Ketua KT Provinsi Lampung Dendi Ramadhona Kukuhkan Pengurus KT Lampung Barat

- Jurnalis

Sabtu, 5 November 2022 - 16:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

LAMPUNG BARAT (SB) – Ketua Karang Taruna (KT) Provinsi Lampung Dendi Ramadhona menghadiri pengukuhan kepengurusan KT Lampung Barat periode 2022-2027.

 

Dalam pengukuhan tersebut, Ahmad Ali Akbar kembali terpilih sebagai Ketua KT Lampung Barat secara aklamasi yang diikuti dan disaksikan oleh 15 Ketua KT Kecamatan se-Lampung Barat.

 

Ketua KT Provinsi Lampung Dendi Ramadhona menyampaikan ucapan selamat atas pengukuhan pengurus KT Lampung Barat. Dan Ia berpesan, pengurus KT Lampung Barat bisa bersinergi dan berkoordinasi dengan Pemerintah Kabupaten Lampung Barat.

 

“Kalian anak kandung Pemkab Lampung Barat, sehingga arah program kedepan harus seiring sejalan dan takzim dengan Pak Bupati Parosil,” kata Dendi, Sabtu 5 November 2022.

Baca Juga :  Selaras Dengan Program Dermawan, Sobat Dendi Terus Dorong Peningkatan SDM

 

Menurutnya, kader KT Lampung Barat yang notabennya pemuda harus lebih produktif dan berekspresi dengan kreatifitas lebih tinggi serta melibatkan diri di daerah masing-masing.

 

“Intinya jangan malas, ragu dan takut bertanya program di desa kecamatan masing-masing. Mari berfikir maju, berdaya saing, dan semoga masyarakat Lampung Barat bisa lebih sejahtera,” ujar dia.

 

Sementara itu, Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus mengatakan, KT adalah sekumpulan anak muda yang cerdas, tangguh dan memiliki kepemimpinan yang kuat, sehingga ia berharap pengurus KT Lampung Barat harus bersinergi dan memberikan kontribusi nyata dengan pola pikir positif.

Baca Juga :  DPD LPKSM-GML Pesawaran Hadiri HUT GML Indonesia Bersatu Ke - 3

 

“Potensi sumber daya alam di Lampung Barat cukup besar, sehingga sumber daya manusianya harus juga pandai memanfaatkan itu,” kata Parosil.

 

Dirinya menjelaskan, saat ini masih ada kader KT di tingkat pekon yang masih membutuhkan pelatihan dalam pengelolaan dan manajerial organisasi.

 

“Saya liat pengurusan KT Lampung Barat secara akademik banyak sarjana, pemuda dituntut konteks positif, berkontribusi nyata untuk masyarakat dan demi Lampung Barat yang hebat dan sejahtera,” pungkasnya. (Rls/SB)

Berita Terkait

42 Tim Ramaikan Way Khilau Cup I, Ajang Silaturahmi dan Pencarian Bibit Berprestasi
Prof. Hamzah Soroti Vonis Ringan Heri Iswahyudi: Jauh dari Tuntutan, Dekat dengan Kontroversi
Pemkab Pesawaran dan KONI Perkuat Sinergi, Fokus pada Pembinaan Atlet Porprov 2026
Plt. Kadis Pendidikan Tuba Buka Pembekalan Guru ABK dan Edukasi P4GN
Andika Ketua LSM Fortuba Datangi Kantor Kejari Tanyakan Laporan Dugaan Tipikor di SPBU BUMD Tuba
Calon Pekerja Migran Malaysia Dapat Pembekalan Sawit di Lampung Selatan
Ebim Muannas, Lifter 11 Tahun asal Pesawaran, Raih Perunggu di Kejuaraan Pelajar DKI Jakarta
Ketua LSM Trinusa Pesawaran Crosscheck Rehab Jembatan Senilai Rp788 Juta di Way Khilau
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 21 November 2025 - 16:08 WIB

42 Tim Ramaikan Way Khilau Cup I, Ajang Silaturahmi dan Pencarian Bibit Berprestasi

Jumat, 21 November 2025 - 15:19 WIB

Prof. Hamzah Soroti Vonis Ringan Heri Iswahyudi: Jauh dari Tuntutan, Dekat dengan Kontroversi

Jumat, 21 November 2025 - 14:05 WIB

Pemkab Pesawaran dan KONI Perkuat Sinergi, Fokus pada Pembinaan Atlet Porprov 2026

Rabu, 19 November 2025 - 18:50 WIB

Plt. Kadis Pendidikan Tuba Buka Pembekalan Guru ABK dan Edukasi P4GN

Rabu, 19 November 2025 - 14:04 WIB

Calon Pekerja Migran Malaysia Dapat Pembekalan Sawit di Lampung Selatan

Berita Terbaru