Aktif Membuka Gerai Vaksinasi Presisi Gratis, Polres Tulang Bawang Inginkan Ini

- Jurnalis

Selasa, 27 Juli 2021 - 06:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TULANG BAWANG (SB)-Guna mendukung program vaksinasi nasional di wilayah hukumnya, Polres Tulang Bawang semakin aktif membuka gerai vaksinasi presisi gratis untuk warga masyarakat.

Gerai vaksinasi presisi ini dilaksanakan hari Senin (26/07/2021), dari pukul 09.00 WIB sampai dengan pukul 16.00 WIB, di dua lokasi yang berbeda.

“Lokasi pertama kami buka gerai vaksinasi presisi di klinik kesehatan Polres dari pukul 09.00 WIB sampai pukul 12.00 WIB,” ujar Kapolres Tulang Bawang AKBP Andy Siswantoro, SIK, Selasa (27/07/2021).

Lanjut AKBP Andy, di lokasi pertama ini sebanyak 41 orang yang berhasil divaksinasi, terdiri dari 31 orang divaksinasi tahap I, dan 10 orang divaksinasi tahap II.

Lokasi kedua, imbuhnya, kami buka gerai vaksinasi presisi dari pukul 14.00 WIB sampai dengan pukul 16.00 WIB, di Pasar Unit 2, Kampung Dwi Warga Tunggal Jaya, Kecamatan Banjar Agung.

Di Pasar Unit 2 ini, sebanyak 52 orang yang berhasil divaksinasi oleh petugas kami dan semuanya merupakan vaksinasi tahap I.

“Total semua warga yang berhasil divaksinasi pada hari Senin kemarin oleh petugas kami sebanyak 93 orang, dengan rincian 83 orang divaksinasi tahap I, dan 10 orang divaksinasi tahap II,” papar AKBP Andy.

Kapolres menjelaskan, gerai vaksinasi presisi ini akan terus kami buka di tempat-tempat keramaian dan mudah untuk dikunjungi oleh warga masyarakat yang ada di wilayah hukum Polres Tulang Bawang.

Warga yang ingin divaksinasi cukup mendatangi gerai vaksinasi presisi yang kami gelar, hanya dengan membawa foto copy kartu tanda penduduk (KTP) dan pulpen / pena, semunya gratis dan tidak di pungut biaya sepeserpun.

“Semakin banyak warga yang sudah divaksinasi, diharapkan nantinya dapat menekan laju penyebaran Covid-19 karena akan semakin mempercepat terbentuknya herd immunity,” jelas AKBP Andy.(*)

Berita Terkait

Polres Lampung Selatan Gelar Pemeriksaan Kesehatan Ketat Bagi Pengelola Program Makan Bergizi Gratis
Dari Renovasi Fisik hingga Pelayanan Humanis, Warisan Positif Kapolsek Lama untuk Pimpinan Baru Polsek Kedondong
Tergerak Niat Mengabdi, Fauzan Hilal Maju sebagai Calon PAW Kades Sindang Garut
Jerit Hati Warga Kurungan Nyawa, Mohon BPJS Gratis dan Bantuan Sosial Demi Istri Penderita Kanker
Penguatan Ekonomi Masyarakat Pesisir, Wabup Pesawaran Hadiri Ground Breaking Pembangunan Kampung Nelayan di Desa Durian
Kang Ayi: Puisi Edwin Apriadi Abadikan Inovasi dan Makna Pelantikan Bupati REP
Dukung Program Ketahanan Pangan, Bupati dan Wakil Bupati Hadiri Panen Raya Nasional Bersama Presiden
TNI AD Dukung Ekonomi Desa, Kasdam XXI/Radin Inten Tinjau KDKMP Sukaraja

Berita Terkait

Minggu, 18 Januari 2026 - 20:57 WIB

Polres Lampung Selatan Gelar Pemeriksaan Kesehatan Ketat Bagi Pengelola Program Makan Bergizi Gratis

Sabtu, 17 Januari 2026 - 19:55 WIB

Dari Renovasi Fisik hingga Pelayanan Humanis, Warisan Positif Kapolsek Lama untuk Pimpinan Baru Polsek Kedondong

Jumat, 16 Januari 2026 - 16:01 WIB

Tergerak Niat Mengabdi, Fauzan Hilal Maju sebagai Calon PAW Kades Sindang Garut

Selasa, 13 Januari 2026 - 14:48 WIB

Penguatan Ekonomi Masyarakat Pesisir, Wabup Pesawaran Hadiri Ground Breaking Pembangunan Kampung Nelayan di Desa Durian

Kamis, 8 Januari 2026 - 05:47 WIB

Kang Ayi: Puisi Edwin Apriadi Abadikan Inovasi dan Makna Pelantikan Bupati REP

Berita Terbaru