kapolsek Lama untuk Pimpinan Baru Polsek Kedondong
Tergerak Niat Mengabdi, Fauzan Hilal Maju sebagai Calon PAW Kades Sindang Garut
Jerit Hati Warga Kurungan Nyawa, Mohon BPJS Gratis dan Bantuan Sosial Demi Istri Penderita Kanker
Penguatan Ekonomi Masyarakat Pesisir, Wabup Pesawaran Hadiri Ground Breaking Pembangunan Kampung Nelayan di Desa Durian
Kang Ayi: Puisi Edwin Apriadi Abadikan Inovasi dan Makna Pelantikan Bupati REP
Dukung Program Ketahanan Pangan, Bupati dan Wakil Bupati Hadiri Panen Raya Nasional Bersama Presiden
TNI AD Dukung Ekonomi Desa, Kasdam XXI/Radin Inten Tinjau KDKMP Sukaraja
Kepala MIN 1 Pesawaran Beri Contoh, Donor Darah Jadi Aksi Nyata Semarakkan HAB ke-80 Kemenag

Berita Terkait

Sabtu, 17 Januari 2026 - 19:55 WIB

Dari Renovasi Fisik hingga Pelayanan Humanis, Warisan Positif Kapolsek Lama untuk Pimpinan Baru Polsek Kedondong

Jumat, 16 Januari 2026 - 16:01 WIB

Tergerak Niat Mengabdi, Fauzan Hilal Maju sebagai Calon PAW Kades Sindang Garut

Rabu, 14 Januari 2026 - 18:49 WIB

Jerit Hati Warga Kurungan Nyawa, Mohon BPJS Gratis dan Bantuan Sosial Demi Istri Penderita Kanker

Selasa, 13 Januari 2026 - 14:48 WIB

Penguatan Ekonomi Masyarakat Pesisir, Wabup Pesawaran Hadiri Ground Breaking Pembangunan Kampung Nelayan di Desa Durian

Kamis, 8 Januari 2026 - 05:47 WIB

Kang Ayi: Puisi Edwin Apriadi Abadikan Inovasi dan Makna Pelantikan Bupati REP

Berita Terbaru