Gerakan Infaq Beras, Paskas Pesawaran Berbagi Beras Ke Pondok Pesantren 

- Jurnalis

Sabtu, 15 Januari 2022 - 15:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

PESAWARAN(SB) – Pasukan Amal Sholeh (PASKAS) Kabupaten Pesawaran salurkan bantuan beras Ke Pondok Pesantren Safinatul Hidayah Dusun Cipanas Desa Way Harong Kecamatan Way Lima Kabupaten Pesawaran. Bantuan yang diberikan merupakan kebutuhan bahan makanan santri, Sabtu(15/01/2022).

 

Penyaluran menyasar kepada sejumlah Pondok Pesantren yang ada di kabupaten Pesawaran

 

“Kenapa pondok? Karena di pondok banyak para santri yang menimba ilmu khususnya ilmu agama. Siapa yang akan meneruskan perjuangan kalau bukan mereka para santri,” jelas Fajrul hadi Komandan Paskas Kabupaten Pesawaran

 

Hadi mengatakan, pihaknya berharap kolaborasi ini akan terus berlangsung dan menjadi program kepedulian rutin untuk anak-anak santri di Kabupaten Pesawaran.

 

“Dan terus mengetuk pintu kedermawanan masyarakat Pesawaran agar lebih peduli dan memperhatikan generasi pejuang Islam, supaya mereka semangat belajar menuntut ilmu agama,” Katanya

 

Hadi menambahkan Tujuan Paskas memberikan bantuan beras adalah untuk menolong Agama Allah

 

“Tujuan Paskas Pesawaran memberikan beras kepada pondok ialah pertama kita butuh Allah, tidak ingin dicap sebagai pendusta agama Allah dan ingin diakhirat berdampingan dengan Nabi Muhammad SAW,” terangnya

 

Hadi berharap dengan adanya bantuan berupa makanan pokok beras santri dapat lebih tenang dan senang dalam menimba ilmu agama

 

“Harapannya mereka bahagia ketika mendapatkan bantuan berupa makanan pokok yaitu beras, dengan terpenuhi kebutuhan pokok berupa beras maka diharapkan mereka belajar dengan tenang dan senang sehingga ilmu yang diraih dapat bermanfaat bagi dirinya dan bisa diterapkan kepada masyarakat.

 

 

Terakhir, Hadi menambahkan semoga Paskas bisa memenuhi kebutuhan para santri dengan bantuan Orang tua Asuh

 

“Semoga kita Paskas Pesawaran bisa mencukupi kebutuhan tersebut dengan bantuan para Orang tua Asuh (Donatur) yaitu ber infaq Rp.25.000 setiap bulannya. Dengan sangat terbuka kami Paskas Pesawaran membuka pintu untuk para pejuang dan orang tua asuh untuk membahagiakan para santri. Agar para santri terpenuhi kebutuhannya di pondok,” Ucapnya

 

Ditempat yang sama, Pengasuh Pondok Pesantren Safinatul Hidayah Ustad Samsul Bahri mengucapkan terimakasih kepada Paskas Pesawaran atas Bantuan beras yang sudah di salurkan

 

“Saya ucapkan terimakasih banyak kepada Paskas Pesawaran, saya do’akan semoga orang tua asuh (Donatur) Paskas Pesawaran di mudahkan rizkinya dan selalu diberikan kesehatan serta dicacat oleh Allah SWT sebagai tambahan Amal ibadah,” Ucapnya.

(Rizki/SB)

 

 

 

Berita Terkait

Kolaborasi Pemerintah Lamtim dan Dunia Usaha, hadirkan Nara sumber dari KPK,dan Kejati pada sosialisasi Budaya Anti Korupsi
Puskesmas Kedondong Tegaskan Sampah Diduga Limbah B3 Adalah Sampah Domestik, Pengelolaan Limbah Medis Sesuai SOP
Ketua Karang Taruna Lampung Selatan: Pernyataan Satir Kapolri “Lebih Baik Jadi Petani” Wujud Prinsip dan Tanggung Jawab atas Masa Depan Polri
MTSN 2 Pesawaran Borong Berbagai Gelar Bergengsi di Liga Pelajar Futsal Lampung
Masyarakat Adat Way Lima Mendesak Evaluasi HGU dan Pengembalian Lahan yang Disewa sejak Zaman Belanda
Kiprah Olahraga MA Mathla’ul Anwar Kedondong Bersinar, Wakili Pesawaran ke Provinsi Usai Jadi Juara Liga Futsal Pelajar
Silaturahmi Penuh Makna, Gubernur Lampung Sapa Sahabat Lama di Karang Taruna, Kenang Kebersamaan dan Kekeluargaan
Lampung Persinggahan Terakhir Bhayangkara, Suporter Mengaku Puas

Berita Terkait

Rabu, 28 Januari 2026 - 21:36 WIB

Kolaborasi Pemerintah Lamtim dan Dunia Usaha, hadirkan Nara sumber dari KPK,dan Kejati pada sosialisasi Budaya Anti Korupsi

Rabu, 28 Januari 2026 - 18:13 WIB

Puskesmas Kedondong Tegaskan Sampah Diduga Limbah B3 Adalah Sampah Domestik, Pengelolaan Limbah Medis Sesuai SOP

Selasa, 27 Januari 2026 - 20:04 WIB

Ketua Karang Taruna Lampung Selatan: Pernyataan Satir Kapolri “Lebih Baik Jadi Petani” Wujud Prinsip dan Tanggung Jawab atas Masa Depan Polri

Selasa, 27 Januari 2026 - 05:59 WIB

Masyarakat Adat Way Lima Mendesak Evaluasi HGU dan Pengembalian Lahan yang Disewa sejak Zaman Belanda

Senin, 26 Januari 2026 - 00:40 WIB

Kiprah Olahraga MA Mathla’ul Anwar Kedondong Bersinar, Wakili Pesawaran ke Provinsi Usai Jadi Juara Liga Futsal Pelajar

Berita Terbaru