Ketua DPRD Lampung Terima Kunjungan Dandrem 043/Gatam

- Jurnalis

Senin, 14 Maret 2022 - 05:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDARLAMPUNG(SB) – Ketua DPRD Provinsi Lampung Mingrum Gumay menerima kunjungan silaturahmi Danrem 043/Gatam Brigjen TNI Ruslan Effendy di ruang kerjanya, Senin (14/03/22).

Ia mengucapkan  selamat datang di bumi ruwai jurai serta meminta Danrem043/Gatam dapat melanjutkan sinergitas menjaga stabilitas dan harmonisasi kelembagaan yang sudah dibangun.

“ Lampung masuk dalam kategori masyarakat terbesar di sumatera, secara territory pintu keluar – masuk sumatera menjadikan keberagamaan ini menjadi tugas berat dalam menjaga stabilitas dan keharmonisan di tengah masyarakat “ Ujar Mingrum.

Baca Juga :  Kostiana Serap Aspirasi Warga Sukamenanti

Ia juga meminta untuk jajaran TNI AD khususnya di wilayah hukum Korem 043/Gatam untuk bersinergi menghidupkan kembali nilai-nilai ideologi pancasila melalui kegiatan-kegiatan komunikasi sosial (komsos) yang dibangun di tengah masyarakat.

“ Kita harus bersama-sama menjadikan Pancasila sebagai pedoman dalam bermasyarakat, agar kerukunan dan kemajemukan dapat menyentuh langsung kepada masyarakat “ Pungkas Mingrum

Mingrum yang juga sebagai Ketua Dewan Penasehat (Wanhat) Putri Keluarga Angkatan Darat (HIPAKAD) meminta Danrem lebih intensif menjalin komunikasi dan silaturahmi untuk memperkuat serta memaksimalkan potensi dari anak – anak Angkatan Darat.

Baca Juga :  Jauharoh: KKN Boleh Asal Universitas Bertanggung Jawab Penuh

“ Putra – Putri Angkatan Darat memiliki banyak potensi yang bisa dikembangkan, salah satunya sektor kemampuan digital, ini bisa di kolaborasikan penggunaan distribusi percepatan informasi dan peremajaan kemasannya melalui design kekinian “ Tutup Mingrum

Dalam Kegiatan tersebut didampingi oleh Kasi Intel Kasrem 043/Gatam Kolonel Inf Roy Hansen J. Sinaga, S.Sos, Kasiops Kasrem 043/Gatam Kolonel Inf Davit Beni Upeni, Kasiter Kasrem 043/Gatam Kolonel Inf. Risa Wilsi, S.H., M.H (*)

Berita Terkait

Pj Bupati Ferli Yuledi Beri Sambutan Pada Acara Sosialisasi CORETAX di Ruang Rapat Kantor Bupati Tuba
Pj Sekda Haryanto Menghadiri Penyerahan Bantuan Alsintan Menteri Pertanian Tahun 2025 Kepada Brigade Pangan di Lapangan kantor Pemkab Tulang Bawang
Pj Bupati Tulang Bawang Ferli Yuledi Menghadiri Rapat Koordinasi Optimalisasi Penghimpunan Zakat, Infaq Dan Shodaqoh BAZNAS di GSG
Pj Bupati Ferli Yuledi Pimpin Senam Bersama Jajaran ASN di Halaman Kantor Pemkab Tulang Bawang
Ahkmat Suharyo Wakili Pemkab Tuba Menghadiri Sunatan Masal Dalam Rangka HUT PPI Yang Ke-35 Tahun
Badan Anggaran DPRD Kota Bandarlampung Gelar Rapat Bersama TAPD Bahas Raperda APBD 2025
Komisi DPRD Kota Bandarlampung Sampaikan Laporan Hasil Pembahasan RKA-APBD Tahun Anggaran 2025
Ketua DPRD Kota Bandarlampung Hadiri Apel Pasukan Oprasi Lilin
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 6 Februari 2025 - 20:51 WIB

Pj Bupati Ferli Yuledi Beri Sambutan Pada Acara Sosialisasi CORETAX di Ruang Rapat Kantor Bupati Tuba

Kamis, 6 Februari 2025 - 20:07 WIB

Pj Sekda Haryanto Menghadiri Penyerahan Bantuan Alsintan Menteri Pertanian Tahun 2025 Kepada Brigade Pangan di Lapangan kantor Pemkab Tulang Bawang

Kamis, 6 Februari 2025 - 19:57 WIB

Pj Bupati Tulang Bawang Ferli Yuledi Menghadiri Rapat Koordinasi Optimalisasi Penghimpunan Zakat, Infaq Dan Shodaqoh BAZNAS di GSG

Kamis, 6 Februari 2025 - 19:48 WIB

Pj Bupati Ferli Yuledi Pimpin Senam Bersama Jajaran ASN di Halaman Kantor Pemkab Tulang Bawang

Kamis, 6 Februari 2025 - 19:36 WIB

Ahkmat Suharyo Wakili Pemkab Tuba Menghadiri Sunatan Masal Dalam Rangka HUT PPI Yang Ke-35 Tahun

Berita Terbaru