Dikira Tangisan Mahluk Halus, Tak Disangka Katiem Temukan Bayi Depan Rumahnya

- Jurnalis

Jumat, 13 Desember 2019 - 13:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

WAY KANAN,SB – Warga Dusun 02 rt 01, Kampung Gedung Harapan kecamatan Negeri Agung, Way Kanan, jumat (13/12/2019) heboh. Pasalnya, di dusun tersebut ditemukan bayi laki-laki di depan rumah Katiem (65) warga setempat.

Kapolres Way Kanan AKBP Andy Siswantoro melalui Panit 1 Unitreskrim Polsek Blambangan Umpu Ipda Ferry Yusida mengatakan Kejadian berawal ketika katiem (65) warga setempat pada Jumat dini hari terdengar suara ketukan pintu dan jendela kamar di kediaman katiem. Sesaat kemudian terdengar suara tangisan bayi.

“Pada saat itu pemilik rumah mengira tangisan tersebut suara mahluk halus, dan dibacakanlah doa oleh mbah katiem dari dalam rumah. Tetapi suara tersebut tidak berhenti dan muncul kecurigaan dari pemilik rumah,” ujarnya.

Kemudian, pemilik rumah sekitar pukul 03.00 wib keluar dan menuju sumber suara. Dan di ketemukan seorang bayi laki-laki terbungkus popok dan selimut warna hijau motif bunga, yang di perkirakan baru umur satu hari.

Selanjutnya bayi laki-laki tersebut oleh warga di bawa dan diserahkan kerumah kepala Kampung Gedung Harapan Kecamatan Negeri Agung.

“Kini, bayi laki-laki yang diduga telah di buang orang tuanya tersebut telah dititipkan kepada kepala kampung Gedung Harapan dan kami (kepolisian) masih melakukan penyelidikan lebih lanjut,” ungkapnya. (Dadang/Ms)

Berita Terkait

Ketua Karang Taruna Lampung Selatan: Pernyataan Satir Kapolri “Lebih Baik Jadi Petani” Wujud Prinsip dan Tanggung Jawab atas Masa Depan Polri
MTSN 2 Pesawaran Borong Berbagai Gelar Bergengsi di Liga Pelajar Futsal Lampung
Masyarakat Adat Way Lima Mendesak Evaluasi HGU dan Pengembalian Lahan yang Disewa sejak Zaman Belanda
Kiprah Olahraga MA Mathla’ul Anwar Kedondong Bersinar, Wakili Pesawaran ke Provinsi Usai Jadi Juara Liga Futsal Pelajar
Silaturahmi Penuh Makna, Gubernur Lampung Sapa Sahabat Lama di Karang Taruna, Kenang Kebersamaan dan Kekeluargaan
Lampung Persinggahan Terakhir Bhayangkara, Suporter Mengaku Puas
Sopiyanto Beri Sambutan Pada Pembukaaan Musrenbang Kecamatan Menggala
KONI Pesawaran Gelar Rakerkab 2026, Fokus Siapkan Atlet Hadapi Porprov X Lampung

Berita Terkait

Selasa, 27 Januari 2026 - 20:04 WIB

Ketua Karang Taruna Lampung Selatan: Pernyataan Satir Kapolri “Lebih Baik Jadi Petani” Wujud Prinsip dan Tanggung Jawab atas Masa Depan Polri

Selasa, 27 Januari 2026 - 17:32 WIB

MTSN 2 Pesawaran Borong Berbagai Gelar Bergengsi di Liga Pelajar Futsal Lampung

Selasa, 27 Januari 2026 - 05:59 WIB

Masyarakat Adat Way Lima Mendesak Evaluasi HGU dan Pengembalian Lahan yang Disewa sejak Zaman Belanda

Senin, 26 Januari 2026 - 00:40 WIB

Kiprah Olahraga MA Mathla’ul Anwar Kedondong Bersinar, Wakili Pesawaran ke Provinsi Usai Jadi Juara Liga Futsal Pelajar

Sabtu, 24 Januari 2026 - 12:37 WIB

Lampung Persinggahan Terakhir Bhayangkara, Suporter Mengaku Puas

Berita Terbaru