Kepsek SMAN 1 Kedondong Imbau Siswa Tidak Coret Seragam dan Konvoi Usai Kelulusan

- Jurnalis

Selasa, 7 Mei 2024 - 06:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PESAWARAN(SB) – Kepala SMAN 1 Kedondong Pesawaran memberikan imbauan kepada seluruh siswa siswi kelas XII Tahun Pelajaran 2023/2024 untuk tidak melakukan aksi corat coret baju pada saat usai pengumuman kelulusan siswa. Hal ini disampaikannya Bayu Fitrianto Agusta, S.E., M.M saat menjadi Pembina Upacara di lapangan SMAN 1 Kedondong, Senin(06/05/2024).

“Saya menghimbau kepada seluruh siswa siswi kelas XII Tahun Pelajaran 2023/2024, setelah kelulusan kalian di umumkan, untuk tidak melakukan aksi corat coret baju seragam sekolah dan kebut-kebutan di jalan raya,” tegas Bayu.

Lebih lanjut Bayu mengatakan bahwa corat coret seragam  dan kebut-kebutan di jalan raya merupakan aksi yang tidak terpuji dan melanggar Hukum

“Corat-coret seragam dan kebut-kebutan di jalanan usai pengumuman kelulusan merupakan sikap yang tidak terpuji dan melanggar Hukum dan Norma, baik norma agama maupun norma sosial di masyarakat. Aksi ini merupakan sikap kuno dan terdahulu yang harus dibuang jauh-jauh dan tidak dilakukan oleh generasi milenial saat ini. Kalian harus memiliki pola pikir yang lebih maju,” ujarnya.

Bayu pun mengajak kepada seluruh siswa untuk menyikapi kelulusan dengan kegiatan dan hal-hal yang positif

“Untuk itu saya mengajak kepada siswa siswi, usai pengumuman kelulusan ini untuk melakukan hal-hal yang positif, seperti meningkatkan ibadah dan bersyukur kepada Allah SWT. Seragam kalian itu, dari pada di corat-coret, bisa disedekahkan kepada orang-orang yang membutuhkan. Insya Allah, dengan melakukan hal-hal yang positif, dapat menjadi ladang pahala buat kalian semua,” tutup Bayu. (Re)

Berita Terkait

Kang Ayi: Puisi Edwin Apriadi Abadikan Inovasi dan Makna Pelantikan Bupati REP
Dukung Program Ketahanan Pangan, Bupati dan Wakil Bupati Hadiri Panen Raya Nasional Bersama Presiden
TNI AD Dukung Ekonomi Desa, Kasdam XXI/Radin Inten Tinjau KDKMP Sukaraja
Kepala MIN 1 Pesawaran Beri Contoh, Donor Darah Jadi Aksi Nyata Semarakkan HAB ke-80 Kemenag
Dukungan Masyarakat, Deri Firnanda Resmi Ambil Formulir PAW Desa Sukaraja
Kepala Desa Cimanuk Tinjau Posyandu Awal Tahun, Tekankan Pentingnya Kesehatan Ibu dan Anak
Pemdes Cimanuk bersama warga Gotong Royong Perbaiki Jalan Penghubung Dusun, Antisipasi Musim Hujan dan Lancarkan Hasil Panen
Bupati Nanda Indira Lakukan Penyerahan SK Kepada 3.457 PPPK Paruh Waktu di Lingkungan Pemkab Pesawaran

Berita Terkait

Kamis, 8 Januari 2026 - 05:47 WIB

Kang Ayi: Puisi Edwin Apriadi Abadikan Inovasi dan Makna Pelantikan Bupati REP

Rabu, 7 Januari 2026 - 21:38 WIB

Dukung Program Ketahanan Pangan, Bupati dan Wakil Bupati Hadiri Panen Raya Nasional Bersama Presiden

Rabu, 7 Januari 2026 - 17:10 WIB

TNI AD Dukung Ekonomi Desa, Kasdam XXI/Radin Inten Tinjau KDKMP Sukaraja

Selasa, 6 Januari 2026 - 13:28 WIB

Kepala MIN 1 Pesawaran Beri Contoh, Donor Darah Jadi Aksi Nyata Semarakkan HAB ke-80 Kemenag

Selasa, 6 Januari 2026 - 07:41 WIB

Dukungan Masyarakat, Deri Firnanda Resmi Ambil Formulir PAW Desa Sukaraja

Berita Terbaru