BAZNAS Pesawaran Kembali Berikan Bantuan Kursi Roda

- Jurnalis

Selasa, 7 Juli 2020 - 10:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PESAWARAN(SB) – BAZNAS (Badan Amil Zakat Nasional) Kabupaten Pesawaran memberikan batuan kursi roda kapada Ibu Siti Haila (54) Warga Desa Pasar Baru Kecamatan Kedondong Kabupaten Pesawaran yang mengalami gangguan saraf sehingga membuatnya tidak dapat berjalan.

Ketua BAZNAS Kabupaten Pesawaran Abdul Hamid yang diwakili oleh Wakil Ketua II Bidang Distribusi dan pendayagunaan Rohim, S.H.i menjelaskan, bahwa penyaluran kursi roda ini adalah kegiatan rutin yang dilakukan oleh BAZNAS untuk Masyarakat Kabupaten Pesawaran yang sangat membutuhkan dan dalam katagori tidak mampu, Selasa (07/07/2020).

“Tugas kami hanya menyampaikan apa yang sudah menjadi hak Masyarakat, Ini adalah kegiatan rutin BAZNAS, pemberian bantuan ini adalah pengajun dari Masyarakat diketahui oleh Kepala Desa dan dibantu perangkat desa, Syarat dari penerima bantuan tersebut sesuai dengan SOP BAZNAS Diantaranya mengajukan surat
Permohonan, surat keterangan tidak mampu (SKTM), Kartu keluarga, KTP yang berangkutan dan foto kondisi pengusul,” terang Rohim.

Selain memberikan bantuan kepada Ibu Siti Haila, Rohim mengatakan bahwa hari ini BAZNAS memberikan Korsi roda di dua tempat yaitu Desa Gunung Sugih dan Desa Pasar Baru.

“Hari ini kami berikan bantuan untuk dua Desa yaitu Desa Gunung Sugih Ibu Masroaini usia 62 tahun dan juga Ibu Siti Haila usia 54 tahun warga Desa Pasar,” kata dia.

Ditempat yang sama, Hendri (36) anak dari Siti Haila merasa senang dan mengucapkan terimakasih kepada BAZNAS Kabupaten Pesawaran.

“Saya ucapkan banyak terimakasih kepada BAZNAS Kabupaten Pesawaran atas bantuan Korsi roda yang diberikan kepada orang tua saya, bantuan ini sangat membantu sekali untuk membantu Ibu saya melakukan aktivitas,” ucapnya. (Suprihadi)

Berita Terkait

Pemerintah Desa Muara Jaya Lanjutkan Peningkatan Pembangunan dan Perbaikan Infrastruktur
Alfan Rois Tegaskan Dukungan Pada Polri, Posisi Polri Tak Boleh Multi Tafsir
Suara Pemuda Pesawaran: KNPI Serukan Dukungan Penuh, Polri Harus Tetap Dibawah Komando Presiden
Ketua KWRI Pesawaran: Polri Harus Tetap di Bawah Presiden untuk Stabilitas dan Netralitas
Kolaborasi Pemerintah Lamtim dan Dunia Usaha, hadirkan Nara sumber dari KPK,dan Kejati pada sosialisasi Budaya Anti Korupsi
Puskesmas Kedondong Tegaskan Sampah Diduga Limbah B3 Adalah Sampah Domestik, Pengelolaan Limbah Medis Sesuai SOP
Ketua Karang Taruna Lampung Selatan: Pernyataan Satir Kapolri “Lebih Baik Jadi Petani” Wujud Prinsip dan Tanggung Jawab atas Masa Depan Polri
MTSN 2 Pesawaran Borong Berbagai Gelar Bergengsi di Liga Pelajar Futsal Lampung

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 08:58 WIB

Pemerintah Desa Muara Jaya Lanjutkan Peningkatan Pembangunan dan Perbaikan Infrastruktur

Kamis, 29 Januari 2026 - 21:24 WIB

Alfan Rois Tegaskan Dukungan Pada Polri, Posisi Polri Tak Boleh Multi Tafsir

Kamis, 29 Januari 2026 - 20:37 WIB

Suara Pemuda Pesawaran: KNPI Serukan Dukungan Penuh, Polri Harus Tetap Dibawah Komando Presiden

Kamis, 29 Januari 2026 - 17:37 WIB

Ketua KWRI Pesawaran: Polri Harus Tetap di Bawah Presiden untuk Stabilitas dan Netralitas

Rabu, 28 Januari 2026 - 21:36 WIB

Kolaborasi Pemerintah Lamtim dan Dunia Usaha, hadirkan Nara sumber dari KPK,dan Kejati pada sosialisasi Budaya Anti Korupsi

Berita Terbaru