Kampung Aji Murni Jaya Siap Sukseskan Program Padat Karya

- Jurnalis

Kamis, 2 September 2021 - 07:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

GEDUNG AJI (SB) – Pemerintah Kampung Aji Murni Jaya Kecamatan Gedung Aji, Kabupaten Tulang Bawang siap menyuksekan program padat karya tunai. Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Kampung Aji Murni Jaya Nirwan yang didampingi oleh juru tulis kampung Kusno  saat ditemui di balai Kampung setempat, Kamis (02/09/2021).

Nirwan mengatakan, untuk dana desa tahun 2021. Sebagian dana tersebut telah direalisasikan untuk pembangunan saluran drainase dengan volume 272 M dengan Pagu anggaran Rp.78.993.000, Dana Desa tahun 2021, Tim pelaksana kegiatan (TPK) Kampung Aji Murni Jaya, dalam pembangunan tersebut tentunya melibatkan masyarakat setempat (swakelola) sesuai dengan acuan yang ada,” pungkasnya.

Dia melanjutkan, dalam sistem padat karya, masyarakat setempat dilibatkan dalam pembangunan proyek sesuai dengan kebutuhan mereka. Dengan demikian pembangunan sarana dan prasarana dengan sistem proyek padat karya merupakan solusi terbaik untuk memberdayakan masyarakat.

Dirinya menilai program padat karya tunai sangat baik manfaatnya karena mampu meningkatkan perekonomian masyarakat itu sendiri. “Ya tujuan padat karya memang bagus diantaranya  untuk membantu perekonomian masyarakat kurang mampu dengan cara mengurangi angka pengangguran,” pungkasnya.

Dia menjelaskan, dengan demikian tujuan pemerintah menyalurkan dana desa akan berdampak positif terhadap pemberdayaan masyarakat. “Pada program ini dapat menambah daya beli masyarakat kampung. Program ini dapat mengatasi kemiskinan dengan lebih cepat, selain juga dapat memperbaiki permasalahan sosial terkait kehidupan masyarakat kampung,” paparnya.

“Padat karya ini salah satu langkah strategis untuk memberdayakan masyarakat dengan konsep oleh, dari, dan untuk masyarakat. Sistem ini juga menunjukkan pentingnya kebersamaan dalam pembangunan,” pungkasnya.(SB/Lim)

Berita Terkait

Kang Ayi: Puisi Edwin Apriadi Abadikan Inovasi dan Makna Pelantikan Bupati REP
Dukung Program Ketahanan Pangan, Bupati dan Wakil Bupati Hadiri Panen Raya Nasional Bersama Presiden
TNI AD Dukung Ekonomi Desa, Kasdam XXI/Radin Inten Tinjau KDKMP Sukaraja
Kepala MIN 1 Pesawaran Beri Contoh, Donor Darah Jadi Aksi Nyata Semarakkan HAB ke-80 Kemenag
Dukungan Masyarakat, Deri Firnanda Resmi Ambil Formulir PAW Desa Sukaraja
Kepala Desa Cimanuk Tinjau Posyandu Awal Tahun, Tekankan Pentingnya Kesehatan Ibu dan Anak
Pemdes Cimanuk bersama warga Gotong Royong Perbaiki Jalan Penghubung Dusun, Antisipasi Musim Hujan dan Lancarkan Hasil Panen
Bupati Nanda Indira Lakukan Penyerahan SK Kepada 3.457 PPPK Paruh Waktu di Lingkungan Pemkab Pesawaran

Berita Terkait

Kamis, 8 Januari 2026 - 05:47 WIB

Kang Ayi: Puisi Edwin Apriadi Abadikan Inovasi dan Makna Pelantikan Bupati REP

Rabu, 7 Januari 2026 - 21:38 WIB

Dukung Program Ketahanan Pangan, Bupati dan Wakil Bupati Hadiri Panen Raya Nasional Bersama Presiden

Rabu, 7 Januari 2026 - 17:10 WIB

TNI AD Dukung Ekonomi Desa, Kasdam XXI/Radin Inten Tinjau KDKMP Sukaraja

Selasa, 6 Januari 2026 - 13:28 WIB

Kepala MIN 1 Pesawaran Beri Contoh, Donor Darah Jadi Aksi Nyata Semarakkan HAB ke-80 Kemenag

Selasa, 6 Januari 2026 - 07:41 WIB

Dukungan Masyarakat, Deri Firnanda Resmi Ambil Formulir PAW Desa Sukaraja

Berita Terbaru