Hadiri Hari Jadi Pondok Modern Daarul Ikrom, Dendi: Semoga Dapat Mencetak Generasi Yang Luar Biasa

- Jurnalis

Kamis, 15 Oktober 2020 - 08:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PESAWARAN(SB) – Calon Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona, menghadiri peringatan didirikannya Pondok Modern Daarul Ikrom Kedondong, yang ke – 5 tahun. Dalam kesempatan itu, Dendi mengungkapkan harapannya, agar kedepan para santri tak hanya menjadi ustadz atau kiyai, tapi juga dapat menjadi umaro, Kamis (15/10).

“Rasa bangga kepada pendiri Pondok Modern Daarul Ikrom, karena sesuai dengan program kami yang bertujuan bagaimana Pesawaran dapat menjadi lumbung santri, agar generasi muda ini berakal dan berkahlak,” kata dia, di pondok tersebut, Desa Tempel Rejo, Kecamatan Kedondong.

Dendi menginginkan agar lulusan Pondok Modern Daarul Ikrom tidak hanya menjadi kiyai, melainkan juga dapat menjadi umaro yang bisa melanjutkan pembangunan dan juga kepemimpinan didalam suatu daerah.

Baca Juga :  Dendi Ikuti Simulasi Pemilihan di TPS Negeri Sakti

“Saya berharap agar Pondok Modern Daarul dapat mencetak generasi yang berakal dan Ahlak untuk membangun Kedondong umumnya Kabupaten Pesawaran menjadi lebih maju lagi, serta mencetak generasi yang luar biasa, agar lulusan pondok tidak hanya menjadi kiyai tapi juga menjadi umaro,” harap Dendi

“Sebab dengan begitu, kepemimpinan dan juga pembangunan bisa dilanjutkan oleh orang-orang yang Sholeh, sehingga terwujud daerah yang diridhoi oleh Allah SWT,” tutupnya.

Sementara itu, Pimpinan Pondok Modern Daarul Ikrom KH Ikrom Saputra menjelaskan, Pondok Modern Daarul Ikrom Kedondong pendiriannya dilatar belakangi oleh keinginan luhur pendiri, yang juga bertindak sebagai Pembina Yayasan untuk turut serta membina generasi Islam sebagai generasi bangsa Indonesia, agar menjadi ulama dan umara.

Baca Juga :  Kades Pasar Baru Kerahkan Warga Gotong Royong Bersihkan Saluran Tersumba

Sekaligus untuk mencerdaskan kehidupan bangsa dalam mewujudkan program wajib belajar, tanpa melihat dan membedakan status sosial masyarakat.

“Alhamdulillah, leluhur kami punya cita-cita yang mulia, dan sekarang Alhamdulillah kami bisa sedikit mewujudkan mimpi itu,” jelas dia.

“Pembangunan pondok ini kami lakukan dengan lebih mengedepankan prinsip Good process daripada Input process. Kampus Pondok Modern Daarul Ikrom ini, mulai dibangun pada tanggal 20 Oktober 2015, dengan memanfaatkan sebidang tanah yang terletak di Kampung Suka Bakti, Desa Tempel Rejo, Kecamatan Kedondong,” tutupnya. (Tim)

Berita Terkait

Plt. Kadis Pendidikan Tuba Buka Pembekalan Guru ABK dan Edukasi P4GN
Andika Ketua LSM Fortuba Datangi Kantor Kejari Tanyakan Laporan Dugaan Tipikor di SPBU BUMD Tuba
Calon Pekerja Migran Malaysia Dapat Pembekalan Sawit di Lampung Selatan
Ebim Muannas, Lifter 11 Tahun asal Pesawaran, Raih Perunggu di Kejuaraan Pelajar DKI Jakarta
Ketua LSM Trinusa Pesawaran Crosscheck Rehab Jembatan Senilai Rp788 Juta di Way Khilau
Kebanggaan MIN 1 Pesawaran, Arak-Arakan Meriah Sambut Kedatangan Muazzam Zaidan Firmansyah
Orator JARUM Laporkan Anggota POLPP Ke Polres Tuba Terkait Dugaan Penganiayaan saat gelar aksi Damai DiKantor Bupati Pekan Lalu
Wakil Bupati Tubaba Tekankan Pentingnya Pendidikan Karakter dalam Program Forkopimda Masuk Sekolah
Berita ini 27 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 19 November 2025 - 18:50 WIB

Plt. Kadis Pendidikan Tuba Buka Pembekalan Guru ABK dan Edukasi P4GN

Rabu, 19 November 2025 - 16:45 WIB

Andika Ketua LSM Fortuba Datangi Kantor Kejari Tanyakan Laporan Dugaan Tipikor di SPBU BUMD Tuba

Rabu, 19 November 2025 - 14:04 WIB

Calon Pekerja Migran Malaysia Dapat Pembekalan Sawit di Lampung Selatan

Selasa, 18 November 2025 - 18:33 WIB

Ebim Muannas, Lifter 11 Tahun asal Pesawaran, Raih Perunggu di Kejuaraan Pelajar DKI Jakarta

Selasa, 18 November 2025 - 06:09 WIB

Ketua LSM Trinusa Pesawaran Crosscheck Rehab Jembatan Senilai Rp788 Juta di Way Khilau

Berita Terbaru